MENU TUTUP

Bersama Tiga Orang Security, Babinsa Ini Gelar Patroli Aset CPI Di Kampung Binaan

Selasa, 02 Juni 2020 | 10:25:44 WIB Dibaca : 2385 Kali
Bersama Tiga Orang Security, Babinsa Ini Gelar Patroli Aset CPI Di Kampung Binaan


SIAK, CATATANRIAU.COM | Dengan berakhirnya hari besar umat muslim, yakni Idul Fitri 1441 H tentunya menjadi sinyal tersendiri akan meningkatkan aksi-aksi kejahatan seperti pencurian dan sebagainya. Hal itulah kiranya yang menjadi dasar bagi Koptu Satria Marni selaku Babinsa untuk secara rutin melakukan patroli pengamanan objek vital nasional CPI yang ada di Kampung Libo Jaya pada Selasa, (02/06/'20) bersama Tiga orang security CPI dan Masyarakat setempat.

 

"Dalam situasi berbau lebaran Idul Fitri ditengah pandemi Covid-19, kita khawatirkan angka kriminal akan turut meningkat dikarenakan ada dugaan oleh para pelaku kejahatan terjadinya kelengahan oleh pihak pengaman dan untuk itulah kiranya kita perlu memperhatikan akan aset yang ada dengan melakukan patroli dan sosialisasi pada warga sekitar untuk turut menjaga keamanan," ujar Koptu Satria Marni

 

Pada giat patroli tersebut melalui rute GS CPI KM 10 Kampung Libo Jaya,
"Ditengah Pandemi Covid-19 ini, tentunya juga berdampak akan perekonomian masyarakat, untuk itu tentunya juga kita tidak menginginkan hal tersebut menjadi alasan bagi mereka untuk melakukan tindakan kriminal berupa mencuri," tambahnya.

 

Diakhir kesempatan melalui media ini, para Anggota Babinsa di Kecamatan Kandis tersebut menitipkan pesan kepada Masyarakat luas agar kiranya dalam menghadapi pandemi Covid-19 untuk setiap saat mengindahkan segala intruksi atau Imbauan dari pemerintah berupa menjaga kebersihan diri dan berusaha untuk selalu berada dirumah namun apabila harus beraktifitas diluaran kiranya berkenan menggunakan Masker.(*)




Berita Terkait +

Unit Lantas Polsek Tualang & Satpol PP Tertibkan Pedagang Keliling Di Jembatan Maredan Perawang

Jaya Kusuma Kukuhkan Pengurus NPC Kabupaten Indragiri Hulu

Demi Keamanan Objek Vital Nasional di PT PHR Minas Tiga Orang Anggota Koramil Minas Giat Patroli Drilling 

Polsek Tambang Berikan Arahan Kepada Petugas TPS dan Menyampaikan Cooling System

Kopda Rahmatsyah Tegaskan Prokes Bersama Tim Rekanan Pada Pengguna Kendaraan

Cegah Covid-19, Dewan Suryono Bagikan & Semprotkan Cairan Disinfektan di Minas

Camat Minas H Hendra, Pantau Penyaluran BST Pusat Tahap Empat dan Lima

Mewujudkan Cegah Karhutla Terpadu SIAP-IFM Berikan ToT Kepada MPA

Kalapas Pasir Pengaraian Beserta Jajarannya Ziarah Di Makam Raja Rambah

Kejari Rohul Melaksanakan Pemotongan Hewan Qurban 1 Ekor Sapi & 3 Ekor Kambing

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Lagi, Polsek Rengat Barat dan Polsek Lirik Bekuk Pengedar Sabu

2

Rombongan Gajah Liar Kembali Masuk Kampung Dan Rusak Rumah Warga Di Minas

3

Aksi Mafia BBM Bersubsidi di Kabupaten Siak, Ini Sikap Ketua KNPI Riau

4

Hadir di Bagholek Godang Masyarakat Kampar, Ini Kata Arfan Usman

5

Daftar ke Enam Parpol, Dr.Afni Optimis Berlayar di Pilkada Siak

6

Tiga Pria dan Satu Wanita Pengedar Sabu Diringkus Polsek Peranap