MENU TUTUP

Tingkatkan Sinergitas Dengan Wartawan, Lapas Kelas IIB Pasir Pengaraian Gelar Coffe Morning

Senin, 21 November 2022 | 21:51:06 WIB Dibaca : 1152 Kali
Tingkatkan Sinergitas Dengan Wartawan, Lapas Kelas IIB Pasir Pengaraian Gelar Coffe Morning

ROHUL, CATATANRIAU.com | Dalam upaya untuk meningkatkan sinergi dengan kalangan wartawan dalam penyebarluasan informasi di setiap kegiatan yang di laksanakan oleh Lapas Kelas IIB Pasir Pengaraian. Lapas gelar coffe morning dengan wartawan, tepatnya di ruang tunggu kunjungan keluarga Napi. Senin
(21/11/2022) sekitar pukul 09.00 Wib.

Kepala Lapas (Kalapas) Kelas IIB Pasir Pengaraian Bahtiar Sitepu menyebut kan, selain sebagai sarana untuk mempererat silaturahmi dengan insan pers, sekaligus memperkenalkan dua pejabat baru Lapas yang baru bertugas di Lapas Pasir Pengaraian.

"Kita berharap untuk ke depannya terbangun sinergitas yang semakin baik dan saling mengisi antara jajaran lapas dengan insan pers, dan pada kesempatan ini juga ada dua pejabat yang baru bertugas yakni Kplp dan Kasi Binadik," ujar Kalapas.

Beliau juga memberikan masukan dan pesan kepada wartawan yang hadir sesuai dengan UU Pers, dalam menerbitkan suatu pemberitaan harus secara berimbang dan mempunyai nara sumber yang jelas.

"Kami juga menyadari tanpa adanya pemberitaan dari rekan-rekan semua, kami ini tidak akan diketahui banyak orang, kita butuh kolaborasi yang baik, di antara kita saling membutuhkan," kata Bahtiar.

"Dan saat ini kondisi Lapas benar-benar Oper kapasitas sebanyak 400 Persen, yang mana kita ketahui kapasitas hanya 180 orang sementara jumlah seluruh penghuni warga binaan 699 orang di tambah lagi tahanan 49 orang dengan jumlah total keseluruhan 748 orang," tambah orang no satu di Lapas Pasir Pengaraian ini.

Dapat juga di ketahui untuk jabatan baru Kplp saat ini di jabat oleh Marcos Sihombing. S.Ap, MH
menggantikan Kplp yang lama Parlin Simanjuntak HS. SH,MSi sementara Kasi Binadik yang sebelumnya di jabat oleh Boy Fernandes A.Md, IP di gantikan oleh Sunu Istiqomah Danu S.PSi.

Usai memberikan kata arahan dan sambutan dari Kalapas di lanjutkan dengan perkenalan dengan dua pejabat yang baru bertugas di Lapas Pasir Pengaraian.

"Intinya apa yang di sampaikan oleh Bapak Kalapas tadi, kami juga berharap sinergitas yang baik untuk ke depannya," ujar Kplp dan Kasi Binadik yang baru.

Hal senada juga disampaikan Ketua Aliansi Wartawan Indonesia (AWI) Sukrial Halomoan Nst yang di wakili oleh Bendahara AWI yang turut hadir dalam kegiatan tersebut. Dirinya berharap kerjasama yang telah terjalin selama ini antara jajaran Lapas dengan media dapat lebih ditingkatkan lagi untuk kedepannya.

"Dengan adanya kegiatan seperti ini selain menjalin tali silaturahmi antara jajaran lapas dengan rekan wartawan yang bertugas di Rohul semakin hari semakin berjalan dengan baik dan lebih ditingkatkan untuk masa depan," ujar Lomo.

"Dan untuk ke dua pejabat Lapas yang baru, kami ucapkan selamat datang dan selamat dengan jabatan barunya, semoga nantinya kita bisa menjalin komunikasi yang baik untuk ke depannya," ucapnya mengakhiri***(E.S.Nst)


(Lapas Pasir Pengaraian)



Berita Terkait +

Silaturahmi & Buka Bersama: H. Indra Gunawan Siap Maju Sebagai Calon Bupati Rohul

Gelar Pasukan Operasi Zebra, Polres Inhu Ingatkan Simpatisan Tertib Berlalulintas

Komisaris PHR Tinjau Pengembangan Lapangan Petani, Targetkan Peningkatan Produksi Signifikan dari Blok Rokan

Diduga Sebagai Pengedar Narkoba, Pria Paruh Baya ini Diringkus Unit Reskrim Polsek Tambang

Ratusan Massa Dari FSPMI Pelalawan, Lakukan Aksi Didepan Pintu Masuk PT Adei Plantation

Stuban Bansos, Komisi II DPRD Kampar Kunker ke Dinas Sosial Kabupaten Siak

Wujud Peduli Polri, Kapolres Pelalawan Pimpin Pembagian Bansos Sembako

Koramil 12/ PWK Sabak Auh Beri Bantuan Sembako

Polsek Tapung Hilir Dukung Program Pekarangan Pangan Lestari, Dorong Kemandirian Pangan di Desa Tapung Makmur!

Berbagai Upaya Dilakukan, Personil Polsek Ukui Dampingi Masyarakat Vaksin di Puskesmas

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Harimau Sumatera Ditangkap Usai Terkam Pekerja di Pelalawan, BBKSDA Riau Tingkatkan Patroli

2

Mahasiswa Tolak Revisi UU TNI: Ancaman Bagi Demokrasi dan Supremasi Sipil

3

Penggerebekan Sabung Ayam di Way Kanan Berujung Tragis, Tiga Polisi Gugur Ditembak OTK

4

Puluhan Pemuda Geruduk PT SLS, Kantor Disegel Akibat Dugaan Ketidakpedulian Perusahaan

5

Dugaan Pelecehan di SMA Negeri 02 Tebing Tinggi Timur: Oknum Kades dan Guru Disorot, Polisi Diminta Bertindak

6

Kapolres Pelalawan Himbau Pemudik Prioritaskan Mudik Aman Keluarga Nyaman dan Hotline 110