MENU TUTUP

Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri Pimpin Apel Pelepasan Personel Sat-Brimob Polda Riau

Kamis, 05 Desember 2024 | 19:27:32 WIB Dibaca : 563 Kali
Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri Pimpin Apel Pelepasan Personel Sat-Brimob Polda Riau Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri Pimpin Apel Pelepasan Personel Sat-Brimob Polda Riau, Kamis 05 Desember 2024

Pelalawan, Catatanriau.com | Kapolres Pelalawan, AKBP Afrizal Asri SIK, memimpin apel pelepasan personel BKO Sat-Brimob Polda Riau di halaman Mapolres Pelalawan, Kamis pagi (05/12).

Apel tersebut diikuti oleh sejumlah pejabat Polres Pelalawan, termasuk Kabag, Kasat, Kasi, dan Perwira, serta satu peleton personel BKO Sat-Brimobda Polda Riau.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Afrizal Asri menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada personel BKO Sat-Brimob Polda Riau yang telah membantu dalam pengamanan Pilkada 2024 di wilayah hukum Polres Pelalawan.

Ia menyoroti keberhasilan personel dalam melaksanakan tugas, mulai dari patroli skala besar hingga pengamanan rapat pleno, yang turut menjaga situasi tetap kondusif.

“Saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas dedikasi kalian selama bertugas di wilayah Pelalawan. Berkat kerja keras dan sinergi kita, situasi Pilkada 2024 di sini berjalan dengan aman dan tertib,” kata Kapolres.

Kapolres juga berharap agar personel BKO Brimob Polda Riau dapat kembali ke Polda Riau dengan selamat. Ia menegaskan pentingnya patroli rutin oleh Polres Pelalawan, serta kehadiran anggota Polri di tengah masyarakat untuk memberikan pelayanan yang terbaik.

“Buktikan bahwa kehadiran kita dirasakan oleh masyarakat,” tambahnya.

Terakhir, Kapolres mengingatkan personel Polres Pelalawan untuk terus melaksanakan patroli skala besar dan cipta kondisi bersama TNI, Satpol PP, dan Dishub, guna menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Pelalawan. *****

Laporan : E Pangaribuan 



Berita Terkait +

Gelar Sosialisasi Saber Pungli, Polsek Teluk Meranti Sasar Perkantoran

Kapolres Kampar Launching Gerakan Subuh Masjid di Salo

Dua Pelaku Narkoba Diringkus Polsek Ukui

Didukung Buya Yahya, TMMS Wujudkan Bisnis dengan Spirit Kebermanfaatan

Babinsa Sertu Venus Luberto dan Koptu TM.Sitoru Patroli Intensif, Situasi Karhutla Terkendali

Pemkab Siak Gelar Rapat Percepatan Tindak Lanjut Hasil Pemeriksaan BPK RI

Forkopimda Sumut Kompak Hadir Panen Padi dan Bawang Merah Di Kabupaten Karo

Sukses Gelar Turnamen IMKABUBA Cup II Se Riau, Camat Bukit Batu Harap Mahasiswa Kecamatan Bukit Batu Tingkatkan SDM Selama Menjalani Perkuliahan

Bulan Tertib Helm, Polres Pelalawan Terima Penghargaan Satlantas Terbaik Satu Se - Polda Riau

Terkait Dugaan Ancaman Dari Oknum Ormas Kec.Bhatin Solapan,Pemuda Se-Kec.Minas Adakan Rapat

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat