MENU TUTUP

Tindaklanjuti Arahan Mendagri Terkait Inflasi, Wabup Siak Sidak Pasar Belantik

Selasa, 24 Januari 2023 | 17:11:21 WIB Dibaca : 774 Kali
Tindaklanjuti Arahan Mendagri Terkait Inflasi, Wabup Siak Sidak Pasar Belantik

SIAK, CATATANRIAU.com | Wakil Bupati Siak (Wabup) H. Husni Merza, BBA, MM menghadiri rapat koordinasi (rakor) pengendalian inflasi tahun 2023 di daerah bersama Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian secara virtual, di Live Room Kantor Bupati Siak,  Selasa (24/1/2023).

Rapat Koordinasi Nasional itu, dipimpin Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI Tito Karnavian. Dalam Rakor itu ia berujar sesuai arahan Presiden RI Jokowi Widodo pada rapat pengendalian inflasi beberapa waktu lalu, bersama kepala daerah dan forkopimda se Indonesia fokuskan pada pertumbuhan ekonomi dan pengendalian inflasi.

"Sebelumnya Presiden Joko Widodo telah menggelar rapat pengendalian inflasi secara nasional fokusnya pada pertumbuhan ekonomi dan pengendalian inflasi. Presiden juga menyampaikan pertumbuhan ekonomi indonesia cukup baik di bandingkan negara lain. Dari segi inflasi juga masih relatif terkendali diangka 5,51 persen di penghujung tahun lalu,"ujar Mendagri.

Usai mengikuti Rakor dengan Mendagri, Wakil Bupati Siak Husni langsung bertolak menuju Pasar Belantik Siak untuk mengecek langsung harga pangan dan stok sembako.

"Alhamdulillah hari ini kita turun langsung bersama kadis Perindag beserta jajaran meninjau langsung kondisi pasar belantik sesuai arahan bapak Mendagri Tito Karnavian, dan kami monitor kondisi harga di pasar secara umum masih stabil, hanya saja ada beberapa barang mengalami kenaikan setelah tahun baru, kemungkinan ada kelangkaan dari suplainya,"ucap Husni.

Wahup Husni juga sempat berdiskusi bersama para pedagang di Pasar Belantik terkait harga, stok barang dan aktifitas jual beli.

"Masyarakat jangan risau terkait harga bahan pokok. Kami terus memantau harga bahan pokok dan ketersediaannya di pasar, jadi kami berharap masyarakat tidak perlu panik,"pesan Husni.rls

Editor : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Pelaksanaan Sholat Tarawih, Polsek Kuala Kampar Lakukan Pengamanan

BIN Riau Laksanakan Vaksinasi Massal Lanjutan Door to Door kepada Masyarakat dan Pelajar

Ditaja LPPM Unri, 40 Dewan Siak Ikuti Bimtek Tentang Peningkatan Kapasitas Dewan

AIPTU Eman Sulaeman Sambangi Warga Desa Kijang Makmur Himbau Pemilu Damai 2024

Masuki Hari Terakhir Operasi Keselamatan LK 2022, Polres Siak Tetap Semangat Lakukan Himbauan

Komunitas Wartawan Rohul, Bagikan Masker & Beri Edukasi Pada Masyarakat

Polsek Kuala Kampar Giat Subuh Harmoni Dicanangkan Kapolres

Babinsa Koptu Togi Sitorus Lakukan Pengamanan Pos Pam Angkutan Lebaran Idul Fitri di KM 11 Perawang

Giat Ops Supervisi, Personil Gabungan di Minas Senantiasa Edukasi Para Pedagang

Buka MTQ Tingkat Kecamatan Kandis, Ini Harapan  Wabup Husni Merza

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat