MENU TUTUP

Intensitas Hujan Yang Cukup Deras Banjiri Pemukiman Warga di Duri

Ahad, 26 April 2020 | 14:19:59 WIB Dibaca : 2937 Kali
Intensitas Hujan Yang Cukup Deras Banjiri Pemukiman Warga di Duri


DURICATATANRIAU.COM | Hujan yang mengguyur hampir seluruh wilayah Kecamatan Mandau,dengan intensitas yang cukup deras pada pukul 04:30 wib tadi,hujan tampak reda pada pukul 08:45 wib yang akhir nya membanjiri beberapa tirik pemukiman warga pada Ahad (26/4/2020).

 

 

Pantauan di lapangan, beberapa pemukiman warga di Kelurahan Talang Mandi, Sebanga terendam. Air hujan yang memenuhi volume drainase yang ada, tampak tidak terbendung hingga akhirnya meluap.

 

 

Tidak hanya itu, kediaman warga di Perumahan BTN Rokan Permai, Duri juga dilalui luapan air. Ruas jalan di depan gang Tulip, jalan Rokan oun tampak tergenang luapan air.

 

 

Akibatnya, warga kembali dilelahkan untuk membersihkan sisa banjir bercampur lumpur dan pasir. Luapan air dari sistem drainase yang tidak memadai tampak menyasar hingga ke dalam ruangan rumah warga, penampakan itu terpantau hingga guyuran air dari langit itu reda.

 

Pantauan dari laman Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) stasiun Pekanbaru memaparkan, curah hujan di wilayah Provinsi Riau, khususnya Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis memang cukup tinggi.

 

 

Marzuki, prakirawan BMKG stasiun Pekanbaru menyebut, kelembapan udara yang mencapai 100 persen di pagi hari dan tingginya siklus penguapan menjadikan pembentukan awan konvektif sebagai media turunnya hujan cukup subur.

 

“Jadi wajar saja hujannya awet, dan diselingi dengan kilat serta gemuruh petir,” kata Marzuki.

 

Atas peristiwa alamiah itu, warga diimbau untuk tetap waspada terhadap guyuran hujan dan potensi sambaran petir yang kerap muncul sepanjang hari ini. Warga juga diimbau untuk lebih peka dengan gejolak alam, karena curah hujan hingga malam nanti diprediksi cukup tinggi.

 

“Tetap waspada dan lebih sadar akan gejolak alam. Jauhi aktifitas di luar ruangan selama atau jika akan turun hujan,” pungkasnya.(*)




Berita Terkait +

Perwakilan Masyarakat Berembuk, Untuk Sementara Truck Besar Diperbolehkan Lewat Jembatan

Dukung Pemulihan Ekonomi Mikro di Kecamatan Tualang, PT IKPP-Perawang Gelar Pelatihan Pemberdayaan Masyarakat 

Soal ODGJ, Topik Trend Keluhan Warga Sekip Hulu Saat Jumat Curhat Polres Inhu

Tingkatkan Sinergitas, Satlantas Polres Siak Gelar RSPA

Kepengurusan Koperasi Perkasa Timur (KOPERTIM) Tidak Kunjung Selesai

Penerima Bantuan Sosial dari Polres Kampar Sampaikan Ucapan Selamat Hari Bhayangkara ke-74

Deklarasi Tertib Berlalulintas Polres Pelalawan & Komitmen Sukseskan Pemilu Damai 2024

H Syamsuar Tetapkan Perencanaan Pembangunan Daerah Siak, Kabupaten Terbaik Se-Riau

Jelang Lebaran,  Polsek Kuala Kampar Tingkatkan Kamtibmas di Pelabuhan

Sebabkan Kerugian Materi, Warga Akan Polisikan Pemilik Home Stay

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

PT RPI Disinyalir Eksekusi Kebun Sawit Masyarakat Tanpa Mufakat, Ini Kata Humasnya!

2

Nekat! Curi Sarang Burung Walet Anggota Polisi Pelaku di Hajar Massa

3

Kontingen Kecamatan Minas Optimis Boyong Prestasi Pada Gelaran POPDA Se-Kabupaten Siak Tahun 2024

4

Ketua Kwarcab Rohul Elbizri S.Stp,M.Si, Pimpin Rapat Koordinasi Pramuka

5

PDIP dan PKB Memiliki Histori, M Shohibul Ahsan, SE Daftar Calon Wakil Bupati Pelalawan Ke PDIP

6

Seluruh Kader Demokrat Inhu Dukung Ketua DPC Adila Ansori Maju Pilkada Inhu 2024