Babinsa Koramil 04/Perawang Gencar Patroli Karhutla di Wilayah Kecamatan Koto Gasib

Siak, Catatanriau.com – Sertu Rudy A. Panjaitan, Babinsa Koramil 04/Perawang, melaksanakan patroli antisipasi karhutla di wilayah Kampung Rantau Panjang, Kecamatan Koto Gasib, Kabupaten Siak, Riau pada hari Kamis, 6 Februari 2025. Patroli ini dilakukan sebagai upaya preventif untuk mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di wilayah tersebut.
Dalam patroli tersebut, Sertu Rudy bersama tim gabungan yang terdiri dari 1 personel TNI dan 2 warga masyarakat menyisir daerah rawan karhutla di RT 01/RW 02 Kampung Rantau Panjang. Titik koordinat patroli berada pada 0°4533,09"N 101°52 33,804"E.
Hasil dari patroli tersebut tidak menemukan adanya titik api maupun asap yang mengindikasikan terjadinya karhutla. Sertu Rudy menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati terhadap potensi terjadinya karhutla, terutama pada musim kemarau.
"Kami akan terus melakukan patroli dan memantau di wilayah-wilayah rawan karhutla," ujar Sertu Rudy. "Kami juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan dan tidak melakukan pembakaran lahan secara sembarangan." Tegasnya.***
Laporan : Idris Harahap