MENU TUTUP

Polsek Kuala Kampar Perkuat Cooling System Demi Pemilu Damai 2024

Sabtu, 09 November 2024 | 14:17:54 WIB Dibaca : 356 Kali
Polsek Kuala Kampar Perkuat Cooling System Demi Pemilu Damai 2024 Polsek Kuala Kampar Perkuat "Cooling System" Demi Pemilu Damai 2024, Sabtu 09 November 2024

Pelalawan, Catatanriau.com | Polsek Kuala Kampar, Pelalawan, Riau, intensif menggelar kegiatan "Cooling System" untuk memastikan Pemilu 2024 berjalan damai dan kondusif.

Kegiatan tersebut melibatkan kunjungan langsung ke masyarakat, salah satunya ke gudang kelapa di Kelurahan Teluk Dalam pada Sabtu, 9 November 2024.

Kapolres Pelalawan, AKBP Afrizal Asri, melalui Kapolsek Kuala Kampar, AKP Rhino Handoyo, SH, menjelaskan bahwa kegiatan sambang ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menjaga stabilitas Kamtibmas menjelang dan selama Pemilu 2024.

Melalui pendekatan langsung ke masyarakat, Polsek Kuala Kampar bertujuan menyampaikan pesan-pesan damai dan memastikan bahwa semua pihak dapat berpartisipasi dalam proses demokrasi dengan aman.

"Cooling System" yang digencarkan Polsek Kuala Kampar ini juga bertujuan untuk mencegah potensi konflik, serta mengimbau masyarakat untuk menjaga ketertiban dan persatuan, menghindari penyebaran informasi yang tidak jelas, dan tidak terprovokasi oleh isu-isu yang dapat merusak keharmonisan.

Kegiatan ini menjadi bukti komitmen Polri dalam menjaga situasi yang aman dan kondusif selama seluruh tahapan Pemilu 2024.

"Selama Pemilu 2024, kami akan memastikan keamanan dan kenyamanan warga agar dapat menjalani proses demokrasi dengan damai. Semoga kita diberi kekuatan untuk melaksanakan tugas ini dengan baik," ujar Kapolsek.

Dengan langkah konkret ini, diharapkan wilayah hukum Polsek Kuala Kampar dapat tetap aman, damai, dan kondusif hingga pemilu selesai.****

Laporan : E Pangaribuan 



Berita Terkait +

Bupati Inhil HM Wardan Lantik 6 Orang Pejabat Pimpinan Tinggi Pertama & 5 Orang Pejabat Administrator

PT HK Optimis Januari 2020 Sudah Beroperasi Penuh

Lahan Pemprov Banyak Di Kuasai Pihak Ketiga, Ini Kata Sekertaris Komisi III DPRD Riau

Bupati Rohul Gerak Cepat Tinjau Perbaikan Jembatan Penghubung Di Kota Lama

Polsek Teluk Meranti Lakukan Patroli Ziarah Kubur, Cegah Terjadinya C3 Di Hari Raya Idul Fitri 1443

Cakades Nipah Sendanu Kalahkan Bupati Ilham : MA Tolak Kasasi Bupati Kepulauan Meranti

Apresiasi Pencairan Dana PI Rp 3,5 T dari PHR, Pj Bupati Kampar: Bisa untuk Pembangunan Kampar

AKP Dafris SH MH, Kembali Pimpin Personil Polsek Minas Giat Percepatan Vaksinasi Covid-19

Propam Polres Inhu Razia Handphone Personel Pengamanan KPU dan Bekali Bintara Remaja

Ini Tanggapan Penghulu Mandi Angin Terkait Surat Edaran Disnaker Kabupaten Siak

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

2

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

3

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

4

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

5

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

6

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan