MENU TUTUP

Kasus PD Tuah Sekata Masuk Penyidikan Kejari : Sudah Kantongi Nama Tersangka & Segera Sita BB

Kamis, 11 Februari 2021 | 15:37:16 WIB Dibaca : 1546 Kali
Kasus PD Tuah Sekata Masuk Penyidikan Kejari : Sudah Kantongi Nama Tersangka & Segera Sita BB


PELALAWAN, CATATANRIAU.COM | Kejaksaan Negeri (Kejari) Pelalawan dubawah pimpinan Nophy Tenniphero Suoth SH MH  terus mendalami kasus dugaan korupsi Perusahaan Daerah ( PD) Tuah Sekata. Dari penyelidikan dan dilanjut penyidikan sudah mengantongi nama tersangka namun belum dapat di publis, tinggal menunggu waktu. Dugaan korupsi di tubuh Perusahaan Daerah (PD) Tuah Sekata. Sejauh ini, penyidik Kejari sudah mengantongi nama calon tersangka. Sudah ada nama calon tersangka sudah kita kantongi, terhadap dugaan korupsi PD Tuah Sekata, berikut dengan perhitungan kasar ikhwal kerugiannya," terang Kajari Pelalawan Nophy Thennophero South, SH, MH, Kamis (11/02/2021).


Pihaknya, kata Kajari Nophy dalam waktu dekat bakal berupaya melakukan penyitaan barang bukti. Penyitaan barang bukti ini dianggap penting untuk menyelamatkan keuangan negara. "Iya kita lakukan dulu penyitaan barang buktinya dan penetapan tersangka" tegasnya.


 Kajari Nophy, pada tahap penyelidikan, pihaknya telah melakukan pemeriksaan sebanyak 14 orang saksi. Para saksi yang dipanggil tersebut merupakan pekerja di PD Tuah Sekata mulai dari para pegawai, direktur dan mantan direktur selama 2012-2016. Bahkan, tim pidsus juga memeriksa sejumlah pejabat Pemkab Pelalawan dalam kasus ini, yakni khususnya para Dewan Pengawas BUMD Tuah Sekata.
"Untuk itu, kami minta dukungan doa seluruh unsur elemen masyarakat Pealawan agar penanganan kasus di tubuh PD Tuah Sekata Pelalawan ini dapat berjalan dengan lancar. Sehingga nantinya kami dapat segera melakukan ekspos penetapan tersangka dan juga dapat mengembalikan kerugian keuangan negara," ujarnya.


Sebagai data tambahan, Seksi Intelijen Kejari Pelalawan telah melakukan pengumpulan data (Puldata) dan pengumpulan bahan dan keterangan (Pulbaket), terkait adanya mark up proyek pembelanjaan dan pengeluaran yang signifikan dalam kurun waktu 2012 sampai 2016 silam, di tubuh BUMD Tuah Sekata Pelalawan.


Kuat dugaan adanya oknum pejabat perusahaan Pemkab Pelalawan itu, sengaja melakukan perbuatan penggelembungan harga pembelian material. Bahkan jumlah temuannya cukup besar, capai milIaran rupiah. Pejabat dan pegawai bagian pengeluaran yang harus mengembalikan dana itu, tidak mau mengembalikan atau dianggap total los. ***


 



Berita Terkait +

BINDA RIAU GANDENG PSMTI, ADAKAN VAKSIN BOOSTER DI MAL PEKANBARU

Jaksa Agung ST Burhanuddin: Tenaga Ahli Berperan Penting Dalam Mendukung Peningkatan Kepercayaan Publik

PANGLIMA LLMB TAPUNG RAYA Sampaikan Apresiasi kepada Polsek Tapung yang Berhasil Tangkap Pelaku Pembunuhan di Flamboyan Tapung

Polsek Minas Siap Amankan Pos Pelayanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 di Simpang Perawang Kecamatan Minas

Ditlantas Polda Riau Bagi Takjil Dan Himbau Warga Tertib Berlalu Lintas

Mengejar Target 70 % Vaksin Di Akhir Tahun, Camat & Kapus Kerja Sabtu Minggu

Aset CPI Kampung Kandis Jadi Sasaran Kopda I Ketut Lakukan Patroli Juga Sosialisasi

Propam Polda Riau Lakukan Pembinaan Etika Profesi Polri di Polres Kuansing

Beras Lokal Petani Siak Akhirnya Resmi Dipatenkan Dengan Merk Kota Istana

Warga Minta Didepan Masjid Al-Fatah Dipasang Rambu Hati-hati Dalam Giat Jumat Curhat Polsek Minas

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

2

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

3

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

4

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

5

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

6

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan