MENU TUTUP

Ops Zebra Lancang Kuning 2021, Satlantas Polres Siak Berikan Bansos Kepada Korban Laka Lantas

Jumat, 19 November 2021 | 20:24:51 WIB Dibaca : 980 Kali
Ops Zebra Lancang Kuning 2021, Satlantas Polres Siak Berikan Bansos Kepada Korban Laka Lantas

SIAK, CATATANRIAU.com •  Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Siak berikan bantuan sosial (Bansos) kepada korban kecelakaan, Jumat siang (19/11/2021) ,dalam rangka Operasi Zebra Lancang kuning 2021. 

 

Kapolres Siak AKBP Gunar Rahadiyanto, SIK , MH melalui Kasat Lantas Polres Siak, AKP Rosna Meilani, SIK mengatakan bansos diberikan kepada korban laka lantas yang mengalami cacat permanen dan tidak bisa bekerja lagi. 

 

“Rombongan Satlantas Polres Siak yang dipimpin Kanit Laka Polres Siak Ipda Candra didampingi Kaurmintu Satlantas Aiptu Irwansyah dan Kanit Dikyasa Aipda Zidefri tadi menyambangi Korban laka lantas di Kecamatan Dayun dan Kecamatan Koto Gasib,” kata AKP Rosna. 

 

AKP Rosna menjelaskan, kegiatan ini adalah bentuk kepedulian Kepolisian terutama Polres Siak terhadap korban laka lantas dengan memberikan bansos berupa paket sembako. 

 

Dia berharap, kegiatan ini bisa meringankan beban keluarga korban laka lantas yang tidak bisa bekerja lagi seperti biasa dan Polri lebih dicintai masyarakat. 

 

“Kita semua berharap dengan bantuan yang diberikan dapat meringankan beban keluarga korban laka lantas apalagi di masa pandemi saat ini." Ucap AKp Rosna.

 

Dalam kegiatan ini, Satlantas Polres Siak juga memberikan edukasi tentang Covid-19. 

 

Masyarakat yang dijumpai di sela sela kegiatan pemberian bansos diminta untuk selalu mematuhi protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19 dengan cara mematuhi 5M, Selalu menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, menghindari kerumunan, mengurangi mobilitas dan interaksi dalam segala kegiatan dan segera mendapatkan vaksinasi.***


 



Berita Terkait +

Sudah 5 Hari Dokter Spesialis Kandungan RS Dorak Kosong, Aktivis Mahasiswa Kepulauan Meranti Geram, Minta PJ Bupati Copot Kepala Dinas Kesehatan

SMP & SMK Ini Jadi Sasaran Giat Pendisiplinan Protokoler Kesehatan Oleh Danramil 11/PWK Kandis & Tim

Antisipasi Banjir di Pelalawan: Polres dan Pemda Siap Siaga

Rangkaian Pisah Sambut Kapolres Kampar Berlangsung Khidmat Dan Haru

Kejari Rohul Terima laporan Hasil Probity Audit & Bukti Penyetoran Ke Kas Daerah 

Polsek Minas Lakukan Penertiban Protokol Kesehatan Secara Humanis & Tegas

Polsek Kuala Kampar Kembali Sosialisasi  Satgas Saber Pungli  Di Pelabuhan 

Tim Gugus Tugas Covid-19 Rohul : Tidak Ada Penambahan PDP Baru

Cegah Lakalantas, Satlantas Polres Kampar Survei Jalan Rusak

Babinsa Koramil 04/Perawang Gencarkan Patroli Guna Cegah Karhutla

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Harimau Sumatera Ditangkap Usai Terkam Pekerja di Pelalawan, BBKSDA Riau Tingkatkan Patroli

2

Mahasiswa Tolak Revisi UU TNI: Ancaman Bagi Demokrasi dan Supremasi Sipil

3

Penggerebekan Sabung Ayam di Way Kanan Berujung Tragis, Tiga Polisi Gugur Ditembak OTK

4

Puluhan Pemuda Geruduk PT SLS, Kantor Disegel Akibat Dugaan Ketidakpedulian Perusahaan

5

Dugaan Pelecehan di SMA Negeri 02 Tebing Tinggi Timur: Oknum Kades dan Guru Disorot, Polisi Diminta Bertindak

6

Kapolres Pelalawan Himbau Pemudik Prioritaskan Mudik Aman Keluarga Nyaman dan Hotline 110