MENU TUTUP

Bantu ODP Tidak Mampu di Siak, Gugus Tugas Covid 19 Dirikan Dapur Umum.

Jumat, 17 April 2020 | 23:02:09 WIB Dibaca : 2008 Kali
Bantu ODP Tidak Mampu di Siak, Gugus Tugas Covid 19 Dirikan Dapur Umum.



SIAK - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Kabupaten Siak, dari unsur Dinas Sosial Kabupaten Siak, Tagana (Taruna Siaga Bencana), Polres Siak serta Kodim 0303 Bengkalis mendirikan dapur umum untuk membantu ODP tidak mampu yang terdampak secara ekonomi akibat Pandemi Virus Corona di Kabupaten Siak. 

 

"Dalam rangka mendukung Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19. Kami mulai rabu kemarin mulai mendirikan dapur umum," kata Kabid Linjansos Dinas Sosial Kabupaten Siak di Siak, Irma Yani saat di temui di lapangan, Jum'at, (17/04/20).

 

Dijelaskannya, dapur umum yang di inisiasi Polres Siak ini perharinya menyediakan 130 nasi bungkus yang diperuntukan bagi warga yang sedang melakukan isolasi mandiri dan ODP (Orang Dalam Pantauan) terdampak pandemi virus Corona (Covid-19) yang ada di Kecamatan Siak.

 

"Kita menyediakan 130 paket nasi bungkus setiap harinya. Sampai tanggal 30 April mendatang. Lokasi dapur umum ini berada di areal Posko Gugus Tugas Covid 19 Gedung Mess Pemda, Jalan Raja Kecik Kecamatan Siak,"terangnya.

 

Sementara itu Koordinator Lapangan Tagana Yossy mengatakan, kegiatan ini juga di bantu oleh sejumlah personil Polres Siak dan TNI, mulai dari membungkus nasi sampai dengan mendistribusikan nasi kerumah ODP yang tidak mampu, diseputaran Kecamatan Siak.

 

"Proses memasak di dapur umum lapangan ini dimulai Pukul 09.00 WIB sd 10.30 WIB. Pukul 11.30 kita bersama anggota Polres Siak dan TNI sudah mulai mendistribusikan nasi bungkus ke rumah ODP tidak mampu yang dituju" sebutnya.

 

Adapun alat pendukung Kegiatan Dapur Umum Lapangan ini antara lain 1 Unit Mobil Dapur Umum Lapangan, 1 Unit Tenda Keluarga, 1 Set Peralatan Dapur Umum, 2 buah Veltbed dengan petugas dapur berjumlah sembilan orang.(*)




Berita Terkait +

Kapolsek Perhentian Raja Sebut Moment Pemilu Adalah Moment Kesatuan Bangsa

Kapolres Rohul Melantik Pengurus Pokdar Kamtibmas Masa Bhakti 2021-2021

Polsek Sungai Mandau Terus Berikan Bantuan Kepada Masayarakat Yang Terdampak Banjir Sambil Cooling System Ciptakan Pemilu Damai

Bhabinkamtibmas, Babinsa, Manggala Agni & MPA Desa Rimbo Panjang Gelar Patroli Karhutla Terpadu

Pj Bupati Kampar Dr H. Kamsol. MM Membuka Open Turnamen Bina Putra Club Pulau Duit Tahun 2023

Percepatan Vaksinasi Masih Tetap Gencar Dilakukan Personil Polsek Minas

Jaga Keamanan OVN, Babinsa Koramil 03/Minas Secara Rutin Berpatroli Drilling

Dzikir Kebangsaan yang dilaksanakan GP Ansor dan Banser Berlangsung Aman

Polri Gelar Bakti Kesehatan Bagi Masyarakat Rempang

PHR Siap Kembangkan Lapangan Rantaubais dengan Disetujuinya Investasi di Teknologi Injeksi Uap

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Nekat! Curi Sarang Burung Walet Anggota Polisi Pelaku di Hajar Massa

2

Kontingen Kecamatan Minas Optimis Boyong Prestasi Pada Gelaran POPDA Se-Kabupaten Siak Tahun 2024

3

PDIP dan PKB Memiliki Histori, M Shohibul Ahsan, SE Daftar Calon Wakil Bupati Pelalawan Ke PDIP

4

Seluruh Kader Demokrat Inhu Dukung Ketua DPC Adila Ansori Maju Pilkada Inhu 2024

5

Lagi, Polsek Rengat Barat dan Polsek Lirik Bekuk Pengedar Sabu

6

Rombongan Gajah Liar Kembali Masuk Kampung Dan Rusak Rumah Warga Di Minas