MENU TUTUP

Babinsa Koramil 03/Minas Ajak Warga Binaan di Dusun Tepian Cina Lakukan Penanggulangan Karhutla Dengan Berpatroli

Selasa, 23 Januari 2024 | 12:17:57 WIB Dibaca : 248 Kali
Babinsa Koramil 03/Minas Ajak Warga Binaan di Dusun Tepian Cina Lakukan Penanggulangan Karhutla Dengan Berpatroli

Siak, Catatanriau.com | Babinsa Koramil 03/Minas Kodim/0322 Sertu Ardhi Syam bersama tim dan masyarakat melaksanakan Kegiatan Patroli Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) diperkebunan serta lahan yang dianggap rawan terjadi kebakaran, di wilayah RT 003 RK 002, Dusun Tepian Cina, Kampung Olak, Kecamatan Sungai Mandau, Kabupaten Siak, Riau, Selasa (23/01/2024).

"Dalam giat ini kita melaksanakan patroli dilahan yang rawan terbakar dengan kordinat: 0°51'49,761"N 101°44'52,445"E," ujar Sertu Ardhi Syam.

Ia juga mengatakan, dalam setiap pelaksanaan patroli Karhutla bersama masyarakat, Babinsa selalu memberikan himbauan kepada masyarakat untuk bersama sama ikut peduli dalam menjaga dan mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan diwilayah Kecamatan Minas dan Kecamatan Sungai Mandau, khususnya dititik – titik tertentu yang rawan dengan kebakaran.

"Dalam Patroli ini, kita sekaligus mensosialisasikan, mengimbau kepada masyarakat dengan tidak membakar lahan atau kebun dalam membersihkan kebun," katanya.

Lanjutnya, patroli Karhutla ini dilakukan secara terus menerus bersama masyarakat sekitar. Dan masyarakat sekitar sangat menyambut baik adanya kegiatan Patroli yang dilakukan tersebut.

"Masyarakat mereka berpendapat, dengan adanya imbauan dan patroli karlahut ini sangat baik sehingga tidak terjadi kebakaran khususnya di Kampung Olak. Dan selama kegiatan ini kita laksanakan, situasi terdapat dalam keadaan aman, dalam artian nihil Karhutla," pungkasnya.***

Laporan : Idris Harahap



Berita Terkait +

Penguatan Binter SKK Migas di Minas Serka Gopardin & Serda Hepi Lakukan Patroli Serta Komsos

Babinsa Koramil 04/Perawang Bersama Tim URC Giat Penanggulangan PMK Hewan Ternak di Kampung Keranji Guguh

Apel 3 Pilar, Persiapan Pengamanan Pemilu Kabupaten Rokan Hulu 2024

Kapolres Kampar Utus Bhabinkamtibmas Kirim Bantuan untuk Pak Udin di Desa Sei Silam

Antisipasi Gangguan Terhadap OVN di PT PHR, Serda Parjuni Patroli Rutin di Lokasi Drilling Minas

Jelang Idul Adha, Petugas Mulai Periksa Kesehatan Hewan Qurban di Riau

Waduh! 20 Warga Minas Kembali Didapati Abaikan Prokes Covid-19 Saat Oprasi KRYD Polsek Minas

Kapolres Siak Pimpin Tim Kunjungi Mapolsek Minas Sekaligus Salurkan Bantuan Program Jumat Barokah 

Pergeseran Dua Kontainer Logistik Pemilu 2024 Dikawal Ketat Oleh Petugas Kepolisian

Kapolda Riau Silahturahmi Dengan Forkopimda Kampar dan Tinjau Vaksinasi

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kontingen Kecamatan Minas Optimis Boyong Prestasi Pada Gelaran POPDA Se-Kabupaten Siak Tahun 2024

2

PDIP dan PKB Memiliki Histori, M Shohibul Ahsan, SE Daftar Calon Wakil Bupati Pelalawan Ke PDIP

3

Lagi, Polsek Rengat Barat dan Polsek Lirik Bekuk Pengedar Sabu

4

Rombongan Gajah Liar Kembali Masuk Kampung Dan Rusak Rumah Warga Di Minas

5

Pertamina Hulu Rokan Pamerkan Inovasi Teknologi di Oman Petroleum & Energy Show 2024

6

Hadir di Bagholek Godang Masyarakat Kampar, Ini Kata Arfan Usman