MENU TUTUP

Sekda Rohul Laporkan Upaya Pencegah Virus Corona Kepada Gubri Melalui Teleconferense

Senin, 23 Maret 2020 | 17:16:33 WIB Dibaca : 2318 Kali
Sekda Rohul Laporkan Upaya Pencegah Virus Corona Kepada Gubri Melalui Teleconferense


Rokan Hulu (catatanriau.com) -   Wabah virus corona membuat cemas seluruh masyarakat, karena orang yang terinveksi virus ini dapat mengakibatkan kematian. Untuk itu, penanganan dan pencegahan perkembangan virus ini dilakukan semua instansi, terutama pemerintah republik indonesia sampai ke tingkat desa. 

 

Di provinsi Riau, pencegahan Virus Covid-19 dilakukan Gubernur Riau Syamsuar melakukan pantauan tersentral dan berkala kepada pergerakan pemerintah Kabupaten Kota di Riau. Salah satunya pantauan melalui teleconference yang berlangsung, Senin (23/03/2020).di Rumah Dinas Bupati Rokan Hulu, pukul.09.00.Wib.

 

 

Dalam teleconference tersebut, Gubernur Riau menyapa seluruh Bupati/ Wakil Bupati, Walikota, wakil walikota, dan Sekda yang ada di Kabuaten Kota di Riau untuk memantau kesiap siagaan Pemerintah Kabupaten Kota di Riau dalam pencegahan dan penanggulangan Covid-19 .  

 

 

Dalam teleconference itu, Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu melalui sekda , Abdul Haris, juga turut melaporkan upaya yang sudah dilakukan dalam pencegahan penyebaran virus covid-19. 

 

 

Adapun upaya yang dilakukan yakni, membentuk posko penangulangan covid yang dipusatkan di PMI Rohul, mempersiapan ruang Isolasi di 4 rumah sakit yang ada di Rokan Hulu yakni RSUD menyediakan kamar isolasi 10 kamar, Rumah Sakit Az-Zahra Ujungbatu, Rumah Sakit Awal Bros Ujungbatu, dan Rumah Sakit Surya Insani di Pasir pengaraian. Kemudian  cadangan ruangan isolasi di celter BPBD Rohul yang ada di Pujasera Pasir Pengaraian, dan gedung BLK milik Provinsi Riau yang ada di Rohul.

 

 

Abdul Haris juga melaporkan jumlah pasien atau penduduk yang terinveksi virus covid 19 masih nihil, namun jumlah orang dalam pengawasan sebanyak 91 orang, yakni pejabat yang baru pulang dari luar kota dalam beberapa pekan terakhir, dan para pelajar yang pulang dari luar daerah karena diliburkan.

 

 

Disamping itu, kita telah edarkan surat himbauan kepada masyarakat, sekolah, dan perusahaan yang ada di Rokan Hulu agar tidak keluar rumah, melakukan perkumpulan atau menggelar acara yang menyebabkan perkumpulan orang ramai.ungakapnya.

 

 

Himbauan melalui pengeras suara juga dilakukan pihak kepolisian dan satpol pp.  Sosialisasi melalui baliho, himbuan melalui radio juga dilaksanakan menghimbau masyarakat agar tidak keluar rumah dan melakukan. Selain itu juga mengawasi pintu masuk ke Rohul dari Kampar dan Rohul-Sumut.imbuhnya.

 

 

Demi untuk penanggulangan virus covid-19 ini, pemkab rohul juga akan melakukan perubahan struktur APBD Rohul, terutama bagi kegiatan yang bukan prioritas. Karena untuk melakukan pemeriksaan warga yang keluar masuk rohul, terutama dari pintu masuk perbatasan Kampar Rohul dan Rohul Padang Lawas, akan membutuhkan anggaran setidaknya untuk operasional petugas", tutup Abdul Haris.Sekda Kab.Rokan Hulu.(*)




Berita Terkait +

Karhutla Mengancam, Polsek Kuala Kampar Tingkatkan Patroli

Bupati Rohul Tanda Tangani MoU Dengan BPJS Kesehatan

Cegah Karhutla Kuala Kampar,  Brigadir Rico Arfanzi  Berpatroli dan Bagi Himbauan

PDP Covid-19 Siak Menurun, Pertanggal 7 Mei Tinggal 1 Orang

Usai Diresmikan Bupati Siak tim Agrowisata Bungaraya tancap gas

Brigjen TNI Dany Rakca Buka Bersama Dengan Anak Yatim

Wakapolsek AKP M Simanungkalit SH MH kembali Pimpin Giat Percepatan Vaksinasi di Posko PPKM Minas

Pemkab Rohul Sebut Data IDM Penting Sebagai Bahan Perencanaan & Kebijakan

Kali Ini Senam Rutin Desa Kasang Kulim Diikuti Tony Hidayat, SE Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kampar Fraksi Demokrat

Bersama Puskesmas, Polsek Ukui Terus Gelar Vaksinasi di Kecamatan Ukui

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Usung Tema Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar! SDN 003 Belimbing Gelar Upacara Hardiknas Tahun 2024

2

Abu Kasim Gugat PT SLS Serobot 90 Hektar Lahan Masyarakat Adat

3

Wabup Rohul Hadiri Festival Budaya Kesenian Melayu Gondang Borogong

4

Ikhtiar PHR Dukung Sektor Pendidikan Riau Ciptakan Generasi Emas Berdaya Saing

5

Satu Perwira Polres Inhu Naik Pangkat Pengabdian, Dua Bintara Dipecat

6

Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu Gelar Upacara Memperingati Hari Pendidikan