MENU TUTUP

Bapaslon Bupati-Wakil Bupati H.Hamulian-Topan Gelar Rapat Koalisi & Kukuhkan Para Pengurus Terpilih

Ahad, 06 September 2020 | 17:06:12 WIB Dibaca : 2009 Kali
Bapaslon Bupati-Wakil Bupati H.Hamulian-Topan Gelar Rapat Koalisi & Kukuhkan Para Pengurus Terpilih


ROKANHULU, CATATANRIAU.COM |  Bakal pasangan calon(Bapaslon) Bupati-Wakil Bupati Rokan Hulu H.Hamulian-Sahril Topan (Hartop) yang sudah mendapat dua partai pengusung Partai Golkar dan PPP menggelar rapat koalisi pembentukan ketua dan pengurus Tim pemenangan partai Koalisi sekaligus di kukuhkan oleh Bakal Calon Bupati ,Minggu 06/09/2020.

Rapat koalisi ini digelar di Hotel Sapadia Pasir Pengaraian yang di hadiri oleh Wakil Gubernur Riau,H.Edy Natar NST,ketua DDP Partai Golkar H.Sari Antoni,Ketua DPP PPP H.Ilip,Beserta pengurus Partai pengusng,anggota Partai dan juga hadir TIm Relawan Hartop serta tokoh dari masyarakat ,Tokoh Ulama,Tokoh Adat ,Tokoh Perempuan.

 

Acara ini di gelar dengan tetap mengikuti aturan protokol kesehatan, Dengan di pilihnya Nono Pratama, sebagai ketua Tim Pemenanganan Partai Koalisi yang sekaligus di kukuhkan oleh Bakal Calon Bupati H.Hamulian-Topan yang di dampingi oleh pimpinan partai pengusung H.Sari Antoni dari Partai Golkar,H.Ilip dari Partai PPP.

 

Usai Acara pengukuhan di lanjutkan dengan acara Deklarasi yang di pimpin oleh Ketua DPD Partai Golkar H.Sari Antoni sambil membacakan pidato politiknya.

 

"Dengan dua partai pengusung dan anggota TIm Relawan kita optimis kalau pasangan bakal calon kita akan memenangkan pilkada tahun 2020 ini,kita akan memperluas jaringan baek dari tingkat DPD,DPC serta ranting-ranting dan Tim relawan yang ada di desa-desa untuk ikut serta dalam mensosialisasikan siapa calon yang akan kita usung atau kita pilih pada saat pemungutan suara nanti."Katanya.

 

Sari Antoni juga menambahkan Partai Golkar adalah Partai yang selalu diperebutkan oleh para calon kandidat yang ingin ikut dalam Pilkada.

 

"Kita juga tahu kalau partai Golkar salah satu partai besar yang selalu diperebutkan oleh calon kandidat karena selama ini belum pernah ada sejarahnya partai Golkar kalah dalam pilkada Rohul,untuk itu mari kita bersatu padu menyapa rakyat agar hatinya ikut bersama kita dalam memenangkan calon yang kita usung."Tambahnya.

 

Di tempat yang sama Bakal Calon Bupati Rokan Hulu H.Hamulian dalam sambutannya mengatakan kalau Rohul butuh pemimpin yang betul-betul mau bekerja dan membangun.

 

"Saya sebagai Calon Bupati Rokan Hulu mengajak kepada kita semua mari kita sama-sama berani berbuat untuk kemajuan Rokan Hulu, kita juga telah melihat apa yang  selama ini sudah ada tidak bisa merawatnya dengan baik,apa lagi dalam hal membangun,Jika kami di percayakan untuk menjadi Bupati periode 2021-2026 kami akan berjuang agar Rokan Hulu yang kita cintai ini lebih baek dan maju untuk ke depannya."Katanya.(*)




Berita Terkait +

Siap Pemilu 2024, PKB Pelalawan Semakin Diminati

Hari Ini Tiga Paslon Bupati & Wakil Bupati Siak Teken Pakta Integritas Protokol Kesehatan

Hari Ini Pasangan Ridi-Habibi Siap Jalani Tes Kesehatan di RSUD Arifin Achmad Pekanbaru

Cabup Rohul No Urut 2 Bersyukur Kampanye Dialogis Membuatnya Terus Dekat Dengan Masyarakat

PKPI Siak Diberi Waktu Perbaikan Administrasi oleh KPUD Siak

Kampanye Dapil Siak II Partai Golkar Di Kecamatan Koto Gasib Dihadiri Ribuan Pendukung Indah Rosmiati

Surat DPP Golkar Membangun Komunikasi Bung Adi Sukemi Mencari Pendamping

SK DPP PDIP Rekomendasi Zukri - Nasarudin Isu Tudingan Tidak Maju Terjawab

Kampanye Dialogis Caleg DPRD Siak dari PAN, Viving Harianto Paparkan Visi dan Misinya

Maksimalkan Kinerja Aparatur Partai Perindo Se-Riau, DPW Perindo Kumpulkan Seluruh Petugas Silon

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Tersangka Dugaan Korupsi Pengelolaan Keuangan Desa Ditangkap di Jawa Barat dan Dibawa ke Polres Kuansing

2

Guru SD Ditemukan Membusuk, Korban Meninggal Diduga Sakit

3

Safari Ramadhan di Desa BPTJ, Wabup Rohul Komitmen Pembangunan Masjid

4

Diduga Pungli! Besok Disdikbud Siak Akan Lakukan Pemanggilan Terhadap Kepsek Dan Oknum Guru di SDN 008 Sam-sam

5

Perpisahan Pelajar SMA Negeri 1 Lubuk Dalam Inisiasi Simposium Pelajar : Mendorong Orang Muda Muncul ke Permukaan

6

Konservasi Gajah PHR Mendunia, Raih Green World Environment Awards 2024 di Brasil