MENU TUTUP

Polres Kampar Bersama Instansi Terkait, Gelar Patroli Gabungan Skala Besar Saat Malam Natal

Jumat, 24 Desember 2021 | 21:31:00 WIB Dibaca : 799 Kali
Polres Kampar Bersama Instansi Terkait, Gelar Patroli Gabungan Skala Besar Saat Malam Natal

KAMPAR, CATATANRIAU.com | Jumat malam (24/12/2021) mulai pukul 20.00 Wib, dilaksanakan Patroli Gabungan Skala Besar dalam rangka Pengamanan Malam Natal di Wilayah Kota Bangkinang dan Sekitarnya.

 

Kegiatan diawali Apel Persiapan yang dilaksanakan di halaman Mapolres Kampar, dipimpin Kabag Ops KOMPOL Hadi Purnama SIP. Pada kesempatan ini Kabag Ops memberikan APP serta arahan kepada Tim Patroli tentang teknis kegiatan serta sasaran patroli.

 

Tim Patroli Gabungan ini terdiri dari personel gabungan Polres Kampar dan anggota TNI dari Kodim 0313/KPR, serta anggota Satpol PP, Dishub dan BPBD Kampar dengan jumlah keseluruhan sebanyak 60 personel.

 

Personel Gabungan ini kemudian dibagi menjadi dua Tim dengan wilayah sasaran patroli yang berbeda. Untuk Tim I dipimpin Kabag Ops KOMPOL Hadi Purnama dengan sasaran wilayah Kecamatan Bangkinang Kota, sementara Tim II dipimpin Kasat Samapta AKP Ikwan Widarmono dengan sasaran wilayah Kecamatan Salo.

 

Selanjutnya kedua Tim Patroli berangkat menuju daerah sasarannya masing-masing, dengan menggunakan mobil patroli lalulintas dan samapta serta mobil patroli Kodim dan mobil patroli Satpol PP.

 

Dalam pelaksanaan patroli ini, kedua tim menyambangi sejumlah gereja diwilayah Kecamatan Bangkinang Kota dan Kecamatan Salo yang tengah menggelar kegiatan misa natal.

 

Selain itu Tim patroli juga berkoordinasi dengan petugas Kepolisian yang melaksanakan pengamanan pada gereja-gereja tersebut serta petugas Pam Swakarsa dari pihak gereja.

 

Kegiatan patroli gabungan ini berlangsung hingga pukul 22.00 Wib, diakhiri dengan Apel Konsolidasi yang dipimpin Kasat Samapta AKP Ikwan Widarmono.

 

Kapolres Kampar AKBP Rido Purba SIK, MH saat dikonfirmasi terkait kegiatan ini menyampaikan, bahwa Pelaksanaan Patroli gabungan skala besar ini bertujuan untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat khususnya pada saat malam Natal.

 

Secara umum situasi Kamtibmas pada malam Natal diwilayah Kabupaten Kampar hingga saat ini terpantau dalam keadaan aman dan kondusif, semoga situasi aman ini terus terjaga dan masyarakat tetap merasa aman dan nyaman, jelasnya.( Ocu Bundo).


 



Berita Terkait +

Satlantas Polres Kampar Jalin Kerjasama Dengan RS Pelita Untuk Penanganan Korban Laka Lantas

Ketua LSM PDB Siak Minta Satpol PP Harus Berani Tindak Setiap Kegiatan Tanpa Legalitas

Operasi Keselamatan LK 2024 Dimulai, Polres Inhu Laksanakan Apel Gelar Pasukan

Melalui Giat Komsos, Babinsa Koramil 03/Minas Sosialisasikan Tentang Bahaya Karhutla Kepada Masyarakat di Minas Timur 

Perdana di Pekanbaru, Zamburger Sponsor Resmi PSPS Riau Dirikan Outlet Hamburger

Pesan Damai Dari Polsek Kelayang Dalam Sebungkus Nasi

Personil Polsek Minas Giat Patroli C3, Cegah Kejahatan & Kriminalitas Ditempat Umum

Serka Risman Girsang Pastikan Pelaksanaan Pemilu 2024 Berjalan Aman Dengan Monitoring Kantor PPK Minas

Antisipasi Covid-19, Serda Sugiarto Babinsa Koramil 03/Minas Kembali Lakukan Gakplin di Pasar Tradisional Minas

Polsek Kuala Kampar Gelar KRYD Untuk Harkamtibmas

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan

4

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

5

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

6

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba