MENU TUTUP

Polsek Kemuning Laksanakan Minggu Kasih Dan Cooling System di Gereja HKBP Dusun Massad Keritang 

Ahad, 24 Desember 2023 | 13:28:26 WIB Dibaca : 1795 Kali
Polsek Kemuning Laksanakan Minggu Kasih Dan Cooling System di Gereja HKBP Dusun Massad Keritang 

Inhil, Catatanriau.com | Polsek Kemuning, Polres Indragiri Hilir (Inhil) melaksanakan kegiatan rutin minggu kasih di gereja HKBP Dusun Massad, Desa Keritang, Kecamatan Kemuning. Kali ini, giat itu dilaksanakan oleh Kanit Provost Ipda J Siagian bersama Bripda William, Ahad (24/12/2023).

Kapolsek Kemuning Kompol Teguh Wiyono SH MH menjelaskan, kegiatan minggu kasih ini merupakan program prioritas Kapolri sebagai upaya untuk mempererat silaturrahmi serta menampung saran, menyampaikan dan mendengar keluhan serta aspirasi masyarakat khususnya terkait pelayanan Kepolisian dengan sasaran jemaat gereja yang melaksanakan Ibadah hari minggu di gereja - gereja.

"Selain itu, dengan kehadiran Anggota dilapangan diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman serta menambah keakraban antara Personil Polri dengan masyarakatnya," kata Kapolsek.

Pada kesempatan itu ungkap Kapolsek, Ipda J Siagian dan Bripda William kembali menyampaikan cooling system dengan menyampaikan himbauan kamtibmas terutama pada masa kampanye pemilu 2023-2024. 

"Mari bersama- sama menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif," ajaknya.

Selain itu lanjut Kapolsek, para jemaat gereja HKBP Dusun Massad juga disarankan untuk tidak mudah terprovokasi dengan adanya berita hoax dan jangan mudah percaya dengan berita atau informasi yang belum tentu kebenarannya.

"Jika informasi yang didapatkan dirasa dapat memecah belah persatuan dan bersifat menghasut untuk melakukan tindakan yang tidak benar agar melaporkan kepada pihak yang berwajib," ajaknya.

Diakhir, Kapolsek Kemuning juga menerangkan bahwa saat ini sedang berlangsung Operasi Lilin Lancang Kuning 2023 dan Operasi Mantap Brata dalam rangka pengamanan tahapan Pemilu 2023-2024. "Diharapkan semua pihak dapat memberikan kontribusi atau peran yang positif dalam menjaga Kamtibmas khususnya diwilayah Kecamatan Kemuning," imbuhnya.***


Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Kasus VCS Anggota DPRD Pelalawan, DPC PDIP Pelalawan Beri Sanksi Dan Teruskan Ke DPP

Kapolres Pimpin Sertijab Kasat Reskrim, Kasat Lantas, Kapolsek Siak Hulu dan Kapolsek Tambang Polres Kampar

Kapolres Indragiri Hilir Tinjau Perkembangan Lahan Ketahanan Pangan di Kecamatan Batang Tuaka

Laporan Penyampaian LKPJ TA 2020 Oleh Bupati Rohul

Kegiatan Preemtif Ops Zebra, Satlantas Polres Inhu Bagikan Helm Gratis

Cooling System Pilkada Damai, Polsek Minas Sambangi Penyuluhan Agama KUA Minas

Siak Belum Penuhi Kriteria PSBB Sesuai Permenkes, Bupati Pastikan Kajian Penerapannya Tetap Jalan

Babinsa Koramil 03/Minas Serka D Sihombing, Aktif Patroli Pencegahan Karhutla di Muara Bungkal

Anton ST.MM Hadiri Upacara HUT RI ke-79 : Ajak Generasi Muda Tanamkan Wawasan Kebangsaan

Pj Bupati Kampar Sambut Kedatangan Menkopolhukam Mahfud MD

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Palu MK Mengetuk: Gugatan PSU Pilkada Siak Ditolak, Afni-Syamsurizal Segera Dilantik

2

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

3

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

4

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri

5

Polsek Minas Yang di Back Up Polres Siak Kawal Aksi Unjuk Rasa di Gate 4 PHR Minas, Kapolsek Pastikan Situasi Kondusif

6

Junjung Tinggi Kebebasan Berpendapat, PHR: Pekerja Simbol Ketahanan Energi