MENU TUTUP

Gubri Syamsuar Tunjuk Bustami Sebagai Plh Bupati Bengkalis

Jumat, 13 Maret 2020 | 09:23:11 WIB Dibaca : 1927 Kali
Gubri Syamsuar Tunjuk Bustami Sebagai Plh Bupati Bengkalis


Pekanbaru - Gubernur Riau Syamsuar menunjuk Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkalis Bustami sebagai pelaksana harian (Plh) Bupati Bengkalis.

 

Hal tersebut dikarenakan, pelaksana tugas (Plt) Bupati Bengkalis Muhammad saat ini sudah ditetapkan oleh pihak Polda Riau sebagai Daftar Pencarian Orang (DPO).

 

Kepala Biro Administrasi Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setdaprov Riau Sudarman mengatakan, penunjukan Plh Bupati Bengkalis kepada Sekretaris Daerah tersebut mulai berlaku hari ini, Kamis (12/3).

 

Plh ditunjuk agar tidak terjadi kekosongan pemerintahan setelah Plt Bupati Bengkalis tidak lagi masuk kantor sejak ditetapkan menjadi DPO.

 

"Hari ini pak Gubernur sudah menunjuk Sekda Bengkalis yakni pak Bustami sebagai Plh Bupati Bengkalis," katanya.

 

Setelah penunjukkan itu, lanjut Sudarman, Gubri Syamsuar juga sudah mengirimkan surat ke Kemendagri guna meminta petujuk terkait langkah apa yang harus dilakukan Pemerintah Provinsi Riau. 

 

"Pak Gubernur sudah berkonsultasi dengan Kemendagri, apakah penunjukan Plh ini sampai akhir masa jabatan Bupati Bengkalis atau nanti akan ditunjuk penjabat (Pj). Itu yang masih kami tunggu," jelasnya.(r)




Berita Terkait +

Pemkab Pelalawan Akan Bentuk Pansel Rekrut Dirut BUMD Tuah Sekata

Enam Mahasiswa Jerman Berkunjung ke Agrowisata UIR

Cegah C-19 Kapolsek Mandau Bagikan 2004 Masker Kepada Pengguna Jalan di Mandau & Batsol

KNPI Bersama OKP/Ormas dan Ormawa Silaturahmi Sekaligus Sarapan Bersama Pj. Bupati Inhil Dikediaman

Berkunjung ke PHR, Ade Rai Berbagi Tips Pola Hidup Sehat Bagi Pekerja Blok Rokan

Serius Tapi Santai Zukri - Nasar Kunjungi Bupati HM Harris Dirumah Dinas

Tingkatkan Kepedulian Terhadap Warga Yang Membutuhkan, Polsek Koto Gasib, Res Siak, Polda Riau, Terus Salurkan Bantuan Sembako 

Resmikan Umah Oleh-oleh Bagansiapiapi, PHR Angkat Produk Lokal dan Perekonomian Masyarakat

Polres Rohul Raih 6 Perak Dan  7 Perunggu Pada Ajang Kejurda  Piala Kapolda Riau Inkanas 2022  

Walaupun Diguyur Hujan, Tak Menyurutkan Niat Iptu Asril Membantu Warga Kurang Mampu

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

4 Bulan di Siak Tak Bisa Jumpai Alfedri, Akbar Jihad : Menunggu Pemimpin Baru Untuk Membahas Gagasan Yang Kami Bawa

2

Pengalaman dan Berdarah Minang, PKDP Minas Deklarasi Dukung Dr.Afni di Pilkada Siak

3

Kunker Ke Rohul, Menhub Dorong Optimalkan Penerbangan Di Bandara Tuanku Tambusai

4

Pemkab Rohul Ikut Meriahkan Lancang Kuning Carnival 2024 Di Kota Pekanbaru

5

Kapolres Inhu Resmikan Bangunan MCK dan Pojok Baca SD Marginal Rakit Kulim

6

Fasilitas Anjungan SLS, Sopir Angkutan Kemitraan Nyaman Saat Bongkar TBS