MENU TUTUP

Antisipasi Dampak Corona, Camat Rangsang Barat Akui Pangan Lokal Terpenuhi

Senin, 13 April 2020 | 20:43:27 WIB Dibaca : 2292 Kali
Antisipasi Dampak Corona, Camat Rangsang Barat Akui Pangan Lokal Terpenuhi



Meranti - Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Rangsang Barat akan melakukan pemantauan stok kebutuhan pangan lokal beras yang ada di Kecamatan Rangsang Barat Kabupaten Kepulauan Meranti.

 

"Kitakan disini khususnya Rangsang Barat potensinya beras, itu kita lakukan untuk mencukupi pangan masyarakat nanti dan agar tidak terjadi penumpukan serta agar nantinya masyarakat tertentu nantinya tidak kesulitan dalam mendapatkan bahan pokok pangan," terang Camat Rangsang Barat Juwita Ratna Sari.

 

Sementara itu, Mantan Sekretaris Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinsos P3APPKB) Kabupaten Kepulauan Meranti meminta agar Kepala Desa (Kades) yang ada di Kecamatan Rangsang Barat dapat mengawasi hal tersebut.

 

"Kami disini juga mengusahakan untuk menghitung stok beras yang ada di Rangsang Barat dan juga kita minta tolong kepada Kades dapat mengawasi pangan lokal kita di desa masing-masing," pinta Juwita.

 

Sejauh ini pangan lokal jenis beras yang ada di Rangsang Barat sampai saat ini masih tercukupi. Dikatakan Juwita, karena memang masih ada sekitar seribuan lebih ton gabah lagi.

 

"Intinya gabah masih tersedia, kalau untuk dikonsumsi lokal di Rangsang Barat menjelang sampai batas akhir ditetapkan kewaspadaan Covid-19 sesuai surat edaran Gubernur Riau masih tercukupi," kata Juwita.

 

Di Rangsang Barat sendiri ada enam desa penghasil padi, diantaranya Desa Mekar Baru, Desa Sungai Cina, Desa Segomeng, Desa Bina Maju, Desa Anak Setatah dan Desa Melai.

 

"Sejauh ini gabah ini masih ditangan petani yang tersebar dimasing-masing desa, untuk itu kita minta Pemerintah Desa setempat untuk mengontrol agar jangan ditumpuk, tetap saja untuk kebutuhan dalam (Kecamatan Rangsang Barat, red) dapat juga diawasi," jelasnya.

 

"Intinya bagi kita, produksi pangan lokal bagi masyarakat di Rangsang Barat dapat terpenuhi. Dan kita juga minta agar gabah yang ada di lumbung padi di enam desa itu kalau bisa agar dipertahankan untuk situasi Corona ini, karena sempat terjadi lockdown kan barang tidak bisa masuk, itulah gunakan ketabahan pangan lokal kita untuk dipertahankan," tambahnya. 

 

Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Segomeng Ahmad Soleh mengatakan memang untuk di Desa Segomeng sendiri juga termasuk desa penghasil padi terbesar di Kecamatan Rangsang Barat Kabupaten Kepulauan Meranti. Dan saat ini untuk kebutuhan gabah khusus Desa Segomeng masih tersedia disejumlah rumah petani. 

 

"Untuk gabah masih ada dirumah para petani, dikarenakan kita tidak mempunyai lumbung padi makanya tidak bisa terdata berapa ton gabah yang masih ada dan ditambah kebanyakan masyarakat menjual sendiri-sendiri," terangnya

 

"Sebetulnya keinginan kami masyarakat mengelola itu melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dan disimpan dan dikelola disana," terang Ahmad Soleh.

 

Diakui Kades Segomeng, untuk kebutuhan pangan lokal khusus di Desa Segomeng saja sejauh ini masih bisa terpenuhi.

 

"Insyaallah masih ada, karenakan biasanya para petani di Desa dan masyarakat menyimpan untuk satu tahun kemudian," bebernya.(*)




Berita Terkait +

Aplaus......PD Tuah Sekata Pelalawan Raih Bintang 3 Top Award 2023

Sat Lantas Polres Kampar Laksanakan GATUR Sore/PAM Lalin Pasar Ramadhan

Polres Kampar Gelar Upacara Ziarah dan Tabur Bunga Dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke-78

Antisipasi Kerawanan dan Kemacetan, Unit Lantas Polsek Pangkalan Kuras Lakukan Pengaturan

Kanit Samapta Polsek Kuala Kampar Giat Pengamanan & Pelayanan  Penumpang

Penguatan Binter SKK Migas di Area 3 PT PHR Minas, Anggota Koramil 03/Minas Tetap Rutin Berpatroli Hingga Lakukan Komsos

Gerakan Nasional Percepatan Vaksinasi, PT Serikat Putra Vaksinasi COVID-19 Dosis II

Kukuhkan Pengurus PMKJ Periode 2024-2027. Pj.Bupati Berharap Bisa Wujudkan Persatuan Untuk Bangun Kampar

Pimpin Rapat Forkopimda, Bupati Alfedri: Jangan Sampai Ada Klaster Pilkada

KOSGORO Kecamatan Limapuluh Bagikan Bantuan Sosial Kepada Warga Tempatan

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat