MENU TUTUP

Pemkab Inhu Gelar Kegiatan Seminar Hari Jadi Kabupaten & Perubahan Nama Kabupaten Indragiri Hulu

Senin, 22 Mei 2023 | 19:12:04 WIB Dibaca : 7089 Kali
Pemkab Inhu Gelar Kegiatan Seminar Hari Jadi Kabupaten & Perubahan Nama Kabupaten Indragiri Hulu

INHU, CATATANRIAU.COM | Pemkab Inhu menggelar Seminar Hari Jadi Kabupaten Inhu di ruang Yopi Arianto lantai IV kantor Bupati, Senin pagi (22/05/2023).

Hadir mewakili Bupati Inhu, Sekretaris Daerah Kab Inhu, Ir. H. Hendrizal, M.Si didampingi ketua DPRD kab Inhu, Elda Suhanura; Wakil Ketua II DPRD Inhu, Suwardi Ritonga; Tokoh masyarakat Riau, Yopi Arianto; Ketua LAMR Provinsi Riau, Datok Seri H.R. Marjohan Yusuf; Ketua Pansus hari jadi kabupaten Inhu, M. Syafaat; Ketua Persebatian Kekerabatan Kerajaan Inhu, H. R. Maizit Mit; Staf Ahli dan kepala OPD di lingkup kabupaten Inhu; Pengurus LAMR Inhu; Tim UMRI, perwakilan Polres Inhu, Perwakilan Dandim 0302 Inhu, Rektor ITB, perwakilan Pengadilan Negeri Rengat, Tokoh masyarakat  serta undangan lainnya.

Sekda kab Inhu, Ir. H. Hendrizal, M.Si dalam sambutannya mengatakan bahwa tanggal 27 juli 2022 Pemerintah Kabupaten Inhu meminta bantu kepada Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI) untuk mengkaji tentang penetapan hari jadi kabupaten Inhu.

"Sehingga lahirlah naskah akademis, selanjutnya pada tanggal 29 November 2022 telah kami sampaikan kepada DPRD," kata Sekda.

Pemkab Inhu lanjutnya, mengusulkan perubahan nama kabupaten  Indragiri Hulu menjadi Indragiri berdasarkan undang-undang nomor 12 tahun 1956 dan di undangkan tanggal 29 Maret 1956.

Ketua Pansus Hari jadi Kabupaten Inhu, M. Syafaat menyampaikan bahwa pihak akademisi dari Umri yang menyusun naskah akademik dan sudah dalam proses pembahasan dan sebentar lagi pengesahan.

"Kami mengambil kesimpulan hari jadi kabupaten Inhu tanggal 29 Maret 1956 dan  DPRD kabupaten Inhu kembali merekomendasikan perubahan nama Kabupaten Indragiri Hulu kembali menjadi Kabupaten Indragiri," ulasnya.

Kegiatan ini juga diisi dengan pemaparan materi tentang hari jadi kabupaten Inhu oleh Tim UMRI.(rls/hms)

Laporan : S.A Pasaribu

Editor : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Pelda Muhammad Nasir Hadiri Rakor Persiapan MTQ Ke-24 Tingkat Kabupaten Siak di Kecamatan Minas

Polres Kampar Gelar Tahlilan dan Do'a bersama di Masjid Al-Ikhlash Jelang Hari Bhayangkara ke-74

Berbagi Nasi Bungkus, Polsek Kelayang Harap Santri Tidak Golput

Tempel Maklumat Kapolri Disejumlah Tempat, PLT Kapolsek Minas Imbau Warga Tetap Patuhi Prokes Covid

Sosialisasi Perda Provinsi Riau Oleh Ir. H. Sahidin DPRD Provinsi Riau Fraksi PAN

Upika Koto Gasib Gelar Razia, Amankan Miras dan PSK, Imbau Warga Waspada Hoax

Touring dan Bagi Bansos ke Panti Asuhan, Kasat Lantas Ajak Tertib Berlalu Lintas

Lahan Pemprov Banyak Di Kuasai Pihak Ketiga, Ini Kata Sekertaris Komisi III DPRD Riau

Babinsa Koramil 04/Perawang Ingatkan Warga Binaan di Kampung Empang Pandan Agar Jaga Kebersihan Lingkungan & Kesehatan 

AlLMET Gelar Aksi Demo, Ketua Koperasi Kopsatimja Angkat Bicara

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Mahasiswa Tolak Revisi UU TNI: Ancaman Bagi Demokrasi dan Supremasi Sipil

2

Dugaan Pelecehan di SMA Negeri 02 Tebing Tinggi Timur: Oknum Kades dan Guru Disorot, Polisi Diminta Bertindak

3

Kapolres Pelalawan Himbau Pemudik Prioritaskan Mudik Aman Keluarga Nyaman dan Hotline 110

4

Dewan Ridho Rizki dan PAC PP Minas Gelar Aksi Berbagi Takjil, Jalin Silaturahmi dan Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas

5

Kandis Darurat Persetubuhan Anak di Bawah Umur, Ayah Tiri Rudapaksa Anaknya Yang Masih Usia 7 Tahun!

6

Buka Puasa Bersama IKLA Kabupaten Siak Tahun 2025: Mempererat Silaturahmi di Bulan Ramadan