MENU TUTUP

Gelar Qurban Ditengah Pandemi, Ketua PWOINusantara Riau Himbau Tetap Jalankan Protokol Kesehatan

Sabtu, 01 Agustus 2020 | 12:03:55 WIB Dibaca : 1849 Kali
Gelar Qurban Ditengah Pandemi, Ketua PWOINusantara Riau Himbau Tetap Jalankan Protokol Kesehatan


CATATANRIAU.COM | Ketua PWOINusantara Provinsi Riau Rizal Tanjung, ikut berpatisipasi dalam penyemblihan hewan kurban yang digelar sekali dalam setahun, bertempat di masjid Nur-Ikhwan RW. 20 perumahan Primkopad, Kelurahan Sialang Munggu, Kecamatan Tampan, Pekanbaru. Sabtu (01/8/20).

 

Menurut Rizal Tanjung, walaupun di tengah pandemi Covid-19 kita akan tetap melangsungkan kurban, karena ini biasa kita lakukan sebagai bentuk syukur kita kepada Allah atas karunia dan rahmatnya, sekali dalam setahun.

 

"Kita tetap melaksanakan kurban walau di tengah pandemi Covid-19, tapi tidak melupakan protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah," jelas Rizal Tanjung yang di kenal sebagai mamak di kalangan masyarakat tempat tinggalnya.

 

H. Afrizal Rasyid selaku panitia menjelaskan, walau di tengah pandemi Covid-19 tidak menyurutkan keinginan warga untuk berkurban. Karena jelasnya penurunan hewan kurban tidak begitu banyak dibanding tahun lalu.

 

"Ya, penurunan hewan kurban ditahun ini dikarenakan kita di serang wabah Covid-19, tidak begitu berarti. Kalau tahun lalu sapi 12 ekor, kambing 3 ekor, ditahun ini hewan kurban sapi ada 8 ekor dan kambing 4 ekor, itu sudah termasuk aqiqah dari salah satu warga," terang H. Afrizal.

 

H. Afrizal menambahkan, setelah semua daging kurban sudah dibagikan kepada warga, biasanya kami selaku panitia kurban dan ibuk-ibuk dari (Pembinaan Kesejahteraan Keluarga) PKK akan memasak sebagian dari daging kurban untuk disantap bersama setelah sholat dzuhur.

 

"Berhubung sekarang ada salah satu warga yang aqiqah, jadi daging yang akan dinikmati oleh warga dan panitia kurban lumayan banyak. Semoga kedepannya akan semakin banyak kesadaran warga untuk berkurban khususnya di komplek Primkopad ini," tambahnya.

 

Dalam acara yang digelar, panitia juga mendapat bantuan berupa baju yang di sponsori oleh Kaminar pemilik toko mas Mustika Baru yang beralamat di pasar pagi Arengka.(Ocu Bundo)




Berita Terkait +

FPI Galang Dana Peduli Korban Gempa Dan Tsunami,

Bawaslu Kec.Rambah Gelar Acara Sosialisasi Pengawasan Partisipatif Dengan Tokoh Masyarakat

106 peserta ikuti diklat Pemberdayaan kapal niaga.

Lagi! Belasan Warga Minas Kembali Ditegur Polisi Lantaran Tak Indahkan Prokes Covid-19

Wakil Kepala Kejati Riau Hadiri Pelantikan Pengurus DPW Riau IKA UII Periode 2021-2026

Sertu Joko Purnomo Bersama Masyarakat Binaannya di Kampung Bencah Umbai Patroli Karhutla Serta Cek Kanal

Beredar Akun Facebook Palsu Bupati Kampar, Kominfo Himbau Jangan Mudah Percaya

Serbuan Vaksin, Koramil 03/Minas Kembali Ajak Masyarakat Lakukan Vaksinasi di Makoramil

Polisi Pangkalan Lesung Pelalawan Kembali Buka Layanan Vaksinasi

Gubernur Riau Kumpulkan Pemangku Kepentingan untuk Solusi Konflik Lahan Kelapa Sawit

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Pria Dipenjara Karena Sebarkan Konten Pornografi Pasca Putus Dengan Pacar

2

4 Bulan di Siak Tak Bisa Jumpai Alfedri, Akbar Jihad : Menunggu Pemimpin Baru Untuk Membahas Gagasan Yang Kami Bawa

3

Pengalaman dan Berdarah Minang, PKDP Minas Deklarasi Dukung Dr.Afni di Pilkada Siak

4

Kunker Ke Rohul, Menhub Dorong Optimalkan Penerbangan Di Bandara Tuanku Tambusai

5

Pemkab Rohul Ikut Meriahkan Lancang Kuning Carnival 2024 Di Kota Pekanbaru

6

Kapolres Inhu Resmikan Bangunan MCK dan Pojok Baca SD Marginal Rakit Kulim