MENU TUTUP

Lapas Pasir Pangarayan Gelar Porsenap Dalam Rangka HBP Ke - 61

Kamis, 10 April 2025 | 16:49:28 WIB Dibaca : 152 Kali
Lapas Pasir Pangarayan Gelar Porsenap Dalam Rangka HBP Ke - 61

Rohul, Catatanriau.com - Dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke-61 Tahun 2025, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Pasir Pangarayan menyelenggarakan Pekan Olahraga dan Seni Narapidana (Porsenap). Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Kepala Lapas Pasir Pangarayan, Efendi Parlindungan Purba, pada Kamis (10/4/2025).

Kalapas Efendi menyampaikan bahwa kegiatan ini digelar dengan suasana sederhana namun tetap menjunjung tinggi prinsip keamanan, ketertiban, dan sportivitas. Ia berharap Porsenap dapat menjadi ajang silaturahmi antar Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dan petugas Lapas.

"Porsenap ini dapat menjalin silaturahmi antar Warga Binaan dan juga petugas Lapas. Dan tetap kami utamakan serta junjung tinggi sportivitas antar peserta," ujar Kalapas.

Beberapa cabang olahraga yang dipertandingkan dalam Porsenap kali ini antara lain futsal, badminton, dan bola voli. Sementara itu, di bidang seni, diadakan lomba karaoke yang diberi nama "L’Pasian Idol", yang menjadi daya tarik tersendiri bagi para WBP yang memiliki bakat menyanyi.

Acara pembukaan Porsenap juga dimeriahkan dengan parade dari tim-tim WBP yang akan mengikuti berbagai perlombaan. Parade ini menjadi simbol semangat dan antusiasme para peserta dalam mengikuti kegiatan pembinaan yang bersifat positif.

Turut hadir dalam acara pembukaan tersebut sejumlah pejabat struktural di lingkungan Lapas Pasir Pangarayan, di antaranya Kepala Sub Bagian Tata Usaha Suharno, Kepala Kesatuan Pengamanan Veazanol Kosuma, Kasi Binadik dan Giatja Sunu Istiqomah Danu, Kasi Adm Kamtib Antin Fernando, para pejabat Eselon V, serta seluruh pegawai Lapas.

Kalapas Efendi menambahkan, kegiatan ini merupakan bentuk implementasi dari arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Bapak Agus Andrianto, Dirjen Pemasyarakatan Bapak Mashudi, dan Kakanwil Ditjenpas Riau, Bapak Maizar, dalam upaya pembinaan Warga Binaan secara menyeluruh melalui kegiatan positif dan membangun.

Dengan adanya Porsenap, diharapkan dapat meningkatkan semangat WBP dalam mengikuti pembinaan serta menciptakan suasana yang harmonis di lingkungan Lapas.(Humas Lapas/FR).***

 

Laporan : E.S.Nst



Berita Terkait +

Sekda Siak Berharap Pengumpulan Zakat di Kecamatan Tualang Kedepan Terus Meningkat

Zulfahrianto SE Secara Resmi Tutup Open Turnamen Voly Ball Putra APDESI Rohul Cup tahun 2022

PB PGRI Terbelah Dua, Ada Versi Unifah Rosyidi dan Teguh Sumarno

Babinsa Koramil 04/Perwang Pelda Ramli N dan Kopda L Sigalingging Giat Penanggulangan Karhutla Serta Berpatroli di Kampung Perawang Barat 

Babinsa Koramil 03/Minas Tingkatkan Patroli Keamanan di Lokasi Pengeboran Minyak PT PHR.

Sat Samapta Polres Kampar Patroli Perintis Presisi Ke KPU dan Bawaslu

Antisipasi Karhutla, Serka Risman Giat Patroli & Sosialisasi di Kampung Sungai Selodang

Bangun Inhil Lebih Baik, Pemkab Inhil Teken MoU Dengan UNRI

Peduli Dampak COVID-19 Karyawan RAPP dan APR Salurkan Bantuan

Babinsa Kampung Minas Barat, Kopda AKP Hutagalung Ajak Warga Binaan dan MPA Patroli Guna Antisipasi Karhutla di Wilayah Rawan Kebakaran

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat