Babinsa Koramil 03/Minas Intensifkan Patroli Cegah Karhutla di Wilayah Kp Minas Barat

Siak, CatatanRiau.com - Babinsa Koramil 03/Minas terus meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi kebakaran hutan dan lahan (karhutla). Dalam laporan kegiatan yang disampaikan hari ini, Selasa (21/1/2025), Babinsa Kopda AKP Hutagalung telah melaksanakan patroli rutin di wilayah kerjanya.
Patroli yang dilakukan di RT 01/RW 02 Kampung Minas Barat, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, berhasil menemukan kondisi yang kondusif. Tidak ditemukan titik api maupun asap yang mengindikasikan potensi kebakaran.
Meskipun situasi saat ini terpantau aman, Babinsa Kopda AKP Hutagalung mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan tidak lengah. Cuaca yang cerah berawan perlu diantisipasi karena dapat memicu potensi terjadinya kebakaran.
"Kami terus melakukan patroli rutin dan memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan dari ancaman kebakaran. Masyarakat diharapkan tidak melakukan pembakaran lahan sembarangan," ujar Babinsa Kopda AKP Hutagalung.
Koordinasi yang baik antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat menjadi kunci dalam upaya pencegahan karhutla. Dengan kerja sama yang solid, diharapkan dapat meminimalisir terjadinya kebakaran hutan dan lahan di wilayah Koramil 03/Minas.***
Laporan : Idris Harahap