MENU TUTUP

Lapas Klas IIB Pasir Pengaraian Sembelih 10 Ekor Sapi Kurban,Melalui Program Turkin

Ahad, 02 Agustus 2020 | 10:16:16 WIB Dibaca : 2248 Kali
Lapas Klas IIB Pasir Pengaraian Sembelih 10 Ekor Sapi Kurban,Melalui Program Turkin


ROKANHULU, CATATANRIAU.COM | Lapas Pasir Pengaraian Patut di acungi jempol pegawai lapas menyembelih 10 ekor sapi kurban Melalui Program "Tunkin"  Tabungan Kurban yang diterapkan ke pegawai Lapas Klas II B Pasir Pangaraian.

 

"Saya terharu, melalui program "Tunkin" yang kita sepekati dan pertama kali kita laksanakan ternyata bermanfaat. karena Idul Adha 1441 Hijriyah tahun ini bisa menyembelih 10 ekor sapi, semua hasil nabung puluhan pegawai kita Rp200 ribu per bulannya," kata Kalapas Klas II B Pasir Pangaraian, Muhamamd Lukman, Sabtu 01/08/2020 saat melihat prosesi penyembelihan hewan kurban."Ungkap Kalapas.M.Lukman.

 

Dengan 10 ekor sapi yang disembelih di Idul Adha 1441 Hijriyah tahun ini, Muhammad Lukman berterima kasih karena pegawainya mampu menabung untuk berkurban. Sehingga program "Tunkin" ditahun depan akan lebih ditingkatkan agar hewan yang disembelih juga bertambah.

 

Muhammad Lukman menambahkan, daging dari 10 ekor sapi yang disembelih diutamakan untuk warga binaan namun dengan cara dimasak, sedangkan sebagian lagi dibagikan ke masyaramat sekitar Lapas, Pondok Pesantren (Ponpes) Raudatussalam, Panti asuhan Budi Luhur, Panti asuhan Alkahairiah, serta bagi masyarakat terpencil di Dusun Sungai Bungo, Desa Sialang Jaya, Kecamatan Rambah.

 

"Seluruh daging yang kurban, kita kemas dslam kantong khusus berisi tulisan "melalui Tunkin Tiap Bulan Alhasil Kita Berkurban", karena kurban di lapas tahun ini murni kurban dari pegawai Lapas Kita dari Program Tunkin. Saya gembira bercampur haru, karena tidak menyangka program ini bisa terlaksana," sebut Muhammad Lukman menambahkan. 

 

Khusus daging kurban untuk warga terpencil di Dusun Sungai Bungo Desa Sialang Jaya Kecamatan Rambah, Muhammad Lukman, Sabtu sore langsung bersama sejumlah pegawainya didampingi Kades Sialang Jaya, Yuherman Dly mengantar dan menyerahkan 40 bungkus daging kurban ke masyarakat, dengan mengendarai sepeda motor trail. Karena di musim penghujan saat ini jalan menuju ke Dusun Sungai Bungo lebih mudah dijangkau dengan mengendarai sepeda motor trail.(*)




Berita Terkait +

Jelang Peralihan PT CPI Ke Pertamina, Upika Minas Gelar Rapat Dengan Seluruh Elemen Masyarakat

Bupati Harris Serahkan Bantuan Korban Kebakaran Jalan Pemda

BIN Riau Laksanakan Vaksinasi Massal Lanjutan Door to Door kepada Masyarakat dan Pelajar

KPUD Rohul Harusnya Adil Serta Menganut Azas Pemerataan, Ungkap Ketua DPC-AWI Rohul

Jajaran Personil Polsek Kemuning Polres Inhil Gelar Giat Rutin Binrohtal

PP Bersama Kubangga dan Repdem Riau, Sepakat Perjuangkan Lahan 2500 Hektar

Bakar Jagung Bersama Forkopimda & Masyarakat, Kapolda Riau Sebut Gerakan Jaga Kampung Adalah Realita

Pelaksanaan PSBB, Satlantas Polres Siak Cek Setiap Kendaraan Yang Melintas di Pospam Minas

Anggota Bawaslu Tinjau Pleno Rekapitulasi Suara Di Kecamatan Rambah

Lahan Pemprov Banyak Di Kuasai Pihak Ketiga, Ini Kata Sekertaris Komisi III DPRD Riau

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat