MENU TUTUP

Fap Tekal Dumai Mengadakan Syukuran Menyambut Ulang Tahun Yang Pertama

Kamis, 30 Juli 2020 | 11:37:44 WIB Dibaca : 3079 Kali
Fap Tekal Dumai Mengadakan Syukuran Menyambut Ulang Tahun Yang Pertama


DUMAI, CATATANRIAU.COM | Pada tanggal 29/07/2020 malam pukul 20.00 wib, Forum Aksi Peduli Tenaga Kerja Lokal Dumai (Fap Tekal) mengadakan syukuran untuk menyambut hari ulang tahun yang pertama di sekretariatnya di jalan Bukit Datuk,tepatnya di kolam renang ceria Dumai.

Dalam acara syukuran ini Fap Tekal Dumai juga menggundang ketua Kadin kota Dumai Zulfan Ismaini, kepala dinas ketenagakerjaan dan transmigrasi kota Dumai di wakili kabid penempatan fadli,anggota DPRD kota  Dumai komisi III H.Muhammad Al Ichwan S. Sos dan segenap anggota Fap Tekal Dumai.

 

Syukuran yang di laksanakan Fap Tekal Dumai ini adalah memanjatkan syukur terhadap Allah subhanahuwata'la, berkat izin Nya lah Fap Tekal bisa bertahan sampai sekarang, Fap Tekal Dumai selalu vocal terhadap ketidak adilan di dalam ketenagakerjaan.

 

Fap Tekal Dumai di ketuai oleh Ismunandar yang biasa di panggil Ngah Nandar ini siap memperjuangkan hak hak tenaga kerja lokal khususnya kota Dumai, di hari ulang tahun nya yang pertama ini Fap Tekal Dumai siap berjuang untuk keadilan tenaga kerja lokal Kota Dumai.

 

Di acara syukuran Fap Tekal Dumai ini ada beberapa acara, pemotongan tumpeng,pemotongan kue ulang tahun dan diskusi ringan dengan tamu undangan, bagaimana program Fap Tekal Dumai berikutnya.Kepala Dinaskertrans kota Dumai yang di wakili kabid penempatan fadli pada sesi acara diskusi mengutarakan" beberapa program Fap Tekal Dumai insya Allah akan di laksanakan di tahun 2021 antaranya pelatihan AK3 umum, selain itu Dinaskertrans dumai juga akan mengadakan pelatihan di rumah terampil yang ada di kota Dumai ini.

 

"Kita akan melakukan pelatihan welder dan mesin bubut di rumah terampil sungai sembilan, kalau rumah terampil yang di bukit kapur otomotif roda 2 dan roda 4, kita juga ada program padat karya produktif, kita akan membina usaha UKM."ungkapnya.

 

Ketua Kadin kota Dumai Zulfan Ismaini juga memberi tanggapan tentang program Fap Tekal "program Fap Tekal yang memasarkan produk UKM Fap Tekal adalah cara jitu untuk membangkitkan UKM yang ada sekarang ini, dimasa sekarang ini kita harus lebih jeli lagi melihat peluang yang ada, sekarang ini Fap Tekal melalui program nya melalui UKM membuka lapangan kerja yang baru dan juga membantu memasarkan prodak prodak yang ada di Fap Tekal melalui Marketplece,"Ujarnya.

 

Sementara itu anggota DPRD kota Dumai komisi III H.Muhammad Al Ichwan S. Sos menyampaikan" setiap kegiatan yang di lakukan untuk masyarakat Dumai pemerintah siap mendukung. Saya ucapkan selamat ulah tahun Fap Tekal yang pertama selalu jaya dan tetap kompak."imbuhnya.

 

Ismunandar ketua Fap Tekal Dumai mengucapkan "terima kasih kepada rekan rekan Fap Tekal  Dumai yang selama satahun ini sudah sama sama berjuang untuk memajukan Fap Tekal Dumai, perjuangan masih panjang dan rintangan di depan masih banyak, dengan kebersamaan kita pasti mampu melawan itu semua, kita tetap jaga kekompakan,dengan kekompakan dan kerjasama yang baik semua pasti bisa kita lalui,tetap semangat,"ungkapnya.

 

Acara syukuran Fap Tekal Dumai berjalan lancar, Fap tekal Dumai dengan seloganya Teking dan Bingal siap selalu berjuang untuk masyarakat khususnya kota Dumai. Dengan ulang tahunnya Fap Tekal Dumai yang pertama,adalah bukti bahwa Dumai mempunyai pejuang pejuang tenagakerjaan yang siap melawan ketidak adilan terhadap tenaga kerja lokal kota Dumai. Dirgahayu Fap Tekal Dumai tetap semangat.***




Berita Terkait +

Satlantas Polres Inhu Ingatkan Anak Muda Rengat Saat Binluh Operasi Keselamatan LK 2024

Polsek Tambang Laksanakan Sosialisasi Stop Aksi Balap Liar di SMAN 1 Kampa

IPDA Ripal: Stop Narkoba, Jaga Integritas dan Netralitas di Pilkada

Respon Keluhan Masyarakat, Polsek Minas, Koramil & Satpol PP Adakan Oprasi Pekat

Serka Alexander. S, Lakukan Giat Surveilence Antisipasi PMK Terhadap Hewan Sapi di Kelurahan Perawang

Polsek Kampar Kiri Hilir Gelar Apel Kesiapsiagaan Penanggulangan Karhutla

Warga Minas Barat Rela Korban Beli Kabel Hingga 3 kilometer Demi Mendapatkan Jaringan Listrik PLN

Cegah Stunting, PT Pertamina Hulu Rokan Bersama PKBI Edukasi Siswi di SMKN 1 Kandis

Kapolres Inhu Pimpin Kegiatan Jumat Curhat di Desa Kuba, Ini Respon Warga

Penerima Bantuan Rumah Layak Huni menangis haru ucapkan terimakasih ke Bupati Kampar

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

2

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

3

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

4

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

5

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

6

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan