MENU TUTUP

Anggota DPRD Siak Paramananda Pakpahan, Apresiasi Kinerja Polsek Minas Deklarasi Calon Penghulu

Senin, 18 Oktober 2021 | 13:32:57 WIB Dibaca : 2172 Kali
Anggota DPRD Siak Paramananda Pakpahan, Apresiasi Kinerja Polsek Minas Deklarasi Calon Penghulu

Reporter :  Idris Harahap


SIAK, CATATANRIAU.com • Paramananda Pakpahan SH, selaku Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Siak dari Dapil Siak IV, Minas, Kandis, Sei Mandau. Ia sangat mengapresiasi kinerja pihak jajaran Kepolisian Polsek Minas dalam rangka menciptakan Harkamtibmas untuk tahapan pemilihan calon kepala kampung (Pilpung) di Kecamatan Minas, yakni di Kampung Minas Timur dan Rantau Bertuah, Kabupaten Siak, Riau.

 

"Saya selaku anggota DPRD Kabupaten Siak dari Dapil IV, sangat mengapresiasi langkah-langkah yang telah diambil oleh pihak jajaran kepolisian Polsek Minas. Yakni dalam giat deklarasi damai terhadap pemilihan kepala kampung yang ada di Kecamatan Minas, yaitu Kampung Rantau Bertuah dan Kampung Minas Timur," ungkap Paramananda Pakpahan kepada Wartawan media ini, Senin (18/10/2021) siang.

 

Menurutnya, hal yang diadakan oleh pihak Kepolisian Polsek Minas tersebut merupakan suatu langkah yang baik, yang mana semua para calon penghulu kampung dapat dikumpulkan dalam mendeklarasikan komitmen untuk siap kalah dan siap menang.

 

"Sebagaimana kita ketahui, pada saat ini Kecamatan Minas ini merupakan salah satu Kecamatan di Kabupaten Siak yang damai masyarakatnya dalam segala hal, tentunya menurut saya langkah yang telah diambil oleh pihak Polsek Minas ini merupakan suatu langkah yang sangat baik," katanya.

 

Untuk para calon Penghulu Kampung yang akan melaksanakan pilkampung ini, lanjut Paramananda, ia pun menghimbau para calon Penghulu untuk menyiapkan diri, apapun hasilnya kedepan, "diharapkan kepada calon penghulu ini, kiranya mereka betul-betul siap kalah dan siap menang, kemudian kita juga minta agar saling mendukung antara satu dan yang lainnya, dan bertekad untuk sama-sama menjaga kondusifitas dalam pemilihan kepala Kampung ini," imbuhnya.

 

Diakhir dikatakannya, "mudah-mudahan nantinya, siapapun yang akan terpilih ia dapat membangun kampung kita yang ada di Kecamatan Minas ini," pungkasnya.***


 



Berita Terkait +

Unit Reskrim dan unit Intel Polsek KKH laksanakan himbauan Sukseskan Pilkada Damai 2024

Jalin Sinergitas, Bhabinkamtibmas Minas Timur & Panitia Pilpung Amankan Alat Peraga Kampanye

Koptu Salomo Sembiring Lakukan Patroli Dan Cek Embung Guna Antisipasi Karhutla di Wilayah Kampung Minas Timur

Sambut Maulid Nabi, Personil Polsek Siak Hulu Goro Bersihkan Masjid

Polsek Kampar Kiri Sambangi Warga Warga Himbau dan Sosialisasi Cooling System

Dua Tempat Usaha di Minas Ini Didatangi Personil Gabungan Giat Ops Supervisi

Penobatan Pucuk Suku Domo Pulau Gadang & Pengangkatan Monti Godang Niniok Marajo Dubalai

Indragiri Treasury Award 2024, Polres Inhu Terima 2 Penghargaan Dari KPPN Rengat

Babinsa Koramil Minas Giat Sosialisasi & Monitoring PMK Hewan Ternak di Minas Barat

Babinsa Kopda AKP Hutagalung Patroli Pencegahan Karhutla Bersama Warga Minas Barat, Situasi Terkendali

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Mahasiswa Tolak Revisi UU TNI: Ancaman Bagi Demokrasi dan Supremasi Sipil

2

Dugaan Pelecehan di SMA Negeri 02 Tebing Tinggi Timur: Oknum Kades dan Guru Disorot, Polisi Diminta Bertindak

3

Kapolres Pelalawan Himbau Pemudik Prioritaskan Mudik Aman Keluarga Nyaman dan Hotline 110

4

Dewan Ridho Rizki dan PAC PP Minas Gelar Aksi Berbagi Takjil, Jalin Silaturahmi dan Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas

5

Kandis Darurat Persetubuhan Anak di Bawah Umur, Ayah Tiri Rudapaksa Anaknya Yang Masih Usia 7 Tahun!

6

Buka Puasa Bersama IKLA Kabupaten Siak Tahun 2025: Mempererat Silaturahmi di Bulan Ramadan