MENU TUTUP

Didampingi Panit 1 IK, Kapolsek Minas AKP S Pane Silaturahmi Sambangi Tokoh Masyarakat

Selasa, 02 Maret 2021 | 11:57:45 WIB Dibaca : 2050 Kali
Didampingi Panit 1 IK, Kapolsek Minas AKP S Pane  Silaturahmi Sambangi Tokoh Masyarakat Kapolsek Minas AKP S Pane SH didampingi Panit IK Ipda Budiman S Dalimunthe SH saat bersilaturahmi dengan Pimpinan Pondok pesantren Al-fadlah Minas.


SIAK, CATATANRIAU.COM | Didampingi secara langsung oleh Panit Intelkam (IK) Ipda Budiman S Dalimunthe SH, Kapolsek Minas AKP S Pane SH  beserta sejumlah personel lainnya hari ini, Selasa (02/03/2021) pagi tampak mengunjungi salah satu tokoh masyarakat di Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau.

 

Adapun tokoh masyarakat yang dikunjungi tersebut ialah Ustadz Muhammad Ade yang juga merupakan Kepala Pondok Pesantren Al-Fadlah Minas yang beralamatkan di Jalan Cut Nyak Dien Kelurahan Minas Jaya.

 

Terkait silaturahmi kepada ulama ataupun tokoh masyarakat yang dilakukan hari ini, AKP S Pane menyebutkan kunjungan yang dilakukan ini untuk saling bertukar informasi kepada tokoh masyarakat.

 

"Dengan adanya kunjungan ini kita mungkin bisa mendapatkan informasi dan bagaimana situasi, tentunya mengarah kepada hal-hal yang positif, kemudian mungkin barangkali ada hal-hal yang mungkin dikomunikasikan supaya terciptanya komunikasi yang harmonis, terutama untuk menanggulangi semua kejadian-kejadian baik itu yang menonjol maupun merusak masyarakat," jelas AKP S Pane kepada Wartawan.

 

Terlebih kata dia, yang dikunjungi hari ini merupakan seorang ustadz yang mendidik anak-anak bangsa untuk berkepribadian yang baik sesuai ajaran agama Islam.

 

"Jadi anak-anak yang bersekolah disini betul-betul kita harapkan untuk perbaikan mental dalam bidang keagamaan, tentu kita sangat mendukung hal ini, artinya hal ini kita harapkan untuk jadi cerminan yang lebih bagus kepada masyarakat luas kedepannya, terlebih tadi kita dengar bahwa ustadz ini menciptakan banyak inovasi-inovasi, seperti tehnik, dengan nuansa itulah kemungkinan anak-anak yang sekolah disini nantinya akan bisa berinovasi dilingkungan masyarakat luas," katanya.

 

Sementara itu Ustadz Muhammad Ade selaku pimpinan pondok pesantren Al-Fadlah ketika diwawancarai oleh wartawan dia mengatakan, bahwa pihaknya mengucapkan ribuan terimakasih atas kunjungan silaturahmi dari Kapolsek Minas dan rombongan.

 

 

"Hal ini tentunya merupakan silaturahmi yang untuk memberikan kami tambah semangat guna mendidik anak-anak kita menuju hal-hal yang positif, seperti yang disampaikan oleh pak Kapolsek, mudah-mudahan silaturahmi ini tidak hanya sampai disini saja, dan akan ada pengembangan-pengembangan yang lain kedepannya," pungkasnya.(*)


 

 



Berita Terkait +

Koramil 04/Perawang Kawal Ketat Distribusi Makan Bergizi Untuk Ribuan Pelajar di Kecamatan Tualang

Anggota DPRD Kota Dumai Fraksi Partai Demokrat Tinjau & Beri Langsung Bantuan Korban Banjir

Berikut Tarif Tol Permai Mulai 2 November 2020

Rapat evaluasi tahap II proses pemugaran Istana Peraduan, Rabu 27 Maret 2019.

STAI AR-RIDHO GELAR USBU TA'ARUF ANGKATAN 2024-2025

Momen Hakordia, PHR Gelar Diskusi Panel Dorong Pemberantasan Korupsi Dengan Integritas

Bhayangkari Pelalawan Siap Ciptakan Kamtibmas yang Kondusif Menjelang Pilkada 2024

SURAT MOSI HIPMAKER: KEKECEWAAN ATAS MUBES HIPMAWAN YANG TAK KUNJUNG DIADAKAN

Agusmandar Masih Jabat PJ Sekda Kuansing Meski Masa Jabatannya Telah Berakhir, Berikut Penjelasannya

Setelah 20 Tahun Bertikai Akhirnya Kamsol Serahkan SHU KKPA lahan Sawit Terantang, Inilah Kampar sebenarnya

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

2

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

3

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

4

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

5

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

6

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan