MENU TUTUP

Nyaleg ke DPRD Provinsi, Afni Bentuk Relawan 'Kawan Kito'

Sabtu, 25 Maret 2023 | 14:49:15 WIB Dibaca : 1097 Kali
Nyaleg ke DPRD Provinsi, Afni Bentuk Relawan 'Kawan Kito'

PELALAWAN, CATATANRIAU.COM | Dukungan demi dukungan terus mengalir kepada bakal calon legislatif DPRD Riau daerah pemilihan Siak-Pelalawan, Dr. Afni Z. Saat ini telah terbentuk barisan relawan yang terhimpun dalam wadah yang disebut 'Kawan Kito'.

Seperti dituturkan Afni, barisan Kawan Kito pada dasarnya adalah wadah bagi siapa pun yang bersedia bersama-sama dalam perjuangan politik bersama dirinya menuju DPRD Provinsi Riau.

Bacaleg DPRD Riau dari Partai NasDem ini mengaku sangat bersyukur dengan terbentuknya barisan Kawan Kito. Karena dengan keberadaan Kawan Kito, ia merasa sangat terbantu ketika bertemu dan bersosialisasi ke masyarakat.

"Yang jelas, Kawan Kito terbentuk dari persamaan pandangan dan pemahaman tentang visi dan misi yang saya usung untuk maju sebagai calon anggota DPRD Provinsi Riau," ungkapnya, saat bertemu masyarakat di Pelalawan, baru-baru ini.

Selain menjadi tempat bersilaturahmi dan menjalin kesatuan, barisan Kawan Kito ini juga bertujuan membuat komunikasi di antara sesama pendukung Afni jadi semakin mudah. Selain itu, dengan keberadaan Kawan Kito, diharapkan upaya untuk menggalang dukungan bersama dari masyarakat Siak dan Pelalawan akan semakin maksimal. Sehingga nantinya, semua titik yang menjadi basis pendukung Afni, semakin solid dalam upaya memenangkan perjuangan bersama yang kini terus dirajutnya.

"Perjuangan ini tidak bisa dimenangkan sendirian. Perjuangan baru bisa membuahkan hasil jika dilakukan bersama-sama. Karena itu pula saya butuh dukungan dari semua pihak," tegas Afni.

Karena itu, Afni mengajak semua pihak yang memiliki pandangan yang sama dengan dirinya, untuk bergabung bersama dalam wadah Kawan Kito.

"Sehingga Kawan Kito bisa jadi rumah bersama bagi kita yang berjuang di jalan politik ini," tambahnya.

Lebih jauh, Tenaga Ahli Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup ini menambahkan, sebenarnya banyak hal positif bagi masyarakat, yang bisa dilakukan dengan wadah Kawan Kito. Seperti merangkum ide-ide dari masyarakat sekaligus mengeksekusi ide tersebut.

"Ide yang kita harapkan tentunya ide yang kreatif, inovatif, ekonomis dan efektif. Intinya adalah bagaimana Kawan Kito bisa menyerap suara dari masyarakat dan berupaya secara bersama-sama mewujudkan aspirasi itu," pungkasnya.

Bagi yang ingin bergabung dalam barisan relawan Kawan Kito, dapat menghubungi 0823-8838-5265.***

Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Bacaleg DPR RI Dapil 2 Riau, Kapitra Ampera, Untuk Rakyat, dan Demi Rakyat

4 Bapaslon Pelalawan Memenuhi Syarat Kesehatan Surat Pengunduran Diri 5 Hari Setelah Penetapan

Meski kewalahan, KPK tetap ladeni praperadilan tersangka korupsi

Siap Pemilu 2024, PKB Pelalawan Semakin Diminati

KBS Siap Jadikan Bengkalis Kabupaten yang Maju dan Sejahtera Dalam Kampanye di Pematang Pudu

DPRD Siak Gelar Sidang Paripurna, Bahas RAPBD-P 2018 dan Pengesahan Berhentinya Dua Anggota DPRD

Macam Cara Oknum Caleg di Perawang Siak, Lakukan Pencitraan Terhadap Masyarakat

Ahad Nanti DPC Gerindra Siak Bakal Dilantik Bersama PAC dan 131 Ranting

Edy Nasution Pantang Bagi Kami Mengumbar Janji Yang Tidak Akan Mampu Kami Tepati

Panggung Rakyat, 7 Partai Politik Go To Campus UNRI Bahas Wajah Politik Provinsi Riau Di Tahun 2024

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Heboh! Perpisahan Sekolah SMA Sederajat Yang Wah, Hulubalang LAMR Pekanbaru Minta Seluruh Kepsek Patuhi Aturan Disdik Riau 

2

Dr.Afni Temui Ulama Sebelum Daftar Calon Bupati Siak

3

Komentari Postingan Instagram Disdik Riau, Netizen Keluhkan Sistem Permohonan Pindah Tugas Yang Sulit Bagi Guru PNS Sementara Guru P3K Mudah

4

Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan

5

Pelaku Pencabul Bocah Hingga Hamil dan Melahirkan Ditangkap Polsek Siak Hulu

6

Lagi, Satnarkoba Polres Kampar Tangkap Pelaku Narkoba di Desa Kualu