KPU Siak Resmi Tetapkan Nomor Urut Masing-masing Paslon Bupati & Wabup Siak 2024

Senin, 23 September 2024 | 13:27:30 WIB

Siak, Catatanriau.com | Hari ini Senin (23/09/2024), Komis Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Siak resmi menetapkan nomor urut pasangan calon bupati (cabub) dan calon wakil bupati (cawabub) Siak. Pasangan calon (paslon) H. Irving Kahar Arifin dan Sugianto (ISO) mendapatkan nomor urut 1, kemudian Paslon Afni. Z dan Syamsurizal (GAS) mendapatkan nomor urut 2, sedangkan Paslon H. Alfedri dan H. Husni Merza (SAH) mendapatkan nomor urut 3.

Penetapan nomor urut Pilbub Siak ini dilangsungkan dengan rapat pleno terbuka di Halaman Kantor KPU Siak. Pengundian tampak diawali dengan pengambilan nomor antrian untuk menentukan urutan pengambilan nomor urut.

Pengambilan nomor antrian diwakili oleh masing-masing bakal calon wakil bupati. Husni mendapatkan bola dengan nomor antrian 6, sedangkan Sugianto mendapatkan nomor 11 dan Syamsurizal mendapatkan nomor 14.

Dengan begitu, paslon yang berkesempatan untuk mencabut nomor undian terlebih dulu adalah pasangan Alfedri - Husni, disusul Irving - Sugianto dan Afni - Syamsurizal.

Dalam kesempatan itu juga tampak dilaksanakan deklarasi pilkada damai dan penandatanganan deklarasi secara bergiliran oleh masing-masing Paslon dimulai dari nomor urut terkecil. Dengan bunyi : Kami, Calon Bupati dan Wakil Bupati, Partal Politik Pangusung beserta Tim Kampanye dan Para Pendukung berjanji : 

1. Mewujudkan Pemilihan yang Langsung, Umum, Bebas, Rahasia, Jujur dan Adil. 

2. Melaksanakan Kampanye Pemilihan, yang Aman, Tertib dan Damai, Berintegritas, Tanpa HOAX, Tanpa Politisasi SARA dan Tanpa Politik Uang. 

3. Melaksanakan Kampanye Pemilihan berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Terlihat juga semua pendukung masing-masing calon berteriak gering, setelah melihat nomor urut calon mereka masing-masing.

“ISO, menang,” teriak massa pendukung dari Paslon nomor urut 1 Irving-Sugianto.

Kemudian Afni Z-Syamsurizal, "Gas poll,” teriak massa pendukung bernomor urut 2 itu.

Sementara itu, Alfedri-Husni, "Lanjutkan tiga periode!” teriak massa pendukung Petahana bernomor urut 3 itu.***

 

 

Laporan : Idris Harahap 

 

Terkini