MENU TUTUP

Dikira Razia Ternyata Dapat Hadiah

Rabu, 15 November 2023 | 15:31:59 WIB Dibaca : 3853 Kali
Dikira Razia Ternyata Dapat Hadiah

Pekanbaru, Catatanriau.com | Ditlantas Polda Riau beserta sat lantas jajaran sedang gencar melaksanakan sosialisasi penggunaan helm dijalan raya.

" Ya saat ini kita melaksanakan program Bulan Tertib Helm..." Ujar Dirlantas Polda Riau Kombes Pol Taufik Lukman N, Sik., M.H.

Seperti terpantau di pagi hari  ini Rabu tanggal 15 November 2023, pukul 06.30 Wib, terlihat oleh awak berita, anggota Ditlantas melakukan himbauan dan peneguran di simpang tugu perjuangan simpang jalan diponegoro.

Nampak pengendara sepeda motor dimana yang dibonceng tidak menggunakan helm dihentikan oleh petugas, ada yang mencoba mengelak, berhenti dikejauhan dan mencoba kabur dengan menambah kecepatan, ada beberapa pengendara sepeda motor yang berhenti di hadapan petugas dengan wajah cemas karena takut ditilang, ternyata setelah diberi himbauan, petugas polantas memasangkan helm kepada pembonceng yang tidak memakai helm tersebut.

" Pengendara motor wajib menggunakan helm baik pengendara maupun yang dibonceng, kami himbau kepada orang tua yang setiap pagi mengantar anaknya sekolah memgunakan sepeda motor, agar juga menggunakan helm, mari kita ajarin anak-anak kita dari usia dini sampai dengan dewasa setiap berkendara menggunakan sepeda motor untuk menggunakan helm SNI" ucap Akbp Dasril , Spd, MM.,Kasubdit Kamsel Ditlantas Polda Riau yang memimpin giat edukasi dan sosialiasi Bulan Tertib Helm tersebut dengan membagikan Helm gratis kepada pengendara terutama pelajar yang dibonceng tidak menggunakan Helm.

" Memakai Helm bagi pengendara sepeda motor bukan hanya untuk menggugurkan kewajiban dalam mematuhi peraturan lalu lintas tetapi tanamkan pada diri kita penggunaan helm adalah demi melindungi keselamatan kita" Ujarnya lagi.

Terpantau oleh awak media , ada juga dilakukan pembagian botol minuman oleh ditlantas Polda Riau bagi pengendara dan yang dibonceng yang menggunakan helm lengkap.

Adapun jumlah Helm yang dibagikan hingga hari ini sebanyak 50 Unit Helm SNI,  Tumbler 35 ( Botol Minuman), 50 Buku petunjuk keselamatan lalu lintas serta 100 brosur himbauan Kamseltibcarlantas.  ( Irwan Ocu Bundo).



Berita Terkait +

ELNUSA dan PHR Bersepakat Implementasikan Teknologi Stimulasi Reservoir EOR

Polres Kuansing Gelar Operasi Lilin Lancang Kuning Tahun 2023

Buka Sosialisasi Pola Pengembangan Wakaf, Wabup Husni Update Dulu Datanya Baru Bicara Potensi

Melalui Komsos, Babinsa 04/Perawang Ajak Warga Binaan Peduli Kebersihan Lingkungan & Kesehatan

PK KNPI Kandis Beraksi, 1200 Paket Ta'jil Disalurkan Pada Pengguna Jalan Raya

Antisipasi Karlahut, Dua Orang Babinsa Koramil 04/Perawang Ajak Warga Perawang Giat Penanggulangan Karhutla Dengan Cara Berpatroli

Wujudkan Pemilu Damai 2024, Polsek Bangkinang Barat Sasar Masyarakat Pulau Terap

Bupati HM Harris Tetapkan Status Siaga Karhutla Jika Ada Kebakaran Kades & Lurah Dipanggil

Tiket Pesawat Mahal, Syamsuar Wacanakan Perjalanan Dinas Ke-Jakarta Via Negri Jiran

KPPBC Tembilahan Kembali Melakukan Pemusnahan Barang Ilegal

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Harimau Sumatera Ditangkap Usai Terkam Pekerja di Pelalawan, BBKSDA Riau Tingkatkan Patroli

2

Mahasiswa Tolak Revisi UU TNI: Ancaman Bagi Demokrasi dan Supremasi Sipil

3

Penggerebekan Sabung Ayam di Way Kanan Berujung Tragis, Tiga Polisi Gugur Ditembak OTK

4

Puluhan Pemuda Geruduk PT SLS, Kantor Disegel Akibat Dugaan Ketidakpedulian Perusahaan

5

Dugaan Pelecehan di SMA Negeri 02 Tebing Tinggi Timur: Oknum Kades dan Guru Disorot, Polisi Diminta Bertindak

6

Kapolres Pelalawan Himbau Pemudik Prioritaskan Mudik Aman Keluarga Nyaman dan Hotline 110