MENU TUTUP

Kapolres Siak Beserta Unsur Forkopimda Lakkan Monitoring Dan Cek Logistik Pemilu 2024

Kamis, 18 Januari 2024 | 09:52:33 WIB Dibaca : 752 Kali
Kapolres Siak Beserta Unsur Forkopimda Lakkan Monitoring Dan Cek Logistik Pemilu 2024

Siak, Catatanriau.com | Kapolres Siak, AKBP Asep Sujarwadi, S.I.K., M.S.I. bersama dengan Bupati Siak Wakil Bupati Siak dan Dandim 0322 Siak tiba di Gudang Logistik KPU - Gedung Olah Raga (GOR) Siak Sport Hall, jalan Tengku Ismail Kabupaten Siak dalam rangka monitoring dan cek logistik pemilu tahun 2024, Rabu (17/01/2024).

Kedatangan para unsur forkopimda kabupaten siak ini untuk mengecek semua kesiapan jelang pemilu 2024, seperti melakukan pengecekan surat suara yang telah dilaksanakan penyortiran ulang dan surat suara yang berpotensi rusak, sekaligus mengecek sistem keamanan di gudang logistik pemilu.

“Pengecekan gudang logistik secara bersama - sama unsur forkopimda kabupaten siak ini, yakni Bapak Bupati, Wakil Bupati dan Dandim Siak adalah sebagian dari langkah proaktif kami bersama dalam menjamin keberhasilan penyelenggaraan Pemilu di Kabupaten Siak yang damai dan kondusif," ujar AKBP Asep Sujarwardi.

Kapolres Siak menghimbau kepada semua personel yang terlibat dalam pengamanan, agar melakukan SOP pengamanan dengan baik, tidak meninggalkan lokasi pengamanan, dan memahami tugasnya dalam menjaga  gudang logistik KPU kabupaten Siak.

"Saya selaku Kapolres Siak, selalu memberikan atensi khusus kepada pihak pengamanan, baik dari kepolisian maupun petugas pengamanan internal KPU agar selalu siap siaga, cermat, profesional, jangan lengah dan lakukan tugas pengamanan ini dengan rasa tanggung jawab yang tinggi," ungkap Asep Sujarwadi.

Di hadapan semua pihak yang ada, Kapolres Siak menyampaikan harapannya, agar semua pihak yang terlibat dapat bekerja sama untuk memastikan proses demokrasi berlangsung dengan aman, adil, dan teratur, mengingat pelaksanaan pemilu serentak tinggal satu bulan lagi.

"Kami menghimbau kepada masyarakat untuk tidak mudah terprovokasi dan menyebarkan informasi yang belum jelas kebenarannya, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban jelang pesta demokrasi yang tidak lama lagi," tambah Asep.

Ia juga menyampaikan bahwa sinergitas semua unsur, termasuk dalam pentingnya pengamanan dan pemantauan logistik pemilu guna memastikan transparansi dan kelancaran proses demokrasi.

Serta ia mengajak semua unsur dan elemen masyarakat dapat menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif jelang pemilu 2024.(rls/hms).

Editor : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Kapolres Bengkalis Hendra Gunawan, Adakan Silahturahmi Dengan Awak Media di Duri

Serda L Syahdanur Lakukan Pengecekan Anak Stunting Di Perawang Barat Kecamatan Tualang

LAMR Pelalawan Gembira dan Bangga Tradisi Adat Balimau Sambut Ramadhan 1442 H Terlaksana

Cek di Sejumlah Toko Milik Warga, Polsek Teluk Meranti Pastikan Tidak Ada Penimbun Migor

Penyerahan sertifikat tanah Wakaf oleh Menteri ATR

Rombongan Gubri & Forkopimda Tinjau Pelaksanaan PSBB Dumai

Dengar Keluhan Masyarakat, Catur Langsung Tinjau Jalan Desa Tanah Merah Siak Hulu

Diikuti Ratusan Pecinta Hewan, Klinik Hewan Pekanbaru III Gelar Pengobatan Gratis

Hj Zulaikhah Wardan Hadiri Sekaligus Buka Sosialisasi PPRG

Gas Elpiji 3Kg Langka Di Minas, Forkopimcam Gelar Rapat Kordinasi Dengan Pihak Agen

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Dugaan Pelecehan di SMA Negeri 02 Tebing Tinggi Timur: Oknum Kades dan Guru Disorot, Polisi Diminta Bertindak

2

Kapolres Pelalawan Himbau Pemudik Prioritaskan Mudik Aman Keluarga Nyaman dan Hotline 110

3

Dewan Ridho Rizki dan PAC PP Minas Gelar Aksi Berbagi Takjil, Jalin Silaturahmi dan Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas

4

Kandis Darurat Persetubuhan Anak di Bawah Umur, Ayah Tiri Rudapaksa Anaknya Yang Masih Usia 7 Tahun!

5

Buka Puasa Bersama IKLA Kabupaten Siak Tahun 2025: Mempererat Silaturahmi di Bulan Ramadan

6

Putri Siak Raih Medali Emas pada Asia World Muslim Summit 2025 di Malaysia