MENU TUTUP

Polsek Minas Jalin Silaturahmi dengan Pemuda Dan Tomas, Jaga Kondusifitas Jelang Pilkada

Sabtu, 02 November 2024 | 11:24:40 WIB Dibaca : 199 Kali
Polsek Minas Jalin Silaturahmi dengan Pemuda Dan Tomas, Jaga Kondusifitas Jelang Pilkada

Siak, Catatanriau.com | Polsek Minas terus berupaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang Pilkada serentak. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan melaksanakan kegiatan sambang warga atau Sambang tokoh masyarakat (Tomas).

Pada hari Sabtu (02/11/2024), Aipda I. Ketaren, Bhabinkamtibmas Kampung Minas Barat, melaksanakan kegiatan Sambang Tomas di warung Pak Lawang, Kampung Minas Barat. Kegiatan ini dilakukan mulai pukul 10.30 WIB hingga selesai.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menjalin silaturahmi dengan tokoh pemuda di Minas Barat serta menyampaikan pesan-pesan penting terkait menjaga kondusifitas kampung menjelang Pilkada.

Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan agar warga masyarakat merasa lebih dekat dengan Polri dan selalu siap berkomunikasi dengan Bhabinkamtibmas jika membutuhkan bantuan.

Kapolsek Minas menyampaikan bahwa kegiatan sambang warga merupakan salah satu bentuk upaya Polri dalam menciptakan kondisi Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukumnya. Dengan menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat, diharapkan dapat mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada.

"Kami berharap dengan kegiatan seperti ini, masyarakat dapat ikut berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing," ujar Kapolsek Minas Kompol Wan Mantazakka SH MH.

Selama kegiatan berlangsung, situasi berjalan aman dan kondusif.***

Laporan: Idris Harahap 



Berita Terkait +

Bhabinkamtibmas Minas Timur Lakukan Pengamanan & Pendampingan Pembagian BLT Kampung Minas Timur

Sidang Pemeriksaan Setempat, Perkara Masyarakat Batin Mudo Genduang vs PT Sari Lembah Subur dan PT Astra Agro Lestari

DPC Partai Hanura Rohul Adakan Pertemuan Persiapan Verifikasi Paktual

Cegah Karlahut, Serda H Pasaribu Babinsa Koramil 03/Minas Bersama Warga Binaan di Muara Kelantan Giat Patroli Rutin

Alfedri Ajak Warga Beri Bantuan Terbaik, Ringankan Beban Warga Terdampak Bencana Alam di Sumbar

Polres Siak Bagikan Bansos Bhayangkara Bagi Masyarakat Yang Terdampak Kenaikan Harga BBM

Dukung E-Sport, Ketua ESI Riau Audiensi Dengan IKPP

Dilantik Gubernur Riau, Hambali Resmi Jabat Pj Bupati Kampar

ADK di Kabupaten Siak Sudah Cair Rp 27 Miliar

Nongkrong Asik Bersama Satlantas Polres Kampar, Cegah Balap Liar

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat