MENU TUTUP

Usai Vicon Bersama Kasad, Dandim Siak Resmikan Sumur Bor Air Bersih Program TNI AD Manunggal Air di Makoramil 03/Minas

Selasa, 06 Februari 2024 | 13:04:30 WIB Dibaca : 973 Kali
Usai Vicon Bersama Kasad, Dandim Siak Resmikan Sumur Bor Air Bersih Program TNI AD Manunggal Air di Makoramil 03/Minas

Siak, Catatanriau.com | Komandan Kodim (Dandim) 0322/Siak Letkol ARH Riyanto Budi Nugroho M.Han melaksanakan Video Conference (Vicon) bersama Kasad Jendral TNI Maruli Simanjuntak, dalam rangka launching program TNI AD Manunggal Air di Makoramil 03/Minas, Kampung Minas Timur, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau, Selasa (06/02/2024).

Kegiatan itu juga tampak dihadiri oleh Sekertaris Daerah Kabupaten Siak Drs H Arfan Usman MPd, Danramil 03/Minas Kapten Arh Aguswanto, Kapolsek Minas Kompol Wan Mantazzaka SH MH, Camat Minas Nurfa Octolita SE, Pasiter kodim 0322/Siak Kapten Inf Marulitua Lumban Tobing, OMSS PHR Andi Nugroho, OM Nawakara Afrizal, Penghulu Kampung Minas Timur Samsul Anwar dan sejumlah masyarakat di Kampung Minas Timur.

Usai melakukan Vicon terlihat rombongan melakukan coffee morning bersama Forkopimda Siak dilanjutkan dengan pemotongan pita peresmian sumur bor air bersih di Makoramil 03/Minas dan dilanjutkan dengan makan siang bersama.

Dijelaskan Letkol ARH Riyanto, program TNI AD Manunggal Air ini sendiri merupakan program utama TNI AD manunggal dalam mengentaskan masalah kebutuhan akan air bersih bagi masyarakat.

"Karena air bersih menjadi kebutuhan dasar bagi masyarakat luas. Oleh karena itu TNI AD hadir di tengah-tengah masyarakat untuk mengatasi kesulitan air dengan mencarikan solusi yang tepat,” tuturnya.***

Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Selama Tahapan Pilkada Satlantas Polres Kampar Terus Melaksanakan Cooling System

Sambangi Warga Binaan, Sertu Joko Purnomo Komsos Tentang Kesehatan di Kampung Tasik Betung

Kunjungan Ketum & BM Relawan Solidaritas Ketahanan Pangan KPR Bersatu

Pastikan MTQ Ke-XXIV Kabupaten Siak Berjalan Aman Dan Kondusif, Kapolsek Minas Pimpin KRYD Patroli Dialogis

Kapolres Siak Berikan Reward Kepada Bhabinkamtibmas & Babinsa Yang Berprestasi

Kapolsek Langgam Lakukan Sosialisasi Pilkada Damai untuk Ciptakan Situasi Kamtibmas yang Aman

Kelompok PKK Kampung Pinang Sebatang Barat Adakan Pelatihan Keterampilan Menjahit

Anggota DPRD Inhu Martimbang Simbolon Sambangi Warga Balam Jaya Dalam Giat Reses II Tahun 2023

Kampung Tenun Desa Wisata Bukit Batu Binaan PHR Raih Rekor MURI dan ADWI 2023

Tuntut Transparansi Hasil Rekruitmen Calon Pengemudi PT. Linell Altura Asia, OPP Teluk Belitung Adakan Audiensi

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Adik-Beradik Squad Borong Hadiah Lomba Lampu Hias tahun 2025

2

Polsek Pangkalan Lesung Gelar Patroli Rumah Kosong Antisipasi C3 Pasca Mudik Lebaran

3

Kapolres Pelalawan Lepas 100 Pemudik ke Sumatra Utara, Berangkat dengan Penuh Kebahagiaan

4

Polres Pelalawan dan SPI Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas

5

Kapolres Pelalawan Tinjau Pos Pam Lebaran 2025, Pastikan Keamanan dan Kelancaran Arus Mudik

6

Masyarakat Siak Gelar Aksi Simpatik Dukung Pengesahan RUU TNI, Sambil Berbagi Takjil