MENU TUTUP

Bupati Rokan Hulu Bagikan Sertifikat Tora Di Dua Desa, Sekaligus Resmikan Jalan Di Desa Pasir Agung

Senin, 13 Juli 2020 | 20:50:31 WIB Dibaca : 2631 Kali
Bupati Rokan Hulu Bagikan Sertifikat Tora Di Dua Desa, Sekaligus Resmikan Jalan Di Desa Pasir Agung Bupati Rokan Hulu Bagikan Sertifikat Tora Di Dua Desa,Sekaligus Resmikan Jalan Di Desa Pasir Agung


ROKANHULU, CATATANRIAU.COM | Bupati Rokan Hulu H.Sukiman kembali melakukan Kunjungan Kerja(Kunker) di dua Desa Kecamatan Bangun Purba Yakni Desa Pasir Agung dan Desa Pasir Intan,dengan agenda kegiatan pembagian sertifikat tanah daerah transmigrasi melalui program Tora,Senin (13/7/2020).

 

Tampak hadir juga,Kepala BPN Rokan Hulu Tarbarita Simorangkir, Pejabat Eselon II Rokan Hulu, Kapolsek Rambah, Camat Bangun Purba dan para Kades se Kec. Bangun Purba.

 

Kades Pasir Agung Siswanto dalam laporannya menyampaikan sejak tahun 2006 hingga sampai saat ini daerah transmigrasi tidak dibenarkan mengurus sertifikat, namun setelah di telisik bersama Disnakertrans hingga ke pusat dan didorong oleh Bupati Sukiman maka saat ini daerah transmigrasi sudah bisa memiliki sertifikat,jadi kami mewakili masyarakat mengucapkan banyak terimakasih pada pak Bupati atas usahanya dalam memberikan kesejahteraan bagi kami"ungkap Siswanto.

 

Tambahnya lagu adapun jumlah penerima sertifikat program Tora ini sebanyak 79 Percil dan untuk pengajuan tahun 2020 juga sudah di ajukan termasuk tempat fasilitas umum."Tambahnya.

 

Di lokasi yang berbeda tepatnya di Desa Pasir Intan yang juga merupakan jadwal Kunjungan Kerja Bupati, Kades Pasir Intan Sudarman Susilo Ardani menyampaikan laporannya bahwa jumlah penerima sertifikat sebanyak 177 Percil dari pengajuan yang dilakukan sebanyak 226, namun untuk pengajuan  tahun 2020 sudah diajukan sebanyak 180 Percil dan untuk sertifikat tawaf sebanyak 10."Ucapnya.

 

Kades Pasir Intan juga menyampaikan bahwa di Th 2018 Desa Pasir Intan mendapatkan bantuan aspal jalan sepajng 640 m dan akan ditambah pada tahun 2020 ini sepanjang 2 km namun dikarenakan wabah Covid-19 maka pembangunan terpaksa di tunda terlebih dahulu."Ungkapnya.

 

Bupati H.Sukiman Terlebih dahulu menyerahkan Sertifikat Kepada warga secara simbolis, didampingi Kepala BPN dan disaksikan secara bersama oleh Pejabat Eselon II Rokan Hulu, Camat Bangun Purba, Kapolsek serta Masyarakat yang hadir dalam kegiatan ini.

 

Dalam pidatonya Bupati Rokan Hulu, Berpesan kepada warga bahwa Dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi saat ini yang dapat mempengaruhi anak anak kita, maka dari pada itu Bupati berpesan kepada masyarakat agar tetap galak mengajari anak-anak senantiasa taat beragama sesuai kepercayaan masing-masing, agar anak kita tidak mudah terpengaruh dengan hal yang buruk, sehingga jika anak rajin beragama maka dia akan tau cara menjaga moralnya dengan mentaati orang tua, dan lain lain."Kata H.Sukiman.

 

Dalam Kunjungan kerjanya Bupati Rokan Hulu juga menyempatkan waktunya untuk meresmikan penggunaan jalan aspal di Desa Pasir Agung sepanjang 2,5 KM.(*)




Berita Terkait +

Kapolda Riau Pimpin Gelar Pasukan Operadi Zebra LK, Displin Prokes & Tertib Berlalu Lintas

Cepat Tanggap Atasi Karhutla, Babinsa Koramil 03/Minas Serma Benriyadi Stanby di Posko Pengendalian BPBD Siak di Tualang

Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2021, Satlantas Polres Siak Gelar Bakti Sosial di 6 Lokasi

Babinsa Koramil 04/Perawang Secara Rutin Ajak Warga Pinang Sebatang Giat Penanggulangan Karhutla Dengan Cara Berpatroli

Babinsa Koramil 03/Minas Kopda AKP Hutagalung Giat Rutin Babinsa Masuk Dapur di Rumah Warga Minas Barat 

Kepedulian Polsek Minas Dengan Berbagi Masker Kesehatan Ke Warga Cegah Penyebaran Virus Corona

Serka R Girsang Komsos Pentingnya Memahami Nilai-nilai Pancasila Terhadap Warga Binaan di Kampung Pancasila Minas Jaya

Dalam Kunkernya Gubri Gelar Rakor Bersama Bupati, Wakil Bupati Dan Forkopimda Rohul

PT NWR Salurkan Santunan Rp 314 Juta bagi Korban Kecelakaan di Sungai Segati

Personil Polsek Minas Lakukan KRYD Dititik Rawan Laka Pasca Idul Fitri 1443 H & Libur Waisak

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat