MENU TUTUP

Pemkam Empang Pandan & Mahasiswa Uinsuska Apresiasi Kampung Tangguh Bebas Narkoba di Koto Gasib

Selasa, 08 Agustus 2023 | 22:24:31 WIB Dibaca : 1575 Kali
Pemkam Empang Pandan & Mahasiswa Uinsuska Apresiasi Kampung Tangguh Bebas Narkoba di Koto Gasib

Siak, Catatanriau.com | Pemerintah Kampung (Pemkam) Empang Pandan beserta Mahasiswa Uinsuska Riau mengapresiasi langkah maupun upaya dalam memberantas peredaran narkoba khususnya di wilayah Kabupaten Siak, seperti halnya yang dilakukan oleh Satuan Narkoba Polres Siak jajaran, yang mana Polres Siak kian gencar dalam melakukan sosialisasi kepada masyarakat, salah satunya dengan cara mendirikan Kampung Tangguh Bebas Narkoba.

Salah satu Kampung Tangguh Bebas Narkoba tersebut berada di wilayah hukum Polsek Koto Gasib tepatnya di Dusun Pandan Mukti, RT 05 RW 02, Kampung Empang Pandan, Kecamatan Koto Gasib, Kabupaten Siak, Riau.

"Saya beserta perangkat dan masyarakat Kampung Empang Pandan, mendukung penuh kegiatan Kampung Tangguh Anti Narkoba yang ditaja oleh Polres Siak," ungkap penghulu Kampung Empang Pandan Soni Suprastio, ST, Selasa (08/08/2023).

Soni Suprastio, ST juga berharap, semoga dengan adanya kegiatan Kampung Tangguh Anti Narkoba tersebut, Kampung Empang Pandan dapat terbebas dari peredaran dan pemakaian narkoba.

"Harapan kami dengan adanya Kampung anti narkoba ini masyarakat kami dapat terhindar dan jauh dari pemakaian narkoba, sehingga kedepannya generasi Kampung Empang Pandan menjadi generasi maju untuk membangun Kampung kita," imbuhnya.


Dalam kesempatan serupa sejumlah mahasiswa Uinsuska Riau yang tengah melakukan kuliah kerja nyata (KKN) di Kampung tersebut juga sangat mengapresiasi adanya Kampung Tangguh Bebas Narkoba di Kampung Empang Pandan.

"Kami Mahasiswa Uinsuska Riau mendukung penuh adanya Kampung Tangguh Bebas Narkoba di Kampung Empang Pandan," ujar para mahasiswa serentak.

Sementara itu Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi SIK melalui Kapolsek Koto Gasib Iptu Budiman S Dalimunthe SH MH mengatakan, dengan adanya kampung tangguh bebas narkoba ini masyarakat bisa mengetahui tentang bahaya narkoba melalui program sosialisasi dari Satuan Narkoba Polres Siak.

"Kampung tangguh ini merupakan salah satu upaya dari Polres Siak untuk mencegah bahaya narkoba di wilayah hukum Polsek Koto Gasib Polres Siak," ungkap Kapolsek.***


Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Cegah Penularan Covid-19, Serda Heppy Setiawan Sosialisasi Prokes di Pasar Tradisional Minas

Jumat Barokah, Polsek Siak Hulu Berikan Bansos Kepada Warga Kurang Mampu di Buluh Cina

Kumpulkan Dana Swadaya Peduli COVID-19 Karyawan RAPP dan APR Salurkan Bantuan Sembako

Polres Rohul Menyediakan Mudik Gratis Secara Virtual

H.Sukiman Meminta ASN Patuhi Protokol Kesehatan Untuk Penerapan New Normal di Rohul

Peringatan Hari Bhayangkara Ke - 75, Kapolres Siak & Wabup Husni Kunjungi Panti Asuhan Muhammadiyah

Polri Peduli Budaya Literasi Distribusi Buku Sampai ke Pelosok Negeri di SDN 012 Desa Salo

Kapolsek Minas Laksanakan Safari Solat Jumat Sekaligus Bersilahturahim Dengan Tokoh Agama di Kecamatan Minas

PT. Ivo Mas Tunggal Berikan Sosialisasi Anti Narkoba

PHR Kumpulkan Mitra Kerja Tingkatkan Sinergi Fungsi Kehumasan ke Masyarakat

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Usung Tema Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar! SDN 003 Belimbing Gelar Upacara Hardiknas Tahun 2024

2

Abu Kasim Gugat PT SLS Serobot 90 Hektar Lahan Masyarakat Adat

3

Wabup Rohul Hadiri Festival Budaya Kesenian Melayu Gondang Borogong

4

Ikhtiar PHR Dukung Sektor Pendidikan Riau Ciptakan Generasi Emas Berdaya Saing

5

Satu Perwira Polres Inhu Naik Pangkat Pengabdian, Dua Bintara Dipecat

6

Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu Gelar Upacara Memperingati Hari Pendidikan