MENU TUTUP

Dukung Wadah Tempat Berhimpun Para Guru, Pemkab Siak Akan Bangun Gedung PGRI

Sabtu, 02 Maret 2024 | 21:12:28 WIB Dibaca : 712 Kali
Dukung Wadah Tempat Berhimpun Para Guru, Pemkab Siak Akan Bangun Gedung PGRI

Jakarta, Catatanriau.com | Ketua Umum PGRI kabupaten Siak Arfan Usman menghadiri Kongres ke-23 PGRI Pusat dibuka langsung Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, di Hotel Sahid Jaya, Jakarta, Sabtu (2/3/2024).

"Pertama saya mengucapkan selamat atas terselenggaranya Kongres ke-23 PGRI. Semoga dengan diselenggarakan kongres ini menjadi semangat baru menuju Indonesia emas," Arfan Usman

Arfan menambahkan, Pemkab Siak terus memberikan perhatian lebih kepada PGRI Kabupaten Siak, dimana pada tahun 2024 ini rencananya akan dibangun Gedung PGRI di sekitaran Dinas Pendidikan Kabupaten Siak

"Bentuk perhatian pemerintah Kabupaten Siak dan pak Bupati Siak Alfedri kepada anggota dan pengurus PGRI Siak. Alhamdulillah rencana pembangunan gedung yang sudah di idam-idamkan segera dibangun," sebutnya.

Ketua Umum PGRI, Unifah Rosyidi dalam sambutannya menyampaikan dengan mengusung tema "PGRI Menuju Indonesia Emas" ia mengucapkan terimakasih telah mengangkat 570 ribu guru honorer menjadi ASN/PPPK.

"Saya berharap kepada bapak Presiden RI Jokowi untuk menyelesaikan persoalan-persoalan guru honorer secara komprehensif," kata Unifah.

Selanjutnya Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dalam sambutannya mengatakan peran guru sangat penting karena jasa guru sangat besar untuk kemajuan bangsa dan negara.

"Dalam tiga bulan ini saya sudah menghadiri dua acara PGRI ini, merupakan hal yang jarang sekali namun karena ini undangan dari guru, saya hadir, karena Jasa guru sungguh sangat besar untuk negara ini," singkatnya.(Hms).

Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Dukung Pemkab Siak Tangani C-19, BPJS Ketenagakerjaan Bersedia Bantu Jaminan Bagi Relawan

Antisipasi Karhutla di Pelalawan, Pemkab Pelalawan Lakukan Rakor

Forum Alumni Mahasiswa Kabupaten Kampar Riau Terbentuk

Peduli Kepada Masyarakat, Kapolres Siak AKBP RONALD SUMAJA, SIK melalui Kapolsek Minas KOMPOL SAWALUDIN PANE, SH, Berikan Bantuan Sembako Kepada Warga Kurang Mampu

Sewitri : Subsidi.. . ..Kebijakan Pemerintah Ketersediaan Minyak Goreng Sebagai Solusi

Bhabinkamtibmas Mandiangin, Berikan Himbauan Serta Edukasi Covid-19 Kepada Mahasiswa Kukerta UNRI

Perkuat Kerja Sama, Pemkab Padang Lawas Silaturahmi Dengan Pemkab Rohul

Polres Kuansing dan jajaran tetap melakukan Pemantauan terhadap Pasien Covid-19

Dinilai Rusak Parah, Penghulu Kampung Minas Timur Minta PHR Bantu Perbaiki Jalan Menuju Kantor Desa & SMK N 1 Minas

Rumah Dibedah, Warga Pekanbaru Menangis Haru di Depan Wakapolri

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kritik Kinerja BPD Kuansing, Ketua SAPMA PP ini di Polisikan, Ketua KNPI Riau: Ngawur!

2

Kritik tajam forum BPD Kuansing,Boby Purba dipolisikan dan ini tanggapan BPPH PP Pekanbaru!

3

Antusias Siswa SMA Pekanbaru Mengenal Asal Usul Migas Lewat PHR Journey Room

4

Polsek Batang Cenaku dan Polsek LBJ Ringkus Pengedar Sabu, Ini Jumlah Barang Buktinya

5

Sat Lantas Polres Kampar Bersama ISDC Polda Riau Gelar Giat Police Goes To School di SMAN 1 Tambang

6

Anton ST.MM: Perjalanan Karier & Dedikasinya Dalam Membangun