MENU TUTUP

Peduli Warga, Kapolres Bengkalis Bantu Penderita Penyakit Kanker Kulit Berobat ke Rumah Sakit

Selasa, 11 Oktober 2022 | 07:27:40 WIB Dibaca : 998 Kali
Peduli Warga, Kapolres Bengkalis Bantu Penderita Penyakit Kanker Kulit Berobat ke Rumah Sakit

BENGKALIS, CATATANRIAU.com | Kapolres Bengkalis, AKBP Indra Wijatmiko bersama Wakapolres Kompol Anindhita Rizal, membantu warga kurang mampu bernama Zulkarnain (24), untuk berobat ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) setempat.

Zulkarnain atau yang akrab disapa Roy ini, dijemput dengan menggunakan ambulance Dokkes Polres Bengkalis di rumahnya yang beralamat di Jalan Damon, Kecamatan Bengkalis, Senin (10/10/2022) sore.

Disebutkan Kapolres, Zulkarnain diketahui mengidap penyakit kulit, dimana ada tumbuh kutil di sekitaran wajahnya.

Gejala penyakit ini bahkan sudah ada sejak Zulkarnain masih kecil. Ketika itu terlihat dibagian hidungnya ada seperti garis merah.

Semakin dewasa, ternyata semakin banyak tumbuh kutil di area hidung Zulkarnain.

"Kita mendatangi langsung kediaman warga bernama Zulkarnain ini untuk dibawa berobat," kata AKBP Indra.

Dalam kunjungannya ini, AKBP Indra dan Kompol Anindhita bersama Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Bengkalis dr Ersan Saputra beserta rombongan, memberikan bantuan sembako kepada keluarga Zulkarnain.

Setelahnya, Zulkarnain dibawa dengan ambulance ke RSUD Bengkalis.

Ia ditempatkan di ruang rawat inap. Sembari menunggu, ia diberikan buah-buahan untuk dikonsumsi.

Tak berselang lama, Zulkarnain kemudian ditangani dokter spesialis kulit.

Sampel kulit Zulkarnain diambil untuk dibawa dan diperiksa di laboratorium Pekanbaru.

Ini untuk mengetahui secara pasti jenis penyakit yang dideritanya, sekaligus menentukan langkah penanganan medis berikutnya.

Zulkarnain, mengaku senang akhirnya bisa berobat untuk menyembuhkan penyakit yang sedang dideritanya itu.

"Terimakasih saya ucapkan kepada Kapolres Bengkalis, Wakapolres Bengkalis beserta jajaran. Terimakasih juga untuk Kadiskes Bengkalis. Akhirnya saya bisa berobat di rumah sakit," ucapnya bahagia.

Sementara itu, Kadiskes Bengkalis, dr Ersan Saputra, menyampaikan apresiasi kepada Kapolres Bengkalis AKBP Indra yang telah menginisiasi kegiatan kemanusiaan ini.

"Program ini tentunya dapat membantu masyarakat Kabupaten Bengkalis yang kurang mampu untuk melakukan pengobatan," tuturnya.rls

Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

Satlantas Polres Siak Keluarkan Tilang Sebanyak 1259, Paling Banyak diJajaran Lantas Polda Riau

Kadis PUPR Rohul Terima Kunjungan Ketua HIMA Desa RTB

Puslitbang Polri Gelar FGD Di Polres Siak Tentang Pemolisian Masyarakat Dalam Mewujudkan Stabilitas

Kapolres Inhu Ke Kapolsek: Jaga Netralitas dan Fokus pada Pengamanan

Berbagai Upaya Dilakukan, Personil Polsek Ukui Dampingi Masyarakat Vaksin di Puskesmas

Adaptasi Kebiasaan Baru, Kompol Indra Rusdi SH Tekankan 3M Pada Masyarakat Kandis

Wagubri Berikan Motivasi Kepada Mahasiswa Baru UMRI

Keluarga Besar Murseno bersama FORKI Riau Akan Sambut Kepulangan Sang Juara Karate O2SN 2018 Di Band

Serka Gopardin Tanpa Henti Rutin Giat Penanggulangan Karhutla Dengan Berpatroli Bersama Masyarakat di Mandiangin

Cooling System Dengan Program Siak Bermadah, Kapolres Siak Sholat Shubuh Berjamaah Bersama Masyarakat

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

4

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

5

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba

6

Kecelakaan Maut di Jalan Koridor PT RAPP KM 17, Satu Tewas di Tempat