Bekerjasama Dengan PT PHR Minas, Urdokkes Polres Siak Lakukan Vaksinasi Boster Bagi Para Karyawan

Kamis, 10 Maret 2022 - 10:48:37 WIB
Share Tweet Google +

SIAK, CATATANRIAU.com |  Dalam rangka mendukung percepatan vaksinasi tahap ketiga (Boster) di Kabupaten Siak, Polres Siak mengerahkan tim Urdokkes untuk membantu para petugas kesehatan melakukan penyuntikan vaksinasi tersebut, Kamis pagi (10/03/2022).

 

Kali ini kegiatan vaksinasi dosis ketiga itu dilaksanakan bagi karyawan PT Pertamina Hulu Rokan (PT PHR) Minas, Kabupaten Siak, Riau. Ratusan karyawan tampak ikut mengantri di Kelinik PT PHR Minas, demi mendapatkan vaksinasi Boster tersebut.

 

"Kita disini melakukan monitoring dan pengamanan pelaksanaan vaksinasi Boster (tahap 3), tentunya hal ini dilakukan untuk melakukan percepatan vaksinasi Boster khususnya di Kecamatan Minas," jelas Kapolsek Minas Kompol Sawaluddin Pane SH, kepada Wartawan media ini disela-sela kegiatan tersebut, yang mana ia tampak mendampingi secara langsung pihak Urdokkes Polres Siak dalam melaksanakan kegiatan tersebut.

Dalam hal ini terang Kapolsek, pihak PT PHR mengkordinir seluruh karyawan maupun sub kontraktor yang ada didalamnya agar melaksanakan vaksinasi tahap 3 tersebut.

 

"Kami dari pihak Urdokkes Polres Siak, ataupun kepolisian, tentunya sangat siap untuk melayani pelaksanaan vaksinasi Boster ini," katanya.

 

Kapolsek pun berharap dengan keterlibatan jajaran kepolisian dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut kiranya bisa mendukung percepatan vaksinasi Covid-19 khususnya di wilayah Kecamatan Minas. 

 

"Masyarakat yang merupakan karyawan dan sub kontraktor dari PT PHR, mereka sangat antusias mengikuti vaksinasi ini, dalam hal ini kita juga menerjunkan para Bhabinkamtibmas maupun sejumlah personil Polsek Minas untuk melakukan pengamanan," pungkasnya.***


Reporter : Idris Harahap



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex