Rapat Paripurna Pengambilan Sumpah Jabatan Dua Wakil Pimpinan DPRD Rokan Hulu

Rohul, Catatanriau.com | Pasca pelantikan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Rokan Hulu beberapa minggu lalu, DPRD kembali melanjutkan proses penting dengan menggelar Rapat Paripurna untuk pengambilan sumpah jabatan dua wakil pimpinan baru. Kedua wakil pimpinan tersebut adalah Nono Patria Pratama dari Partai Golkar dan Porkot Lubis dari Partai Gerindra.
Acara berlangsung pada hari Jum'at (27/09/2024 di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Rokan Hulu, dipimpin oleh Ketua DPRD Hj. Sumartini. Turut hadir Bupati Rokan Hulu H. Sukiman, serta Kepala Pengadilan Negeri Pasir Pengaraian, Roni Suata, SH., MH., yang memimpin prosesi pengambilan sumpah.
Dalam sambutannya, Ketua DPRD Hj. Sumartini menjelaskan bahwa pelantikan dua pimpinan baru ini telah melalui proses yang sesuai dengan aturan.

"Kita sudah mengadakan rapat sebelumnya dengan para anggota terkait rencana pelantikan dan pengambilan sumpah ini, dan Alhamdulillah pada hari ini bisa kita laksanakan," ujarnya.
Proses pengambilan sumpah dipimpin oleh Kepala Pengadilan Negeri Pasir Pengaraian, Roni Suata. Kedua wakil pimpinan, Nono dan Porkot Lubis, secara resmi mengucapkan sumpah jabatan mereka dengan penuh khidmat, menandai awal masa tugas sebagai wakil pimpinan DPRD Kabupaten Rokan Hulu.
Bupati Rokan Hulu H. Sukiman memberikan apresiasi dan selamat kepada Nono Patrianto dan Porkot Lubis. Ia berharap kedua pimpinan yang baru dilantik ini mampu bersinergi dengan pimpinan dan seluruh anggota DPRD dalam rangka membangun dan memajukan Kabupaten Rokan Hulu.
“Semoga kedua pimpinan yang baru dilantik ini dapat bekerja sama dengan baik dan mendukung perkembangan daerah,” ucapnya.
H. Sukiman juga berharap, pengambilan sumpah jabatan ini dapat memperkuat kinerja DPRD dalam menjalankan fungsinya, terutama dalam memperjuangkan kepentingan masyarakat. Ia menekankan pentingnya sinergi antara eksekutif dan legislatif demi tercapainya kesejahteraan masyarakat.
Dengan dilantiknya dua wakil pimpinan DPRD baru ini, diharapkan kepemimpinan DPRD Kabupaten Rokan Hulu semakin kuat dalam menjalankan fungsinya. Rapat diakhiri dengan sesi foto bersama.
Acara pelantikan ini juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Rokan Hulu, Wakapolres Rokan Hulu, serta sejumlah pejabat penting lainnya, termasuk kepala OPD Pemkab Rokan Hulu dan para undangan.***
Laporan : E.S.Nst