MENU TUTUP

Lagi! 11 Orang di Minas Masih Didapati Abai Protokol Covid-19, Mereka Ditegur Serta Disanksi Sosial

Rabu, 28 Oktober 2020 | 10:29:59 WIB Dibaca : 1714 Kali
Lagi! 11 Orang di Minas Masih Didapati Abai Protokol Covid-19, Mereka Ditegur Serta Disanksi Sosial


SIAK, CATATANRIAU.COM | Demi menegakkan Perda nomor 4 tahun 2020, Tim gabungan hunting dan stasioner operasi yustisi 2020 pemburu taking Covid-19 Kecamatan Minas, hari ini kembali  melaksanaan kegiatan penegakan disiplin protokol kesehatan terhadap tempat keramaian, pemilik usaha serta masyarakat yang ada di Wilayah Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau, Rabu (28/10/2020) pagi tadi.

 

Giat ini tampak dilaksanakan oleh Personil Gabungan dari Koramil Minas, Polsek Minas dan Satpol PP Kecamatan Minas.

 

"Sasaran utama dalam Ops ini adalah penggunaan masker dan menjaga jarak ditempat keramaian," kata Kapolsek Minas AKBP Birma Naipospos.

 

Dijelaskannya, adapun tempat atau lokasi kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini diantaranya :

 

1. Pasar Bawah Minas

Alamat : Jl. Yos Sudarso Km.33 Desa Minas Barat Kec. Minas Kab. Siak.

 

2. Simpang Gg Tengki

Alamat : Jl. Yos Sudarso Km.31 Desa Minas Barat Kec. Minas Kab. Siak

 

3. Simpang Long House

Alamat : Jl.Yos Sudarso Km.31 Desa Minas Barat Kec. Minas Kab.Siak

 

4. Depan Warung Berkat Yakin

Alamat : Jl. Yos Sudarso Km.33 Desa Minas Barat Kec.Minas Kab. Siak

 

5. Depan Warung Apmera Bundo

Alamat : Jl. Yos Sudarso Km.29 kel.Minas Jaya Kec.Minas Kab. Siak.

 

Lebih jauh dijelaskannya bahwa, dalam giat ini pihaknya kembali mendapati sebanyak 11 orang warga masyarakat Kecamatan Minas yang tidak mematuhi protokol kesehatan Covid-19 saat berkeliaran atau beraktivitas diluar rumah.

 

"Pelanggar sebanyak 11 Orang tersebut, 3 Orang Pelanggar diberikan Teguran Lisan, 3 Orang Pelanggar diberikan Teguran tertulis, 5 Orang diberikan tindakan Sosial," katanya.

 

Kemudian lanjut dia, para pedagang yang ditemui mereka bersedia untuk menggunakan Masker dimanapun berada, bersedia menyediakan tempat cuci tangan/Hand Saniter didepan tempat usahanya,  penjual atau pedagang mereka juga bersedia mengurangi jumlah kursi dan meja diwarung tempat usahanya dengan susun jarak antar orang atau kursi minimal 1 Meter dan jarak antar meja minimal 2 Meter guna menghindari perkumpulan orang.

 

Pihaknya juga meminta kepada para pedagang agar mengatur jaga jarak aman (Psycal Distancing) saat antrian pembeli dalam memesan makanan yang akan dibawa pulang minimal 2 Meter. Kemudian meminta pedagang agar selalu mematuhi Protokol Kesehatan dari pemerintah terkait pola hidup New Normal dalam antisipasi penyebaran virus covid 19 (Corona). 

 

"kita juga melakukan teguran simpatik serta melakukan penegakan Hukum kepada pelaku usaha atau pengunjung yang tidak memenuhi protokol kesehatan covid 19, kemudian melakukan tindakan tegas kepada pelanggar Protokol Kesehatan Covid-19. Yang tidak menerapkan 3M seperti tidak memakai masker, tidak jaga jarak dan tidak mencuci tangan." Tukasnya.(*)

?????




Berita Terkait +

Serda Deddy.H, Kembali Ajak Warga Binaan Giat Penanggulangan Karhutla Dengan Cara Berpatroli di Perawang

Antisipasi Gangguan OVN di PT PHR, Serma M Nasir Beserta Sertu Ardhi Syam Giat Patroli Rutin di Lokasi Drilling Minas

Pujakesuma Riau Siap Mendukung Penuh Pelantikan Presiden & Wakil Presiden RI Periode 2019-2024

Alamak! Oknum Aparat Diduga Jadi Pemasok BBM Ilegal Untuk Koperasi Cipta Harapan Di Inhil

Tim Pemburu Taking Covid-19 di Minas Lagi-lagi Dapati 15 Warga Yang Tak Pakai Masker Diluaran

Pastikan Suara Hasil Pemilu 2024 Aman, Babinsa Koramil 03/Minas Lakukan Pengamanan Gudang Logistik PPK Sei Mandau

Musda & Seminar Nasional LAMR Kabupaten Pelalawan

Porprov Riau X 2022 Kuansing, Dua Bersaudara Sitompul, Jhon & Steven Raih Medali 

Brigjen TNI Dany Rakca Hadiri Rapim TNI POLRI Provinsi Riau

Danramil Melalui Serma Muhajir Hadiri Rapat Pleno Terbuka Pemilu 2024 di Kecamatan Minas

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

PT RPI Disinyalir Eksekusi Kebun Sawit Masyarakat Tanpa Mufakat, Ini Kata Humasnya!

2

Nekat! Curi Sarang Burung Walet Anggota Polisi Pelaku di Hajar Massa

3

Kontingen Kecamatan Minas Optimis Boyong Prestasi Pada Gelaran POPDA Se-Kabupaten Siak Tahun 2024

4

PDIP dan PKB Memiliki Histori, M Shohibul Ahsan, SE Daftar Calon Wakil Bupati Pelalawan Ke PDIP

5

Seluruh Kader Demokrat Inhu Dukung Ketua DPC Adila Ansori Maju Pilkada Inhu 2024

6

Pj Bupati Kampar Lepas Jenazah Khairul Amri Kepala Desa Batu Lagka Kecil Kec. Kuok ke Peristirahatan Terakhir