Putri Siak Raih Medali Emas pada Asia World Muslim Summit 2025 di Malaysia

Minggu, 16 Maret 2025 | 08:57:34 WIB
Foto : DocNurazizah

"Kami membawakan materi EmpowHERing Women for the Digital Workforce yang membahas tentang pentingnya memberdayakan perempuan, terutama dimasyarakat Muslim,  isu ini di rasa amat penting sebab dengan keterampilan tersebut perempuan juga dapat berpartisipasi dalam ekonomi digital. Hal ini juga sejalan dengan visi kami yaitu meningkatkan literasi digital perempuan, membantu mereka mendapatkan akses ke pekerjaan di sektor digital dan mengurangi kesenjangan gender di tempat kerja” katanya.

Azizah juga berharap semoga apa yang ia lakukan dapat menjadi motivasi bagi generasi muda Islam lainnya.

“Saya berharap program ini akan membawa perspektif baru dari para kaum muda muslim. Dimana Asia World Muslim Summit bukan hanya sebuah summit Internasional, tapi juga sebuah wadah untuk berbagi advokasi yang sama untuk meningkatkan taraf berpikir umat bahwa perempuan juga punya peran yang stratergis untuk mendukung kemajuan ekonomi Islam” ulasnya.

Azizah menuturkan dapat menjadi perwakilan Indonesia adalah sebuah kebanggan yang luar biasa untuknya. Ia harap dengan mengikuti Asia World Muslim Summit  ia dapat menjadi generasi muslim yang beriman, berakhlak mulia, berilmu, dan berkontribusi positif bagi perkembangan umat.

“Saya ingin menjadi generasi pemuda Muslim yang lebih tangguh, siap menghadapi tantangan, dan menyediakan inisiatif jangka panjang untuk menciptakan perubahan positif dimasyarakat. Saya ingin menjadi sosok yang dapat menginspirasi orang lain, terutama generasi muda, untuk berkontribusi dalam menciptakan perdamaian dalam keberagaman,” pungkas Azizah.***

Penulis : Arinta Indah Ramadhani

Halaman :

Terkini