MENU TUTUP

Buka Musrenbang Kecamatan Kandis, Wabup Husni Ingin Tuntaskan Buta Aksara

Selasa, 15 Februari 2022 | 09:41:49 WIB Dibaca : 1372 Kali
Buka Musrenbang Kecamatan Kandis, Wabup Husni Ingin Tuntaskan Buta Aksara

SIAK, CATATANRIAU.com | Jika Bupati Siak Alfedri buka Musyawaran Perencanaan Pembangunan di kecamatan Minas, Sementara Wakil Bupati Siak Husni Merza mendapat tugas buka Musrenbang Kecamatan dan RKPD Kecamatan Kandis tahun 2023.

 

Wakil Bupati Siak Husni Merza dalam sambutanya mengatakan selain memperbaiki 
Infrastruktur seperti jalan dan beberapa prioritas yang menjadi fokus pada tahun 2023 salah satunya bidang pendidikan.

 

"Insyaallah pada tahun 2023 kami akan prioritaskan program pendidikan dengan meningkatkan beasiswa bagi anak kurang mampu, berprestasi dan juga anak suku terasing. Termasuk tuntaskan buta aksara di Kabupaten Siak khususnya,di Kecamatan Kandis jadi segera Lurah dan Penghulu data masyarakat yang belum bisa membaca agar segera kita bantu,"ujarnya di Kandis, senin (14/02/2022).

 

Camat Kandis Said Irwan mengatakan Kegiatan Musrenbang tingkat desa atau kampung sudah dilaksanakan pada anggal 24-25 Januari 2022 dengan jumlah usulan sebanyak 155 usulan setelah di input menjadi 45 kegiatan.

 

"Alhamdulillah hari ini kita bekesempatan mengadakan Musrenbang tingakat kecamatan dimana musrenbang tingkat desa atau kampung sudah dilaksanakan pada bulan januari. Sebelas kampung yang ada di Kecamatan Kandis, mayoritas usulan sama seperti tahun-tahun sebelumnya soal infrastruktur khusunya jalan,"ucapnya.

 

Said Irawan juga menyampaikan laporan mengenai Kegiatan Vaksinasi di Kecamatan Kandis sampai hari ini capaian masih tergolong rendah. Ia terus berupaya mengusulkan tambahan dosis ke Pemkab.

 

"Dapat kami informasikan mengenai kegiatan vaksinasi di Kecamatan Kandis untuk masyarakat umum sekitar 54.600 namun capaian baru sekitar 45 ribuan masih ada sekitar 9 ribu jiwa yang harus  divaksin, dan untuk anak-anak usia 6-12 tahun baru tercapai 54 persen, lambatnya percepatan vaksin disebabkan orang tua anaknya banyak yang tidak mau anaknya divaksin,"kata dia. 

 

Selesai berdiskusi Wakil Bupati Siak Husni Merza menerima usulan-usulan dari para Penghulu Kampung yang ada di Kecamatan Kandis. Usulan ini nantinya akan di bawa ke Musrenbang tingkat Kabupaten Siak. Husni menambahkan untuk tahun 2023 ada beberapa usulan kampung tentang jalan akan terealisasi namun dilakukan secara bertahap mengingat anggaran yang terbatas.

 

Turut hadir dalam rapat ini anggota DPRD dapil IV Kandis, Kepala Dinas, Badan, Bagian Kabupaten Siak, Camat Kandis, Kapolsek Kandis, Danramil Kandis, Lurah dan Penghulu se Kecamatan Minas, Kepala Kua Kecamatan Minas, Kepala UPTD, Ketua Bapekam dan LPM Minas, tokoh Masyarakat dan tokoh agama dan Forum anak Kecamatan Kandis.***


Idris Harahap



Berita Terkait +

Gerak Sosial Serentak Kapolda Riau Bagikan Sembako Bagi Masyarakat Terdampak Covid-19

Wabup Pimpin Gelar Pasukan Operasi Patuh Lancang Kuning 2022 Di Polres Pelalawan

Bupati HM Harris Rapat Lengkap Penanganan COVID 19

Polsek Mandau Lakukan Kegiatan Rutin Antisipasi C3 Diwilkum Mandau

Sehari Jelang Pacu Jalur Baserah, Baru 112 Jalur Terdaftar? Masih Bisa Nambah!

Bawa Coklat dan Pesan Pemilu Damai, Polwan Cantik Beraksi di CFD Rengat

Mahasiswa Kukerta Universitas Riau Desa Langkitin dan Karang Taruna Langkitin Laksanakan Turnamen Futsal

Demi Keamanan OVN, Serka Alif & Sejumlah Babinsa Koramil 03/Minas Rutin Patroli Drilling

Pegawai BPN Inhu Diduga Taak Serius Dan Terkesan Memperlambat Proses Pembuatan Sertifikat

Tempat Wisata di Siak Tetap Ditutup Sementara Waktu, Kapolres Himbau Warga Untuk Tetap Dirumah

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Ribuan Masyarakat Hadiri Tabligh Akbar Yang Di Gelar Oleh Wabup Rohul

2

Usung Tema Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar! SDN 003 Belimbing Gelar Upacara Hardiknas Tahun 2024

3

Abu Kasim Gugat PT SLS Serobot 90 Hektar Lahan Masyarakat Adat

4

Wabup Rohul Hadiri Festival Budaya Kesenian Melayu Gondang Borogong

5

Ikhtiar PHR Dukung Sektor Pendidikan Riau Ciptakan Generasi Emas Berdaya Saing

6

Satu Perwira Polres Inhu Naik Pangkat Pengabdian, Dua Bintara Dipecat