MENU TUTUP

Usai Lantik Kades, Bupati Inhil Salurkan Zakat dan Tinjau RSUD Tengku Sulung

Kamis, 27 Maret 2025 | 12:24:49 WIB Dibaca : 236 Kali
Usai Lantik Kades, Bupati Inhil Salurkan Zakat dan Tinjau RSUD Tengku Sulung

Inhil, Catatanriau.com - Dalam upaya memperkuat tata kelola pemerintahan desa, Bupati Indragiri Hilir (Inhil), H. Herman, SE, MT, melantik dan mengambil sumpah jabatan Kepala Desa Pulau Kecil, Kecamatan Reteh, pada Rabu (26/03/2025). Pelantikan ini juga dirangkaikan dengan pengukuhan Ketua TP-PKK Desa Pulau Kecil.

Acara ini dihadiri oleh berbagai unsur pemerintahan dan masyarakat, termasuk Anggota DPRD Provinsi Riau dan Kabupaten Inhil, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Inhil, Camat Reteh, para lurah dan kepala desa se-Kecamatan Reteh, serta tokoh agama dan tokoh masyarakat.

Dalam sambutannya, Bupati Herman mengapresiasi dedikasi Kepala Desa sebelumnya, Bapak Pawit, beserta penjabat kepala desa yang telah mengabdikan diri untuk kemajuan desa. Ia juga mengucapkan belasungkawa atas segala perjuangan dan pengorbanan mereka selama menjabat.

"Saya ucapkan selamat kepada kepala desa yang baru dilantik. Semoga dapat menjalankan amanah ini dengan baik, membawa perubahan positif, dan terus berinovasi dalam membangun desa," ujar Bupati.

Lebih lanjut, Bupati menekankan pentingnya sinkronisasi kebijakan desa dengan program nasional yang dicanangkan oleh Presiden Prabowo. Ia menyebutkan beberapa fokus utama yang harus diperhatikan, seperti optimalisasi APBDes, ketahanan pangan, pembangunan infrastruktur, serta program-program lain yang berpihak kepada kepentingan masyarakat.

"Kepala desa harus menjadi garda terdepan dalam pembangunan desa. Pastikan setiap kebijakan yang diambil benar-benar membawa manfaat bagi masyarakat, baik dalam sektor ekonomi, sosial, maupun infrastruktur," tegasnya.

Usai pelantikan, Bupati Herman turut menyerahkan zakat kepada 15 penerima manfaat dari kalangan fakir dan miskin. Ia kemudian melanjutkan agenda dengan meninjau fasilitas kesehatan di RSUD Tengku Sulung, Pulau Kijang, untuk memastikan pelayanan kesehatan yang lebih baik bagi masyarakat.***

Laporan : Purba 



Berita Terkait +

Kapolsek Minas Berikan Santunan Anak Yatim Dan Berikan Bantuan Kepada Dua Keluarga Yang Membutuhkan Dalam Rangka Peringatan Isra' Miraj 1446 H

Tambang Galian C Ilegal di Desa Salo Timur, Diduga Kebal Hukum

Sapi Qurban Mesjid Raya Assalam Purnama Kota Dumai Sempat Lepas Pada Saat Mau Dipotong

Tim Terpadu Provinsi Riau lakukan WASDAL pemotongan hewan betina produktif di TPH

Terkesan Asal-asalan, Jhony Charles Sayangkan Pengaspalan Jalan Tol Pekanbaru-Dumai: Jadi Rawan Kecelakaan

Sambangi Pengunjung Layanan SIM, Satlantas Sampaikan Himbauan Pilkada dan Tertib Berlalulintas

Bhabinkamtibmas POLSEK MINAS Pantau Pelaksanaan Vaksinasi Untuk Pelajar di Minas Timur

Syukuran Pemberian Gelar Adat, Bupati Rohul Minta Jaga Amanah & Marwah Negeri

AMARA Minta Kejati Riau Periksa Kaban Inspektorat Rohul Atas Dugaan Tindak Pidana Pungli

Pastikan OVN Aman Dari Gangguan, Serka Sri wahyudi dan Serka Ardhi Syam Patroli Rutin Disejumlah Titik Lokasi Drilling PT PHR Minas

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat