MENU TUTUP

Peringati Hari Paskah, Polsek Minas Salurkan Paket Sembako Bagi Warga Kurang Mampu Penderita Bibir Sumbing Dalam Giat Minggu Kasih

Ahad, 31 Maret 2024 | 11:53:43 WIB Dibaca : 754 Kali
Peringati Hari Paskah, Polsek Minas Salurkan Paket Sembako Bagi Warga Kurang Mampu Penderita Bibir Sumbing Dalam Giat Minggu Kasih

Siak, Catatanriau.com | Kapolsek Minas Kompol Wan Mantazakka SH MH beserta personilnya kembali menyalurkan paket bantuan sembako kepada warga yang membutuhkan di wilayah Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau, Ahad (31/03/2024) pagi.

Penyaluran paket sembako ini dilakukan dalam kegiatan Minggu Kasih. Kali ini, Polsek Minas menyambangi kediaman warga yang memiliki anak lelaki usia 4 tahun penderita bibir sumbing di Kilometer 46 Kampung Minas Barat.

Bantuan Sosial berupa paket sembako yang diserahkan tersebut terdiri dari, beras 10 kg, mie instan 1 kardus, minyak goreng dua liter, telor ayam 2 papan, gula pasir 2 kg, tepung terigu 2 kg, bubuk teh 1 kotak dan Kopi dua bungkus.

"Kegiatan Minggu Kasih kali ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Paskah, dengan memberikan Bantuan Sosial berupa Sembako yang diberikan kepada Keluarga kurang mampu yaitu Keluarga yang memiliki anak yang mengalami bibir sumbing, yang saat ini sedang mengalami kesulitan ekonomi," ungkap Kompol Wan Mantazakka SH MH.

Adapun tujuan dilaksanakannya kegiatan Minggu Kasih tersebut kata Kapolsek, yaitu untuk menunjukkan kehadiran Polri ada ditengah masyarakat.

"Dalam hal ini kita berinteraksi langsung dengan Masyarakat serta mendengarkan dan menerima curhatan maupun keluhan apa saja permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat maupun dari pemuka agama dan tokoh masyarakat agar tercipta sitkamtibmas yang aman dan kondusif khususnya di wilayah Kecamatan Minas," tuturnya.***

Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Babinsa Koptu S Sembiring Rutin Komsos Dan Laksanakan Pengecekan Anak Stunting di Minas Timur

DPRD dan Pemda Bengkalis Sepakati Jumlah Anggaran Penanganan Covid-19

Luar Biasa… Kunjungan Kerja di Dumai, Kapolda Riau Lakukan Safari ke Markas TNI

Babinsa Serka Afrisal Intensifkan Patroli Cegah Karhutla di Kelurahan Perawang

BNNK Pelalawan Tetap Jalan Dengan Anggaran Minim

Kapolsek bersama Keluarga Besar Polsek Siak Hulu Berbagi 100 Takjil Kepada Pengguna Jalan Dan Berbuka Puasa Bersama

Polsek Kuala Kampar Buka Pelayanan Vaksinasi di Pelabuhan Bersama Puskesmas

Cegah Karlahut, Sertu Joko Purnomo Babinsa Koramil 03/Minas Bersama Tim & Warga Binaan di Kampung Tasik Betung Giat Patroli Rutin

Juswari Anggota DPRD Kampar Mengikuti Tadarus Qur'an Di Radio Rama FM

Patroli Karhutla di Perawang Barat Oleh Serka Afrisal: Tidak Ditemukan Titik Api dan Asap

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Harimau Sumatera Ditangkap Usai Terkam Pekerja di Pelalawan, BBKSDA Riau Tingkatkan Patroli

2

Mahasiswa Tolak Revisi UU TNI: Ancaman Bagi Demokrasi dan Supremasi Sipil

3

Penggerebekan Sabung Ayam di Way Kanan Berujung Tragis, Tiga Polisi Gugur Ditembak OTK

4

Puluhan Pemuda Geruduk PT SLS, Kantor Disegel Akibat Dugaan Ketidakpedulian Perusahaan

5

Dugaan Pelecehan di SMA Negeri 02 Tebing Tinggi Timur: Oknum Kades dan Guru Disorot, Polisi Diminta Bertindak

6

Kapolres Pelalawan Himbau Pemudik Prioritaskan Mudik Aman Keluarga Nyaman dan Hotline 110