MENU TUTUP

Wakapolres Pelalawan Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Lancang Kuning 2020

Kamis, 23 Juli 2020 | 20:43:59 WIB Dibaca : 1866 Kali
Wakapolres Pelalawan Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Lancang Kuning 2020 Wakapolres Kompol Rezi Dharmawan SIK MIK pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh 2020


PELALAWAN, CATATANRIAU.COM |Waka Polres Pelalawan Kompol Rezi Dharmawan, SIk, MIk memimpin pelaksanaan Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Lancang Kuning 2020 di halaman Mako Polres Pelalawan, Kamis (23/07/2020).


Turut hadir dalam kegiatan tersebut Pabung Kodim KPR Mayor Inf S. Tarigan, Kadishub Pelalawan Syafruddin, MSi yang mewakili Kasat Satpol PP dan Damkar Pemkab Pelalawan, Para Kabag, Para Kasat, Para Kapolsek Jajaran Polres Pelalawan.


Sementara peserta apel ini diikuti oleh 1 Pleton TNI (Koramil 09/LGM), 1 Pleton Shabara, 1 Pleton Lantas, 1 Pleton Satpol-PP dan Damkar, 1 Pleton Dishub.


Secara Simbolis Waka Polres Kompol Rezi menyamatkan pita tanda Operasi Patuh Lancang Kuning 2020 kepada perwakilan TNI, Polri, Satpol PP dan Dinas Perhubungan.


Dalam sambutannya, Waka Polres Kompol Rezi membacakan amanat Kapolda Riau yang intinya bahwa dengan Operasi Patuh, Polri siap meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas sebagai implementasi kebijakan promoter Kapolri di bidang Kamseltibcarlantas.
Adapun prioritas penindakan dan pelanggaran operasi Patuh tahun 2020, pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm SNI, pengemudi roda 4 yang tidak menggunakan safety belt, pengemudi roda 4 yang melebihi batas maksimal kecepatan, pengemudi ranmor yang melawan arus, mabuk pada saat mengemudikan ranmor, pengendara ranmor yang masih di bawah umur, menggunakan HP pada saat mengemudikan ranmor, dan ranmor yang menggunakan lampu strobo/rotator/sirine.
Waka Polres Kompol Rezi mengatakan Operasi Patuh Lancang Kuning 2020 dilaksanakan selama 14 hari terhitung sejak tanggal 23 Juli 2020 sampai dengan 5 Agustus 2020 yang melibatkan sejumlah personil.


Kompol Rezi berharap Operasi Patuh Lancang Kuning 2020 ini yakni untuk meningkatkan kepatuhan dan kesadaran masyarakat dengan tujuan untuk menekan tindak kejahatan serta kecelakaan berlalu lintas.


Pantauan di lapangan apel gelar pasukan yang digelar di halaman Mako Polres Pelalawan berjalan dengan lancar serta menerapkan protokoler kesehatan. EP




Berita Terkait +

Kapolres Kuansing & Kapolsek Bagikan Langsung Bansos Sembako di Tiga Kecamatan Berbeda

Serda Sugiarto Giat Pendamping Untuk Antisipasi PMK di Kampung Rantau Bertuah

Dr Adolf Bastian MPd Tanggapi Pemberitaan Yang Dijegal Maju 2 Periode Sebagai Rektor UPP

Bupati Kampar Kembali Bagikan Bantuan Sosial Beras di Dua Kecamatan

Upacara Bendera Sang Merah Putih Dalam Peringatan Hari Perpindahan Desa Pulau Gadang

Dalam Rangka HKGB ke- 71, Ketua Bhayangkari Riau Nindya Resmikan MCK Di Desa Ganting Damai

Di Isukan Bakso Berbahan Tikus Pemilik Bakso undang Camat Minas beserta pemuka masyarakat

Sasar Perbankan Teluk Dalam, Polsek Kuala Kampar Lakukan KRYD

Kapolsek Minas Pimpin Giat Patroli Imbangan Jaga Kondusifitas Jelang Pemilu 2024

Bahas Ranperda Penyelanggaraan Komunikasi & Informatika SPBE, Pansus III DPRD Adakan Rapat Bersama

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Aksi Mafia BBM Bersubsidi di Kabupaten Siak, Ini Sikap Ketua KNPI Riau

2

Daftar ke Enam Parpol, Dr.Afni Optimis Berlayar di Pilkada Siak

3

Tiga Pria dan Satu Wanita Pengedar Sabu Diringkus Polsek Peranap

4

Kapolsek Minas Pimpin Langsung Pengamanan Gereja Dalam Rangka Hari Kenaikan Isa Almasih

5

Penjual dan Penggarap Hutan Negara Tanpa Izin Di Batang Cenaku, Suharto : Jangan Kasih Ampun

6

Siapkan SDM Berkualitas, Pemkab Siak Lanjutkan Program BeTunas