MENU TUTUP

Serka R.Girsang & Kopda AKP Hutagalung Giat Penguatan Binter SKK Migas di Area 3 PT PHR

Sabtu, 04 Juni 2022 | 12:02:18 WIB Dibaca : 1006 Kali
Serka R.Girsang & Kopda AKP Hutagalung Giat Penguatan Binter SKK Migas di Area 3 PT PHR

SIAK, CATATANRIAU.com | Sebagai langkah dalam upaya menjaga Objek Vital Negara (OVN) penguatan binter SKK Migas di PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) Sektor Kodim 0322/Siak melalui Koramil 03/Minas, mereka melaksanakan patroli dan Komunikasi sosialisasi (Komsos), Sabtu (04/06/2022) pagi.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh 2 orang Babinsa Koramil 03/Minas, Serka R.Girsang dan Kopda AKP Hutagalung, mereka melakukan Patroli di wilayah Area 3 Minas Field PT PHR, RT 001 /RW 002 Kampung Minas Barat, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau.

Menurut  Serka R.Girsang dan Kopda AKP Hutagalung, kegiatan ini juga mereka lanjutkan dengan melaksanakan Komsos dengan sejumlah warga di wilayah RT 003 /RW 001 Kampung Minas Barat tersebut.

"Semua ini dilaksanakan dengan bertujuan untuk menjaga Objek Vital Negara (OVN) di wilayah Teritorial Kodim 0322/Siak," terang Serka R.Girsang dan Kopda AKP Hutagalung.

Dijelaskannya, kegiatan mengamankan OVN ini merupakan tugas dan tanggung jawab TNI. Dan merupakan salah satu wujud bakti TNI kepada bangsa dan negara.

Selain itu, pihaknya juga berharap, dengan adanya patroli yang dilakukan secara rutin oleh jajaran Koramil 03/Minas tersebut, OVN yang ada di Kecamatan Minas khususnya akan tetap terjaga.

"Selama patroli berlangsung, keadaan OVN aman dan kondusif," tukasnya.***


Laporan : Idris Harahap



Berita Terkait +

Korban Tenggelam di Danau PLTA Koto Panjang Akhirnya Ditemukan

Danrem 031/Wirabima Diberi Gelar Adat Datuk Panglimo Ompu Alam Bosa oleh LAMR

Cegah Penyebaran Virus Flu Burung, DPKH Riau Himbau Peternak Tak Lepas Liarkan Ternak

Keren! Dipenghujung Ramadhan DPD II KNPI Siak Bagikan Puluhan Paket Sembako di Kandis & Minas

Panen Raya Program Jaga Kampung, Polda Riau Gandeng Persatuan Pedagang Jagung Bakar Pekanbaru

Tasyakuran Hari Jadi Kabupaten Siak Ke-23, Bupati Dan Wabup Laksanakan Malam Khatam Al-Qur'an 23 Khataman

Bupati Siak Alfedri Sambut Kunker Ketua DPD RI ke Kabupaten Siak

Tegaskan Protokoler Kesehatan, Sosial Distancing Jadi Panutan Anjuran Oleh Serda Aprianto & Tim

Polsek Rengat Barat Ikuti Rapat Kolaborasi Pesan Damai dan Anti Narkoba untuk Milenial

Turun ke Desa, Polsek Langgam Lakukan Patroli Cegah C3

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kebakaran Hebat Landa Rumah Warga di Kerumutan, Kapolsek Turun Tangan Langsung

2

Duka di Pagi Hari: Warga Ukui Ditemukan Gantung Diri di Dapur Rumah

3

Soal Viral Video Dugem di Rutan Pekanbaru, Ketua KNPI Riau dan Relawan Prabowo Gibran Usul Budi Akak di Pindahkan ke Lapas Nusakambangan

4

Kasat Binmas Polres Kampar Turun Tangan Bantu Warga yang Mobilnya Terjebak Lumpur, Polisi Hadir di Tengah Masyarakat

5

Satresnarkoba Polres Pelalawan Ciduk Empat Pengedar Sabu, Barang Bukti Total 7,69 Gram Diamankan

6

Polsek Langgam Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Desa Segati, Pelaku Ditangkap Bersama 14 Paket Narkoba