MENU TUTUP

1300 Personil Gabungan Disiagakan Untuk Antisipasi Bencana

Selasa, 10 November 2020 | 06:29:07 WIB Dibaca : 1614 Kali
1300 Personil Gabungan Disiagakan Untuk Antisipasi Bencana


PEKANBARU, CATATANRIAU.COM | Sebanyak 1.300 personil gabungan dari berbagai unsur disiagakan untuk mengantisipasi bencana di wilayah Provinsi Riau akibat dampak La Nina.

 

"Personil gabungan terdiri dari TNI-Polri, BPBD, Manggala Agni, SAR, dan Dinas Kesehatan serta Relawan. Jumlah semuanya ada 1.300 personil," ujar Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi SH DIK MSI, usai gelar Apel Kesiapan Menghadapi Bencana Alam di Pekanbaru, dilapangan kantor Gubernur Riau pada Senin (9/11/2020).

 

Selain 1.300 personil gabungan juga disiapkan peralatan yang dibutuhkan untuk antisipasi dan penanganan bencana di wilayah setempat.

 

“Termasuk kebutuhan helikopter bila diperlukan nantinya ," kata Agung. 

 

"Semua Peralatan kita sudah siap, tidak ada masalah lagi, termasuk tenda pengungsian sudah siap. Ada yang di semua Kabupaten dan Provinsi, kalau di Kabupaten kurang, nanti kita siapkan dari Provinsi," ujarnya.

 

Dijelaskan Agung, akibat dan dampak La Nina yang melanda Indonesia, ada beberapa daerah di Provinsi Riau yang berpotensi mengalami bencana, tidak hanya banjir saja. Rawan banjir sendiri diantaranya di Kabupaten Pelalawan, Rokan Hilir dan Kampar.

 

"Terutama di sekitar sungai Kampar, Pelalawan, kemudian Rengat, Rohil, ini ada beberapa spot di daerah kita yang menjadi langganan banjir, termasuk Pekanbaru," sambungnya.

 

"Namun demikian sudah diingatkan kepada semua daerah, dan hari ini kita lakukan apel bersama untuk menyampaikan bahwa kita harus bersiap menghadapi bencana," tutup Agung.(*)




Berita Terkait +

Penguatan Binter SKK Migas, Serda Mayus Maruli dan Kopda Salomo Sembiring Patroli Serta Lakukan Komsos di Area 1 PT PHR

Kecelakaan Maut di Jalin Koto Gasib Siak

Haruskah KOPERTIM Dibagi 3 Desa atau Di Kembalikan Pengelolaannya Ke Pihak Perusahaan

Kasat Lantas Polres Inhu Bagikan Helm Gratis, Ajak Masyarakat Tertib Berlalu Lintas

Peltu S Siambaton Ajak Pedagang & Pengunjung Pasar Minas Taati Prokes Covid-19

Kapolsek Minas Hadiri Pendistribusian Zakat Pola Konsumtif Tahap 1 di Masjid Al-Hijrah KM 40

B2P3 Kampar Terbentuk, Siap Bantu Buruh Perjuangkan Hak Pekerja

Bupati Inhu Beri Penjelasan Dari Makna Tema dan Logo MTQ XLI Tingkat Provinsi Riau

Berjalan Sepekan, Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2023, Angka Kecelakaan Turun 7 Kasus

Eksekusi Pemukiman Warga Garuda Sakti Langgar HAM, Ketua KNPI Riau: Aparat Harus Bijak!

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Pertemuan Antara IKBR dan IKMR Kecamatan Minas Hasilkan Kesepakatan Terkait Kasus Pengerusakan dan Pengeroyokan

2

Ada Dugaan Aktivitas Bongkar Muat Barang Ilegal di Pelabuhan Rakyat Buton Siak, JMSI Desak Pihak Berwenang Bertindak!

3

Penganiayaan di Minas, Kabupaten Siak: Ketua KNPI Riau Apresiasi Kapolres Siak dan Kasat Reskrim Polres Siak

4

Uban Panjaitan Akhirnya Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus Penganiayaan di Minas, Siak

5

Polsek Sabak Auh Cokok Tiga Tersangka Kasus Narkotika Jenis Shabu

6

Pria Berstatus Mahasiswa di Inhu Ditemukan Tewas Gantung Diri di Rumah Kosong