MENU TUTUP

Pembukaan Lat Pra Ops Keselamatan Lancang Kuning Tahun 2024 di Polres Kuansing

Ahad, 03 Maret 2024 | 15:02:48 WIB Dibaca : 461 Kali
Pembukaan Lat Pra Ops Keselamatan Lancang Kuning Tahun 2024 di Polres Kuansing

Kuansing, Catatanriau.com | Polres Kuansing melaksanakan pembukaan Lat Pra Ops Keselamatan Lancang Kuning Tahun 2024 yang dipimpin oleh Kapolres Kuansing, AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.IK, MH, yang bertempat di Gedung Sanika Satyawada Polres Kuansing pada hari Minggu (3/3/2024) pukul 10.00 WIB.

Kegiatan ini dihadiri oleh beberapa pejabat dan personel Polres Kuansing, antara lain Wakapolres Kuansing, Kompol Robet Arizal, S.Sos, Kabagops Polres Kuansing, Kompol Henri Suparto, S.Sos., Kabaglog Polres Kuansing, Kompol Subagja, S.H, Kasat Intel Polres Kuansing, AKP Jhon .W.H. Matondang, S.H., Kasat Binmas Polres Kuansing, AKP Yuhelmi, Kasiwas Iptu B.J. Keramis, Kasidokkes Polres Kuansing, Ipda Arpisman, Plt. Kasi Humas Iptu Aman Sembiring, S.H., Kbo Sat Lantas Iptu Bambang, Kbo Sat Binmas Ipda Iswadi, Para Kanit Sat Lantas Polres Kuansing dan Personel Polres Kuansing yang terlibat dalam operasi.

Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K, M.H, mengucapkan "Terimakasih kepada seluruh peserta yang hadir pada kegiatan Lat Pra Ops pagi hari ini, tujuan dari Operasi Keselamatan Lancang Kuning adalah untuk mengedukasi masyarakat agar disiplin dalam berlalu lintas," ujar Kapolres.

Kapolres berharap agar personel yang terlibat dalam operasi memiliki profesionalitas dalam menertibkan dan mengedukasi masyarakat.

"Masing-masing Satgas di lapangan diminta untuk melaksanakan Lat Pra Ops dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab, Para Satgas di lapangan diharapkan dapat melaksanakan tugas sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing," ungkap Kapolres.

Pembukaan Lat Pra Ops Keselamatan Lancang Kuning Tahun 2024 selesai pada pukul 10.30 WIB dengan situasi yang aman dan kondusif.

"Kegiatan ini menunjukkan komitmen Polres Kuansing dalam meningkatkan kesadaran keselamatan berkendara di masyarakat dan menjaga tata tertib lalu lintas demi terciptanya keamanan dan ketertiban dalam berlalu lintas," tandas Kapolres.***

Sumber: Humas Polres Kuansing

Laporan : Ayub



Berita Terkait +

H 4 Idul Fitri, Anggota Babinsa Koramil 03/Minas Rutin Ikut Lakukan Pengamanan Arus Mudik Lebaran di Pos Terpadu Lebaran 2023

Koptu S Sembiring Giat Pendampingan Vaksinasi Hewan Ternak Antisipasi PMK di Minas Jaya

Dukung Kementan, Anggota DPRD Fraksi PDI P Ini Taja Bimtek Bagi Penyuluh Dan Petani di Kandis

Serma Benriyadi Giat Pendampingan Sosialisasi Antisipasi PMK di Kampung Lubuk Umbut

Polres Pelalawan dan BRI Pangkalan Kerinci Buka Dapur Lapangan Peduli Wabah COVID-19

Tingkatkan Karakter Personil Polri, Jajaran Polsek Minas Giat Pembinaan Rohani & Mental 

Hadiri Gerakan Subuh Berkah Bupati Serahkan Bantuan Jompo dan Siswa Miskin, Ajak Masyarakat Budayakan Subuh Berjama'ah

Gubernur Riau Dukung Kolaborasi APR & API, Dongkrak 23 UKM Fesyen Riau

Babinsa Koramil 04/Perawang Gencarkan Patroli Karhutla, Ajak Masyarakat Siaga

Hari Ini Kembali Didapati 15 Warga Minas Yang Abai Protokol Covid-19 Oleh Tim Yustisi

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

2

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

3

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

4

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi

5

Aksi Unjuk Rasa di PT. PHR Minas Berakhir Damai, Dandim Siak Sampaikan Pesan Persatuan dan Kesejahteraan

6

Ratusan Massa Geruduk Gerbang Pertamina Hulu Rokan Minas, Tuntut Kesejahteraan dan Kesinambungan Kerja