MENU TUTUP

Propam Polres Inhu Razia Handphone Personel Pengamanan KPU dan Bekali Bintara Remaja

Sabtu, 27 Januari 2024 | 14:27:54 WIB Dibaca : 323 Kali
Propam Polres Inhu Razia Handphone Personel Pengamanan KPU dan Bekali Bintara Remaja

Inhu, Catatanriau.com | Setelah menggelar apel,  Seksi Propam Polres Indragiri Hulu (Inhu), Polda Riau memeriksa semua handphone personel pengamanan kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Inhu dan pembekalan Bintara remaja angkatan 50 dan 54 Polres Inhu.

Upaya menegakkan netralitas ini dipimpin Kepala Seksi (Kasi) Propam Polres Inhu, Iptu Andraleksi dan sejumlah personel Propam Polres Inhu, Sabtu 27 Januari 2024 pagi di dua lokasi kegiatan, yakni halaman Mapolres Inhu dan halaman kantor KPU Inhu.

Kapolres Inhu, AKBP Dody Wirawijaya, S.I.K melalui PS Kasubsi Penmas Polres Inhu, Aiptu Misran, Sabtu siang menjelaskan, untuk Bintara remaja, diberi pembekalan tentang netralitas Polri dalam Pemilu. "Semua Bintara remaja dikumpulkan dihalaman Mapolres Inhu dan diberikan pembekalan tentang netralitas,"ucap Misran.

Selanjutnya, tim Propam Polres Inhu menuju kantor KPU Inhu, untuk mengecek handphone seluruh personel pengamanan kantor KPU Inhu. "Selama razia, tidak ditemukan satupun handphone personal yang menyalahi netralitas Polri dalam Pemilu 2024, namun razia ini akan terus berlanjut," pungkas Misran.***

Laporan : S.A Pasaribu 



Berita Terkait +

PT PHR Fokuskan PI 10 Persen Untuk Pengembangan Kesejahteraan Masyarakat dan Pencegahan Stunting di Riau

PSBB Siak Sesuai Harapan, Bupati Usulkan Pemberlakuan New Normal Kepada Gubernur Riau

Penguatan Binter SKK Migas Serma Benriyadi dan Sertu Joko.P Patroli di Area 6 PT PHR Minas

Jaga Keamanan OVN, 3 Anggota Koramil Minas Ini Patroli Drilling Disejumlah Area Pengeboran PT PHR

Bupat Harris Lantik Dan Kukuhkan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator Dan Pengawas

Besok di KM 45 Minas Barat Dilakukan Vaksinasi Masal, Kapolsek Lakukan Pemasangan Spanduk

Pj Bupati Kampar Resmikan 9 Desa Persiapan dan Lantik 9 Penjabat Kepala Desa

Dukung Percepatan Vaksinasi, Polsek Minas Monitoring Pelaksanaan Vaksinasi Anak di SDN Komplek

Putri Riau Raih Penghargaan dengan Aplikasi Indonesia Bebas Stunting

Bupati Rokan Hulu Melepas 78 Jamaah Calon Haji Anggota Korpri

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

PT RPI Disinyalir Ingkar Janji Untuk Tidak Mengeksekusi Lahan Konsesi Yang Sudah Terlanjur Ditanami Masyarakat

2

Kejutan Bersedia Mundur DPR - RI Terpilih, Syamsuar : Insya Allah Saya Maju Calon Gubernur

3

Polsek Seberida Ringkus Pasutri Pengedar Narkoba, 10 Gram Sabu Diamankan

4

Terdampak Banjir, Pj Sekda Kampar Salurkan Bantuan Sembako Dan Beras Di Desa Sendayan

5

Rusak Parah! Warga Minta Pemprov Riau Perbaiki Jalan Lintas Minas - Perawang

6

PHR Tampilkan Inovasi Proyek MNK, Ekoriparian Hingga Desa Energi Berdikari di IPA Convex 2024