Menteri LHK Memberi Langsung Bantuan Perhutanan Sosial Nusantara Di Kota Dumai

Sabtu, 10 April 2021 - 19:23:36 WIB
Share Tweet Google +


DUMAI, CATATANRIAU.COM | Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Republik Indonesia Dr. Ir. Siti Nurbaya Bakar, M.Sc di dampingi Wakil Menteri (Wamen) Alue Dohong, M.Sc Ph.D kunjungi beberapa lokasi di Kota Dumai, pada Sabtu (10/04/2021).

 

Pada kegiatan kunjungan Siti Nurbaya di Kota Dumai pada Sabtu tersebut berupa penanaman mangrove yang terletak di Pantai Purnama Dumai yang bertujuan untuk mencegah abrasi laut di pesisir pantai sehingga bisa menyelamatkan bumi dari terkikisnya daratan oleh lautan.

 

Dalam kegiatan tersebut juga tampak hadir seluruh Forkopimda, pihak kepolisian, TNI dan para pemuka masyarakat dan kegiatan tersebut berlangsung dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan.

 

Selanjutnya Siti Nurbaya juga menghadiri Kampung Percontohan Petani Tangguh yang berada di Kelurahan Bukit Timah, Kecamatan Dumai Selatan. Dalam acara tersebut, menteri LHK Siti Nurbaya melakukan penyerahan secara simbolis bantuan kepada para kelompok tani, bantuan yang diberikan berupa bibit tanaman, ternak, dan alat-alat pertanian.

 

Walikota Kota Dumai H. Paisal dalam sambutannya mengatakan, "Alhamdulillah, buk Menteri sudah mau hadir di Kota Dumai dan kami berharap kedepannya melalui kementerian pusat melalui buk menteri dapat memberikan dorongan dan dukungan terhadap beberapa program pemerintah Kota Dumai nantinya," ucap Paisal.

 

Paisal juga menambahkan, "Hari ini kami juga mendapatkan informasi buk menteri akan menyerahkan beberapa bantuan, untuk itu kiranya tidaklah berlebihan jika kami masyarakat Kota Dumai mengucapkan terimakasih yang tak terhingga serta apresiasi kepada buk menteri yang memberikan perhatian besar kepada Kota Dumai yang kami cintai ini," jelas Paisal.

 

Paisal berharap kehadiran menteri LHK ke Kota Dumai dapat memecahkan beberapa masalah yang telah terjadi di Kota Dumai, yaitu masalah sampah, limbah, dan karlahut sedangkan untuk masalah karlahut Pemerintah bersama Polres dan Kodim 0320 Dumai telah berkoordinasi ke perusahaan dan Paisal menyayangkan bahwa ada beberapa perusahaan yang masih membandel.

 

Menteri LHK Siti Nurbaya dalam kesempatan itu juga memberikan pandangannya, dimana ia mengakui bahwa pengaduan yang paling banyak masuk kedalam WhatsAppnya adalah berasal dari Provinsi Riau.

 

"Pengaduan yang paling banyak masuk ke WA saya berasal dari Kota Dumai, itu berarti apabila permasalahan di Riau bisa terselesaikan berarti permasalahan-permasalahan di Daerah lain mudah untuk diselesaikan," katanya.

 

Setelah memberikan beberapa ucapan, menteri Siti Nurbaya secara simbolis menyerahkan bantuan kepada para kelompok tani dan acara dilanjutkan melihat hasil yang telah kelompok tani capai.

 

Sementara itu ditempat yang sama anggota DPRD Provinsi Komisi II sekaligus Ketua DPW Garda Pemuda Nasdem Munawar Syahputra menyampaikan." Kita mengucapkan banyak terima kasih dan hal ini harus di apresiasi, Semoga program ini lebih banyak lagi kedepannya," Ucapanya singkat keawak media.

 

Sementara itu Camat Dumai Selatan Yuda Pratama Putra juga berkomentar dengan kedatangan menteri wilayahnya,"Kami berterima kasih  kepada ibu menteri LHK dan bapak walikota dumai telah menunjuk kecamatan Dumai selatan sebagai penerima bantuan kebun bibit desa dan pemgembangan perhutanan sosial nusantara serta 1 unit motor roda." Katanya.

 

"Alhamdulillah kegiatan berjalan dengan baik dan lancar walaupun cuaca beberapa hari menjelang hari H hujan.Kami yakin dengan hujan tersebut adalah suatu keberkahan dari Allah." Ungkap Yuda.

 

Tambahnya."  Saya juga mengucapkan ribuan terima kasih kepada kelompok tani dan warga kecamatan Dumai Selatan yg telah memberikan tenaga, pikiran dan waktunya untuk mempersiapkan acara hari ini." Pungkasnya.

 

Kedatangan menteri LHK beserta rombongan ke Kota Dumai menjadi perhatian warga Kota Dumai. Dengan kedatangan menteri LHK Ke Kota Dumai Ketua DPD Garda Pemuda Nasdem Dumai Mukhtar Amd angkat bicara."Dengan kedatangan Menteri LHK  di Kota Dumai. Kota Dumai bisa jauh lebih baik lagi dan maju. Masalah lingkungan dan hutan dapat diselesaikan. Cintai lingkungan kita, karena lingkungan yang sehat terdapat jiwa yang sehat." Tegas Mukhtar.****


 



Tulis KomentarIndex
Berita TerkaitIndex