MENU TUTUP

Colling System, Kapolres Inhu Coffe Morning Dengan Cipayung Plus, BPM dan BEM se Inhu

Senin, 30 Oktober 2023 | 17:44:07 WIB Dibaca : 850 Kali
Colling System, Kapolres Inhu Coffe Morning Dengan Cipayung Plus, BPM dan BEM se Inhu

Inhu, Catatanriau.com | Colling system menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) serentak tahun 2024, Kapolres Indragiri Hulu (Inhu), Polda Riau, AKBP Dody Wirawijaya, S.I.K bersilaturahmi dengan Cipayung Plus dan Badan Ekslusif Mahasiswa (BEM), BPM se Kabupaten Inhu, SEMMI serta unsur mahasiswa lainnya.

Kegiatan tersebut dilaksanakan Senin, 30 Oktober 2023 pagi disalah satu kafe Kota Rengat. Dalam kesempatan itu, Kapolres Inhu, mengucapkan terima kasih pada Cipayung, BPM dan BEM se Inhu yang telah meluangkan waktu untuk bersilaturahmi.

Dikatakan Kapolres, ada beberapa agenda besar yang akan dilaksanakan di Kabupaten Inhu, yakni, beberapa hari kedepan, Kabupaten Inhu menjadi tuan rumah MTQ tingkat Provinsi Riau, kemudian Pemilu serentak 2023-2024.

"Saat ini, situasi politik di Indonesia sudah mulai menghangat, sebagai anak bangsa, Cipayung Plus dan kawan-kawan mahasiswa, kita harus bersama-sama untuk mendinamisir keadaan tersebut," ucap Kapolres.

Ditegaskannya, Pemilu 2019 lalu merupakan pelajaran yang sangat berharga, mengajarkan hal-hal yang baik, mapun buruk, masyarakat terpolarisasi dengan perbedaan pilihan. Mudah-mudahan, hal ini tidak terjadi lagi pada Pemilu 2024 mendatang, khususnya di Kabupaten Inhu. "Boleh berbeda pilihan dan pandangan, yang penting kita tetap menjaga persatuan, kesatuan dan silaturahmi serta Kondusifitas sesama umat manusia," kata Kapolres.

Untuk itu, lanjut Kapolres, mahasiswa juga dituntut untuk menyukseskan Pemilu serentak dengan aman dan nyaman. Bersama-sama mendinamisir dengan cara mendinginkan situasi di tahun politik. "Saya berharap, kawan-kawan Cipayung Plus, BPM dan BEM se Inhu membantu polisi dalam menjaga Kamtibmas di Kabupaten Inhu selama tahun politik ini," imbau Kapolres.

Ketika acara itu, juga dilakukan sesi tanya jawab antara perwakilan mahasiswa dengan Kapolres Inhu dan dijawab dengan baik oleh Kapolres dan jajaran Pejabat Utama (PJU) Polres Inhu. Kemudian dilanjutkan dengan deklarasi Cipayung Plus, BPM dan BEM se Inhu siap menyukseskan Pemilu serentak 2023-2024 dan siap membantu Polres Inhu menciptakan Kamtibmas yang sejuk, aman dan kondusif.

Kegiatan tersebut dihadiri Kabag Ops Polres Inhu, Kompol Dodi Zulkarnain Hasibuan, SE., M.H, Kasat Binmas Polres Inhu, AKP Buha Siahaan, S.H, Kasat Reskrim Polres Inhu AKP Primadona, S.I.K.,  M.Si, Kasat Intelkam Polres Inhu, Iptu Beny Adil Saputra, S.E, KBO Sat Intelkam Polres Inhu, Iptu Baharuddin DM, S.Sos.

Kemudian, Kanit IV Sat Intelkam Polres Inhu, Iptu Agus Ferinaldi, S.Sos., M.H, Kanit Regident Sat Lantas Polres Inhu, Ipda Rahmat Hidayat, S.H, para Kanit jajaran Sat Intelkam Polres Inhu, Ketua SEMMI Kabupaten Inhu, Handika Karismon, S.E.

Ketua PMII Inhu diwakili oleh Romi Relvindra, Ketua BEM Stai Nurul Fallah Air Molek diwakili oleh sekretaris, Sendi, Ketua BEM ITB Indragiri diwakili oleh sekretaris, Bima Sandi Asmara, Ketua DPM ITB Indragiri, Azinurdin dan perwakilan Cipayung Plus serta pengurus BEM se Kabupaten Inhu.***

Laporan : S.A Pasaribu 



Berita Terkait +

Polres Siak Berbagi Takjil & Makanan Untuk Berbuka Puasa Di Lubuk Dalam

Alhamdulilah Desa Koto Masjid Raih Juara Pertama Lomba Desa Tingkat Nasional, ditandai Diterimanya Penghargaan Upakarya Wanua Nugraha dari Mendagri

Babinsa Koramil 04/Perawang Sertu Afrisal Giat Pengecekan Anak Penderita Stunting di Pangkalan Pisang

Kejari Pelalawan Umum Penyidikan, Ditemukan Korupsi Penimbunan Lahan MTQ PUPR 2020

Dukung Percepatan Vaksinasi, Polsek Minas Kembali Lakukan Peninjauan & Pengamanan di Posko PPKM

Babinsa Koramil Minas Sertu Joko Giat Rutin Babinsa Masuk Dapur di Rumah Warga Kampung Bencah Umbai 

Cegah Gangguan Kamtibmas di Waktu Subuh, Polsek Pangkalan Kerinci Patroli di Beberapa Lokasi

Kapolsek Kuala Kampar Kunjungi Perangkat Desa Tanjung Sum  Kegiatan Jumat Curhat

Personil Polsek Kampar Kiri Patroli dan Pengamanan Logistik Sekaligus Cooling System

Kehadiran BSP Harus Menjadi Berkah Masyarakat Negeri Istana

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Dugaan Pelecehan di SMA Negeri 02 Tebing Tinggi Timur: Oknum Kades dan Guru Disorot, Polisi Diminta Bertindak

2

Kapolres Pelalawan Himbau Pemudik Prioritaskan Mudik Aman Keluarga Nyaman dan Hotline 110

3

Dewan Ridho Rizki dan PAC PP Minas Gelar Aksi Berbagi Takjil, Jalin Silaturahmi dan Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas

4

Kandis Darurat Persetubuhan Anak di Bawah Umur, Ayah Tiri Rudapaksa Anaknya Yang Masih Usia 7 Tahun!

5

Buka Puasa Bersama IKLA Kabupaten Siak Tahun 2025: Mempererat Silaturahmi di Bulan Ramadan

6

Putri Siak Raih Medali Emas pada Asia World Muslim Summit 2025 di Malaysia