MENU TUTUP

Instiawati Ayus Belum Kembalikan Aset Ke-Partai, Rahmad Syah : Dapat Fasilitas Dari DPP Mestinya Kembalikan Ke-DPP

Selasa, 25 Juli 2023 | 16:51:24 WIB Dibaca : 1533 Kali
Instiawati Ayus Belum Kembalikan Aset Ke-Partai, Rahmad Syah : Dapat Fasilitas Dari DPP Mestinya Kembalikan Ke-DPP

Pekanbaru, Catatanriau.com | Rahmad Syah menegaskan berita terkait bahwa Instiawati Ayus telah mengembalikan semua fasilitas yang telah diberikan oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Perindo, pada pemberitaan tanggal 25 Juli kemarin kepada Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Perindo Riau adalah tidak benar. 

"Bahwa Kantor Sekretariat DPW Partai Perindo tidak pernah menerima pengembalian oleh Ibu Instiawati ayus dalam berupa apapun," ucap Rahmad Syah Wakil Ketua 1 DPW Partai Perindo Riau.

"Saya cek ke Sekretariat Partai Jalan Cemara No 54 gobah Pekanbaru belum ada terlihat seperti foto yang ada di media tersebut. Bahwa DPW Partai Perindo Riau belum ada melakukan serah terima satupun," jelasnya menambahkan.

Selanjutnya Rahmad Syah mengatakan bahwa dalam politik itu biasa saja kejadian seperti ini, namun katanya kita seharusnya lebih mengutamakan etika politik.

"Ibu Ayus menerima semua fasilitas yang telah beliau pakai tersebut langsung dari DPP Partai Perindo di Jakarta, artinya semua asset tersebut milik DPP, maka seharusnya dikembalikan ke DPP. Beliau masuk datang baik-baik ketemu dengan Ketum Hary Tanoe, seharusnya secara etika jika keluar permisi dan ketemu sama Ketum juga," cetusnya.

Oleh karena asset itu adalah miliki DPP lanjutnya, maka pihaknya dari DPW tidak punya hak untuk menerima atau melakukan serah terima terhadap asset apapun kecuali ada perintah langsung kepada DPW untuk menerimanya.

"Jika ada perintah maka baru kami layak untuk menerimanya. Jika nanti ada asset yang kurang, rusak atau tidak sesuai maka akan menjadi masalah dikemudian hari nanti karena DPW tidak ikut dan tidak mengetahui apa saja yang diserahterimakan oleh DPP ke beliau," ungkapnya.

Berdasarkan Kunjungan awak media ke kantor sekretariat DPW partai Perindo Riau Selasa (25/07/23) tidak ada ditemukan barang-barang seperti dijelaskan disejumlah media massa. Wakil Ketua 1 DPW Partai Perindo Riau Rahmad Syah saat dijumpai, mengatakan bahwa kantor DPW Partai Perindo berada di Jalan Borobudur No 1, namun dikarenakan sedang dilakukan renovasi seluruh konsentrasi kerja kepartaian berada di jalan Cemara No 54. Gobah.

"Dan beliau ibu Ayus mengetahui hal tersebut. Jadi kantor DPW bukan berada di Jl Tengku Zainal Abidin seperti dijelaskan.

Jikapun beliau mengembalikan ke kami, maka kami juga tidak berani untuk melakukan serahterima, karena terus terang jika ada yang keliru maka kami tidak mau tanggung jawab tentunya. Yang pasti bahwa semenjak beliau mengemukakan di media terkait tidak bersama Perindo lagi kita tidak pernah menerima dari siapapun terkait asset tersebut," tutupnya.***

Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Nelson Manalu Pimpin DPC Hanura Siak Secara Aklamasi

Silaturahmi Kebangsaan, Ini Harapan H. Jhon Kanedi Caleg Dari Partai Gerindra Dapil 1 No Urut 2

Kontroversi Survei Pilbup Rohul 2024: Salah Satu Calon Tidak Dicantumkan

Bacaleg DPR RI Dapil 2 Riau, Kapitra Ampera, Untuk Rakyat, dan Demi Rakyat

Bapaslon Ridi-Habibi Selesai Jalani Tes Kesehatan

HM Harris Siap Maju sebagai Calon Gubernur Riau 2024

Kritik Pedas: Dugaan Penyalahgunaan Kendaraan Dinas untuk Kampanye Petahana di Pelalawan

Marzuki Siregar, Caleg PPP Dapil I Rohul, Bertekad Raih Kembali Kursi PPP

Pilkada Pelalawan 2024, DPP Golkar Tugaskan H Nasarudin SH MH Bakal Calon Bupati Pelalawan

Deklarasi Damai: 43 Calon Kepala Daerah Riau Siap Tempuh Pilkada 2024 dengan Komitmen Kuat

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Palu MK Mengetuk: Gugatan PSU Pilkada Siak Ditolak, Afni-Syamsurizal Segera Dilantik

2

Korban Pengeroyokan Diduga Oleh Oknum Security PT. TPP Datangi Polres Inhu Untuk Cari Keadilan

3

Disnaker Rohul Akan Verifikasi Ulang Keanggotaan Serikat Buruh Berdasarkan Surat DPD KSPI Riau

4

ITP2I dan PT SLS Kolaborasi Kuat Kembangkan SDM Perkebunan Sawit Ramah Lingkungan

5

Forum Peduli Sungai Kampar Temui Gubernur Riau : Desak Solusi Konkrit Atasi Banjir Akibat Spillway PLTA Koto Panjang

6

Putri Andini Rahmat, Remaja Rokan Hilir Raih Runner Up IV Duta Wisata Riau 2025: Angkat Advokasi MENYASAW Besamo Putri